logo

Secret Lolos ke The International 11, Rekor Puppey Masih Berlanjut!!!

Stefanus Wahyu
Rabu 12 Oktober 2022, 11:56 WIB

Rekor Clement "Puppey" Ivanov sebagai satu-satunya pemain yang selalu mengikuti setiap edisi The International sejak edisi pertama masih bertahan usai Secret mengamankan tiket menuju TI11 via Last Chance Qualifier (LCQ). 

IDGS, Rabu, 12 Oktober 2022 - Tampil angin-anginan di Liga Dota Pro Circuit (DPC) Eropa Barat, gagal mendapatkan gelar apapun, serta ditinggal salah satu pemain veterannya karena masalah kesehatan, perjalanan Secret di musim DPC kali ini terseok-seok hingga mereka sempat diragukan bisa lolos ke TI11.

Usai mengganti Daryl "iceiceice" Koh Pei Xiang dengan Roman "Resolut1on" Fomynok secara mendadak di penghujung musim ini, Secret masih gagal lolos ke Ti11 via Kualifikasi Terbuka Eropa Barat dan masih harus berlaga di LCQ.

Di fase grup LCQ, Secret juga tampil biasa saja dengan mengemas 1 kali menang dan 4 kali seri meski tidak pernah kalah. Mereka lolos ke upper bracket LCQ sebagai peringkat ketiga Grup A.

Di fase playoff ini lah, mesin Secret akhirnya telah panas. Berturut-turut mereka mengalahkan Xtreme Gaming (2-1), T1 (2-0), dan kemudian bersua melawan wakil Rusia, Virtus.pro di final upper bracket.

VP entah kenapa menggunakan draft yang hampir sama di dua pertandingan, sesuatu yang tentunya tidak terlalu sulit bagi Secret yang dikomandoi oleh veteran seperti Puppey untuk mengcounternya. Secret menggunakan dua draft yang berbeda, di mana mereka total menggunakan 9 hero untuk mengalahkan VP dalam dua gim saja dan mengamankan tiket menuju fase grup TI11.

https://twitter.com/teamsecret/status/1580048500603002881

https://twitter.com/teamsecret/status/1580055538527653893

VP masih memiliki kesempatan lolos ke TI11. Mereka turun ke lower bracket dan akan melawan pemenang dari laga Team Liquid vs. Vici Gaming.

Recap

Gim 1: VP menggunakan draft Undying-Luna-Beastmaster-Tiny-Disruptor sedangkan Secret memilih draft Nyx-Bat Rider-Witch Doctor-Sniper-Dark Seer. Secret unggul dari segi kill pada fase laning hingga pertengahan, namun Luna VP yang dikendalikan Roman "RAMZES666" Kushnarev terus farming dengan kencang sehingga VP unggul dari segi networth. Daya penglihatan yang luas dari Beastmaster membuat VP mampu meredam agresivitas Secret serta membuat TIny dari Danil "gpk" Skutin menculik hero-hero Secret satu demi satu.

Secret akhirnya bermain lebih kompak dengan bergerak bersamaan dan menginisiasi teamfight lewat Bat Rider, Witch Doctor, dan Dark Seer. Kedua tim sebenarnya cukup berimbang dalam teamfight, namun kemampuan memberi damage persentase HP dari Witch Doctor yang dikendalikan Puppey jadi kunci Secret memenangkan beberapa teamfight krusial hingga VP menyerah di menit 44.

https://www.youtube.com/watch?v=Cc_x-I_aAMo

Gim 2: VP menggunakan draft yang hampir sama dengan gim pertama, dengan hanya mengganti Beastmaster dengan Clockwerk. Secret sebaliknya, menggunakan 5 hero berbeda yakni Primal Beast offlane, carry Monkey King, mid lane Lina, serta Nyx dan Chen sebagai support.

Resolut1on yang menggunakan Primal Beast dengan mudah memenangkan fase laning di top lane, memojokkan RAMZES666 hingga kesulitan farming. Pasukan kebun binatang Chen semakin menyulitkan Luna karena terus mengganggu di Jungle. Selain itu VP juga masih harus fokus menekan Lina Secret di mid lane, membuat mereka tak bisa meredam farming dari Monkey King Secret di bot lane.

https://www.youtube.com/watch?v=dKLcoj98Z6A

 

Praktis, Secret memenangkan fase lane dan terus mendominasi pertandingan. VP tak sanggup menemukan jawaban demi menangkal pasukan kebun binatang Chen, agresivitas Primal Beast, serta Moneky King dan Lina yang berperan sebagai dual carry bagi Secret. VP menyerah di menit 28.

 

(Stefanus/IDGS)

 

 

 

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Lifestyle22 April 2025, 19:38 WIB

Catat! Ini 5 Gangguan Kesehatan Paling Berat akibat Game Online

Meski game bisa jadi sarana hiburan dan interaksi sosial, penggunaan berlebihan tanpa kontrol dapat memicu gangguan kesehatan serius.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Console22 April 2025, 18:00 WIB

Kabar Trailer Kedua GTA 6 Masih Misterius, Ini Penjelasan Rockstar dan Take-Two

Kalau kamu ngerasa udah kelamaan nunggu trailer kedua GTA 6, kamu enggak sendiri guys.
GTA VI, salah satu dari lima game terbaik sepanjang masa. (Sumber: Rockstar)
Mobile22 April 2025, 15:04 WIB

25 Juta Pemain Daftar Pra-Registrasi, Delta Force Kini Tersedia di Mobile

Game FPS Tactical Shooter berskala besar ini siap menghadirkan gameplay memukau dengan pertempuran intensitas tinggi untuk pemain, kapan pun dan di mana pun.
Delta Force diluncurkan untuk versi mobile. (FOTO: Garena)
Mobile22 April 2025, 15:00 WIB

Buat yang Suka Close Combat, Ini 4 Tips Latihan Tarung Jarak Dekat di PUBG Mobile

Sering kalah di pertarungan jarak dekat di PUBG Mobile? Wah, sudah jelas nih saatnya kamu ubah cara latihan.
Game PUBG Mobile. (Sumber: Active Player)
E-Sport22 April 2025, 14:02 WIB

Predator Gaming Indonesia jadi Mitra Resmi VCT Pacific 2025

Sebagai salah satu rangkaian kompetisi esports paling bergengsi di dunia, VCT Pacific mempertemukan tim-tim terbaik dari berbagai negara di kawasan Asia Pasifik.
Predator Gaming mitra resmi VCT Pacific 2025. (FOTO: Dok. Predator Gaming)
E-Sport22 April 2025, 13:03 WIB

Bermitra dengan Level Infinite Filipina, GosuGamers Adakan Turnamen Komunitas Honor of Kings

Inisiatif ini bertujuan untuk menyoroti bakat komunitas terbaik, memberikan para pemain HoK di Filipina sebuah panggung kompetitif untuk menampilkan bakat dan keterampilan mereka.
GosuGamers adakan turnamen komunitas Honor of Kings. (FOTO: GosuGamers.)
Mobile22 April 2025, 13:00 WIB

Rekomendasi 5 Senjata Buat Close Combat di PUBG Mobile

Buat kamu yang sering terjebak di rumah sempit atau tangga sesak di PUBG Mobile, wajib banget simak artikel ini sampai habis guys.
Senjata AKM di PUBG. (Sumber: PUBG)
PC22 April 2025, 11:30 WIB

MAG B860 TOMAHAWK WIFI: Motherboard Masa Depan yang Siap Tempur

lagi cari motherboard yang bisa diajak ngebut bareng prosesor Intel Core Ultra terbaru, MAG B860 TOMAHAWK WIFI dari MSI ini bisa jadi pilihan kece.
MAG B860 TOMAHAWK WIFI. (Sumber: MSI)
E-Sport22 April 2025, 09:13 WIB

IKL Spring HoK 2025: RRQ Bikin AE Tersandung Lagi, Padahal Kemenangan Sudah di Depan Mata

Begitulah nasib Alter Ego (AE) waktu ketemu RRQ di pekan kedua IKL Spring 2025. Di laga lanjutan Week 2 Day 3 Match 3, AE harus kembali rela kehilangan kemenangan
IKL Spring 2025 Honor of Kings. (Sumber: IKL Spring)
Mobile22 April 2025, 08:37 WIB

Yaria, Sang Penjaga Hutan yang Bikin Musuh Frustrasi di Honor of Kings

Kamu suka main support tapi enggak mau jadi sekadar "pengantar minion", Yaria bisa jadi pilihan yang tepat di Honor of Kings.
Yaria Honor of Kings (FOTO: Yaria Honor of Kings)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.