logo

Fnatic (Lagi-lagi) Pakai Stand-in, Gantikan Raven yang Kena COVID-19 dan Absen di ESL One Malaysia

Stefanus Wahyu
Senin 22 Agustus 2022, 18:25 WIB

Fnatic lagi-lagi harus menggunakan pemain stand-in untuk menggantikan pemain carry-nya Marc "Raven" Fausto berlaga di ESL One Malaysia 2022.

IDGS, Senin, 22 Agustus 2022 - Sungguh sial nasib Fnatic. Sebelumnya di PGL Arlington Major, mereka terpaksa menggunakan tiga pemain stand-in karena masalah visa. Kini ketika ESL One Malaysia 2022 digelar di wilayah sendiri yang berarti visa bukan lagi menjadi masalah, justru giliran penyakit yang mengusili organisasi eSports tersebut.

Raven berhalangan tampil di Genting Highlands setelah dipastikan positif COVID-19, yang membuatnya juga mangkir dalam Galaxy Gamers Invitational Series Thailand 2022.

 

Marc "Raven" Fausto. Source: Flickr/Gamers Galaxy

Sebagai pengganti Raven, Fnatic pun memanggil bantuan dari Execration, yakni Jinn "Palos" Lamatao. Sedangkan Raven sendiri kini masih menjalani isolasi di Thailand.

Mangkirnya Raven di ESL One Malaysia ini diungkap oleh direktur Fnatic, Paolo "KTM" Gonzales Bago pada hari Senin (22/8/2022) lewat Twitter.

Sebelumnya beredar spekulasi bahwa Fnatic akan menggunakan eks pemain T1 Kim "Gabbi" Santos sebagai stand-in, namun KTM membantah spekulasi itu sebelum beberapa jam kemudian Fnatic mengumumkan Palos sebagai pengganti Raven.

https://twitter.com/killthemage/status/1561566743809536002

Hey there, Fnatics!

Here's a follow up from our announcement earlier. We have called in a backup from team Execration....

Posted by Fnatic Dota on Monday, 22 August 2022

Gabbi saat ini menjadi pemain bulan-bulanan komunitas Dota 2 di Asia Tenggara karena penampilan cupunya saat membela T1 di Tour 3 Dota Pro Circuit yang membuatnya ditendang dari T1 bersama Karl "Karl" Baldovino untuk digantikan oleh Topias "Topson" Taavitsainen dan Anathan "ana" Pham.

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
E-Sport05 Oktober 2024, 23:44 WIB

Hasil Pertandingan Liga 1 Esports Nasional 2024: Siapa Unggul Hari Ini?

Liga 1 Esports Nasional 2024 resmi dimulai, masing-masing tim yang akan bertanding siap meriahkan panggung Liga1 Esports Nasional 2024 di hari pertama ini.
Hasil Pertandingan Liga 1 Esports Nasional 2024: Siapa Unggul Hari Ini? (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
E-Sport05 Oktober 2024, 23:37 WIB

Liga 1 Esports Nasional 2024 Resmi Diselenggarakan, Dukung Tim Kesayangan Kamu dan Ikuti Ragam Keseruan di Lokasi Gratis!

Liga Esports Nasional 2024 resmi dimulai, masing-masing tim yang akan bertanding siap meriahkan panggung Liga1 Esports Nasional 2024 di hari pertama ini.
Liga 1 Esports Nasional 2024 Resmi Diselenggarakan (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
E-Sport05 Oktober 2024, 23:27 WIB

Liga 1 Esports Nasional 2024 Resmi Dibuka! Simak Berbagai Keseruan di Lokasi

Liga 1 Esports Nasional 2024 resmi dibuka hari ini, diselenggarakan secara Offline di Mall Taman Anggrek Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat.
Liga 1 Esports Nasional 2024 Resmi Dibuka! (FOTO: Indogamers.com/Ica Juniyanti)
Gadget05 Oktober 2024, 19:00 WIB

Bocoran Soal Kelebihan dan Kekurangan Apple MacBook Air M2

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Apple MacBook Air M2:
MacBook Air M2 13-Inch. (Apple Insider)
Gadget05 Oktober 2024, 17:30 WIB

Daftar Keunggulan dan Kelemahan Apple iPad Pro 12.9

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Apple iPad Pro 12.9:
Apple iPad Pro 12.9 (Foto: Digital Trends)
Gadget05 Oktober 2024, 17:04 WIB

Membedah Apple iPad Air 13: Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu Diketahui

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Apple iPad Air 13:
iPad Air 13 (FOTO: iPad Air 13)
News05 Oktober 2024, 16:07 WIB

Palworld Resmi Tersedia untuk PS5 di Jepang, Kapan Ready di Indonesia?

Setelah sempat tertunda, game Palworld dari Pocketpair, yang menghadirkan pengalaman bertahan hidup ala Pokémon, kini akhirnya tersedia di PS5 untuk wilayah Jepang.
Palworld. (Sumber: Gamerant)
News05 Oktober 2024, 15:44 WIB

Diablo 4 Dikonfirmasi Akan Menuju PS5 Pro dengan Berbagai Peningkatan

Activision Blizzard mengonfirmasi bahwa game Diablo 4 serta ekspansinya, Vessel of Hatred, akan mendapatkan peningkatan khusus untuk PS5 Pro.
Diablo 4 (FOTO: Blizzard)
Gadget05 Oktober 2024, 15:01 WIB

Kelebihan dan Kekurangan Apple MacBook Air M3: Panduan untuk Pembeli Cerdas

Berikut adalah kelebihan dan kekurangan Apple MacBook Air M3:
MacBook Air M2 13-Inch. (Apple Insider)
Gadget05 Oktober 2024, 14:20 WIB

Sepsifikasi Apple iPad Air 13. Kelebihan dan Kekurangan yang Perlu Kamu Tahu

Berikut adalah sepsifikasi, kelebihan dan kekurangan Apple iPad Air 13 yang bisa kamu jadikan pertimbangan sebelum membelinya
iPad Air 13 (Foto: YouTube/Karl Conrad)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.