logo

Day 2 Arlington Major: BOOM Telan Dua Kekalahan Pahit, Terancam Tersingkir dari Turnamen

Stefanus Wahyu
Sabtu 06 Agustus 2022, 14:53 WIB

Day 2 PGL Arlington Major jadi mimpi buruk bagi wakil Indonesia BOOM Esports, di mana mereka secara mengejutkan menelan dua kekalahan sehingga kini terancam tereliminasi dari turnamen. 

IDGS, Sabtu, 6 Agustus 2022 - Setelah pada hari pertama BOOM Esports menampilkan performa bagus dengan menahan imbang 1-1 tim kuat Tundra Esports serta mengalahkan  raksasa Amerika Utara Evil Geniuses 2-0, BOOM Esports diprediksi akan melewati hari kedua dengan mulus karena hanya berhadapan melawan dua tim di posisi terbawah Grup B, beastcoast, dan tim yang meraih hasil sama dengan mereka di Day 1, Entity.

Namun tak disangka, BOOM justru keok 0-2 oleh kedua tim tersebut dan kini terancam tereliminasi dari turnamen. BOOM tidak boleh kalah melawan dua tim asal Eropa Timur, NaVi dan Team Spirit, yang merupakan dua lawan terakhirnya di fase grup jika masih ingin bertahan di Arlington.

https://twitter.com/boomesportsid/status/1555731871161790464

Melawan wakil Amerika Selatan beastcoast, BOOM runtuh oleh agresi dan rotasi dari beastcoast. Chaos Knight dari Hector "K1" Rodriguez yang overfarmed meluluh lantakkan pertahanan BOOM dengan mudah di gim pertama. Sedangkan permainan ciamik Puck dari Adrian "Wisper" Dobles di gim kedua membuat BOOM menelan pil pahit kekalahan 0-2 dari tim yang sebelumnya berada di posisi terbawah klasemen.

 

https://youtu.be/j3qqu8xBk7E

 

Day 2 mungkin akan jadi lebih baik seandainya BOOM bisa mengalahkan Entity. Sayangnya secara mengejutkan mereka lagi-lagi tampil di bawah performa, terutama Erin "Yopaj" Ferrer yang biasanya jadi andalan BOOM untuk memecah kebuntuan.

Yopaj bahkan mendapatkan hero favoritnya Ember Spirit di gim pertama, dan memang ia sempat tampil moncer di fase awal hingga pertengahan. Akan tetapi beberapa kesalahan fatal dari Yopaj yang sepertinya terlalu percaya diri, memberi kesempatan bagi Entity untuk membalik keadaan dan mengamankan kiemenangan di gim pertama.

Gim kedua berlangsung lebih seimbang di mana kedua tim saling salip menyalip dari segi keunggulan, namun Entitiy yang berkompetisi di Eropa Barat (WEU) yang merupakan wilayah Dota Pro Circuit paling kompetitif, sepertinya memiliki mental yang lebih baik dari BOOM dan sanggup bermain stabil untuk meraih kemenangan atas sang serigala hitam di gim kedua.

 

https://youtu.be/Stolx7BPi6I

 

Klasemen sementara fase Grup

Di Grup A, wakil China PSG.LGD masih memuncaki klasemen dengan 3 kemenangan dan tak pernah kalah atau imbang. Mereka mempecundangi rival lawas mereka OG dengan skor telak 2-0. Sejauh ini, baru PSG.LGD yang masih meraih hasil sempurna 2-0 di setiap pertandingan. Menakutkan!

https://twitter.com/wykrhm/status/1555722815654965249

Wakil China lainnya, Team Aster, memuncaki klasemen sementara Grup B dengan 2 kali menang dan 2 kali imbang, diikuti oleh Entity, NaVi, dan Team Spirit yang sama-sama mengemas hasil 2 kali menang, 1 kali imbang, dan 1 kali kalah.

BOOM Esports akan berhadapan melawan Natus Vincere pukul 00.00 WIB atau tengah malam nanti, kemudian melawan Team Spirit pada pukul 04.00 WIB. Kalian bisa menontonnya kanal Twitch PGL Dota 2 EN3 (vs. NaVi) dan PGL Dota 2 EN2 (vs. TSpirit) untuk mendukung BOOM Esports!

Untuk jadwal dan link live streaming pertandingan-pertandingan lainnya bisa kalian cek di artikel Indogamers sebelumnya!

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Console20 Januari 2026, 00:03 WIB

12 RPG GBA Legendaris yang Wajib Dimainkan Ulang, Bukti Game Modern Kalah Soul dan Mekanik Unik!

Rindu masa kejayaan Game Boy Advance? Simak 12 rekomendasi RPG GBA terbaik mulai dari taktik mecha hingga card-battle yang gameplay-nya jauh lebih kreatif dibanding RPG zaman now. Siapkan emulator Anda!
12 RPG GBA Legendaris yang Wajib Dimainkan Ulang, Bukti Game Modern Kalah Soul dan Mekanik Unik!(FOTO: Renkai Games)
Mobile19 Januari 2026, 23:43 WIB

12 Hidden Gem Metroidvania yang Haram Kamu Lewatkan, Dari Horor Bawah Laut hingga Aksi Retro 8-Bit!

Bosan dengan game yang itu-itu saja? Temukan 12 rekomendasi game Metroidvania underrated yang wajib masuk wishlist Anda. Dari horor bawah laut hingga aksi super cepat, semua ada di sini!
12 Hidden Gem Metroidvania yang Haram Kamu Lewatkan, Dari Horor Bawah Laut hingga Aksi Retro 8-Bit!(FOTO: Renkai Games)
Mobile19 Januari 2026, 23:36 WIB

Gak Pake Ampun! 10 Game Mobile Baru Terbaik Desember 2025, Dari FPS Zombie Tegang Sampai Open World Crime ala GTA!

Desember 2025 banjir game! Simak 10 rekomendasi game mobile (Android & iOS) terbaru, termasuk Red Dead Redemption versi Netflix, action combat Girls' Frontline, dan shooter 5v5 taktis Lumen. Wajib download!
Gak Pake Ampun! 10 Game Mobile Baru Terbaik Desember 2025, Dari FPS Zombie Tegang Sampai Open World Crime ala GTA!(FOTO: Android Tools)
Mobile19 Januari 2026, 23:32 WIB

Auto-Pilot Level Maksimal! 11 Rekomendasi Game Gacha RPG AFK/Idle Anime Terbaik untuk Anda Para Gamer Sibuk!

Punya waktu grinding terbatas? Cek 11 game Gacha RPG AFK/Idle terbaik di Android & iOS! Fokus pada auto-play, visual anime menawan, sistem ramah F2P, dan gacha rate yang bikin bahagia.
Auto-Pilot Level Maksimal! 11 Rekomendasi Game Gacha RPG AFK/Idle Anime Terbaik untuk Anda Para Gamer Sibuk!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Console19 Januari 2026, 23:28 WIB

Upcoming Open World Games Paling Spektakuler, Dari Hyper-Realism GTA 6 hingga Fantasi Surreal Polyaris!

Bersiaplah untuk next-gen! Intip 19 game open world mendatang dengan visual menakjubkan dan dunia yang sangat responsif. Ada Subnautica 2, The Witcher 4, hingga GTA 6. Keputusan Anda benar-benar membentuk lingkungan!
Upcoming Open World Games Paling Spektakuler, Dari Hyper-Realism GTA 6 hingga Fantasi Surreal Polyaris!(FOTO: Gameskeys)
Console19 Januari 2026, 23:24 WIB

Wajib Grinding! TOP 8 JRPG Terbaik Nintendo Switch yang Harus Anda Mainkan Sebelum 2026, Dari Epik Xenoblade hingga Tactics Legendaris!

Para Gamer JRPG, fokus! Kami merangkum 8 JRPG terpenting di Nintendo Switch, menampilkan turn-based combat legendaris, storytelling mendalam, class system menantang, dan remake HD-2D yang tak tertandingi.
Wajib Grinding! TOP 8 JRPG Terbaik Nintendo Switch yang Harus Anda Mainkan Sebelum 2026, Dari Epik Xenoblade hingga Tactics Legendaris!(FOTO: SwitchTop)
Console19 Januari 2026, 23:13 WIB

TOP 10 Game Perfect 10/10 Nintendo Switch 2 yang Wajib Bikin Kamu Upgrade Sekarang, Dari Cyberpunk 2077 hingga Mario Kart World!

Inilah 10 game terbaik yang membuktikan kehebatan Nintendo Switch 2! Rasakan open world RPG Cyberpunk 2077 dengan gyro aiming, physics realistis Donkey Kong Bonanza, dan roguelike combat Hades 2. Siap-siap upgrade konsol kamu!
TOP 10 Game Perfect 10/10 Nintendo Switch 2 yang Wajib Bikin Kamu Upgrade Sekarang, Dari Cyberpunk 2077 hingga Mario Kart World! (FOTO: SwitchTop)
Mobile19 Januari 2026, 21:52 WIB

Gila! TOP 10 Game Open World Terbaik 2025 di Android dan iOS, Dari Chaos Cyberpunk Anime hingga Survival Bawah Laut!

Inilah 10 game open world high graphics di mobile yang menantang konsol! Jelajahi kota futuristik Anuna, berayun di Spiderfuser, hingga bertahan hidup di dunia gelap Darkest Days. Gameplay bebas, visual memukau!
Gila! TOP 10 Game Open World Terbaik 2025 di Android & iOS: Dari Chaos Cyberpunk Anime hingga Survival Bawah Laut!(FOTO: GamePulse Network)
Mobile19 Januari 2026, 21:11 WIB

Melepas Stres! 8 Game Ragdoll Offline Terbaik 2026, Komedi Fisika Paling Kocak di Android

Cari game Android ragdoll yang bikin tertawa ngakak? Kami rangkum 8 game komedi fisika terbaik (Human Fall Flat, Happy Wheels, Melon Sandbox, dll.) yang offline dan ampuh usir stres!
Melepas Stres! 8 Game Ragdoll Offline Terbaik 2026, Komedi Fisika Paling Kocak di Android(FOTO: Systaseis Games)
Mobile19 Januari 2026, 21:08 WIB

Tanpa Kuota! 7 Game Android Offline Terbaru 2025, Aksi Parkour Project Jazz hingga Horor Melankolis

Januari 2026 banjir game mobile offline keren! Kami rangkum 7 game Android terbaik 2025, dari Waterpark Simulator yang adiktif hingga action platformer Shadow of the Orient. Cocok buat grinding tanpa kuota!
Tanpa Kuota! 7 Game Android Offline Terbaru 2025: Aksi Parkour Project Jazz hingga Horor Melankolis(FOTO: Systaseis Games)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.