logo

Kalahkan Vici Gaming, Liquid Kembali Bertemu Virtus Pro Demi Perebutkan Tiket Menuju TI11

Stefanus Wahyu
Rabu 12 Oktober 2022, 15:00 WIB

Team Liquid semakin mendekat ke gerbang menuju The International 11 (TI11) usai mengalahkan tim asal China, Vici Gaming ,dengan skor akhir 2-1 di lower bracket Last Chance Qualifier (LCQ) pada hari Rabu ini. 

IDGS, Rabu, 12 Oktober 2022 - Team Liquid sebagai pemuncak Grup B di LCQ, ditundukkan Virtus.pro di putaran kedua upper bracket sehingga harus turun ke lower bracket. DI sana, Liquid bertarung melawan dua tim asal China Xtreme Gaming dan Vici Gaming untuk kemudian melakukan rematch melawan Virtus,pro kali ini dengah mempertaruhkan tiket menuju The International 11. Sedangkan VG harus mengubur mimpi mereka tampil di edisi TI kali ini.

Recap

Gim 1: Meski draft Liquid terbilang bagus di atas kertas, kenyataannya mereka kesulitan membendung strategi unik VG yang menggunakan draft 5 hero garis depan dengan kemampuan survival tinggi yakni trio core Juggernaut-Death Prophet-Primal Beast yang disokong oleh support Tusk dan Undying.

VG mendominasi gim pertama dari fase laning hingga akhir, mematikan Pudge dan Slark Liquid hingga tak bisa berkonstribusi dengan maksimal. Juggernaut VG begitu tangguh dan mengakhiri laga dengan KDA akhir 10/0/12. Sedangkan Primal Beast menjadi kunci VG mendominasi di sepanjang pertandingan dengan KDA 13/2/17.

https://www.youtube.com/watch?v=v9ut1vGPb04

 

Gim 2: VG kembali menggunakan Primal Beast, ditambah core Void Spirit dan carry Morphling yang tengah jadi meta saat ini. Mereka didukung oleh support Witch Doctor dan Earthshaker.

Tertinggal satu gim, Liquid merubah strategi di mana carry Lasse "MATUMBAMAN" Urpalainen bertukar posisi dengan mid laner Michael "miCKe" Vu. MATU menggunakan Sniper di mid lane dan berhasil meredam farming serta level dari Void Spirit VG, sedangkan miCKe yang menggunakan Leshrac sukses mematikan Primal Beast VG yang di gim pertama begitu mendominasi.

VG pun menumpukan harapan mereka kepada Morphling dari Yang "Erika" Shaohan. Namun daya gedor tinggi dari jarak jauh Sniper membuat hero-hero VG tewas ditembaki MATU dari jauh di setiap teamfight. Sedangkan Leshrac miCKe dibantu dengan Sniper MATU menghancurkan tower demi tower. Meski telah bertahan habis-habisan, VG akhirnya menyerah di menit 42.

https://www.youtube.com/watch?v=rvXeArojCMA

 

Gim 3: Mental VG sepertinya sudah merosot drastis di gim ketiga ini. Puck yang dikendalikan Guo "Xm" Hongcheng secara mengejutkan kalah telak melawan Lone Druid dari MATUMBAMAN sekaligus mengacaukan strategi VG secara keseluruhan. MATU yang Spirit Bear-nya telah memiliki Phase Boots dan Desolator dengan leluasa melakukan roaming membunuh hero-hero VG serta menghancurkan setidaknya 5 tower VG sendirian. Berbekal keunggulan berkat jasa MATU, Liquid pun terus menambah momentum mereka dengan melakukan push lane bersama-sama, menghancurkan dua barak bawah lalu dua barak atas VG yang membuat tim asal China itu menyerah di menit 22.

https://www.youtube.com/watch?v=P9-dWNjw4Mk

 

 

(Stefanus/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
Gadget27 Januari 2026, 16:05 WIB

Bocoran Spesifikasi Gahar iQOO 15 Ultra yang Berhasil Tembus Skor AnTuTu 4,5 Juta

iQOO 15 Ultra resmi dikonfirmasi meluncur pada awal Februari 2026 dengan mengusung chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5 dan inovasi kipas pendingin internal untuk pengalaman gaming maksimal tanpa panas berlebih.
Bocoran Spesifikasi Gahar iQOO 15 Ultra yang Berhasil Tembus Skor AnTuTu 4,5 Juta (FOTO: gsmarena)
Console27 Januari 2026, 10:02 WIB

Bocor Duluan! Intip Deretan Concept Art Fable yang Muncul Sebelum Pamer Gameplay Pekan Ini

Dunia Albion makin nyata! Menjelang acara Xbox Developer Direct, puluhan concept art dari reboot Fable bocor ke publik, memperlihatkan kembalinya lokasi ikonik Bloodstone dan skala dunia yang masif.
Bocor Duluan! Intip Deretan Concept Art Fable yang Muncul Sebelum Pamer Gameplay Pekan Ini (FOTO: videogameschronicle)
Gadget27 Januari 2026, 10:01 WIB

Daftar Lengkap Perubahan One UI 8.5 Beta 4 Yang Segera Dirilis

Simak bocoran daftar perubahan One UI 8.5 Beta 4 untuk Samsung Galaxy S25 yang menghadirkan pembaruan Bixby AI serta berbagai perbaikan bug sistem yang lebih stabil.
Daftar Lengkap Perubahan One UI 8.5 Beta 4 Yang Segera Dirilis (FOTO: gsmarena)
Console27 Januari 2026, 10:00 WIB

Death Stranding dan Space Marine 2 Siap Gebrak Xbox Game Pass Januari Ini!

Kabar gembira buat para pelanggan Xbox Game Pass! Microsoft baru saja mengumumkan jajaran game baru untuk Januari 2026, mulai dari Death Stranding Director’s Cut hingga Space Marine 2. Intip daftar lengkapnya di sini!
Death Stranding dan Space Marine 2 Siap Gebrak Xbox Game Pass Januari Ini! (FOTO: videogameschronicle)
Gadget27 Januari 2026, 10:00 WIB

iQOO 15 Ultra Pecahkan Rekor AnTuTu dengan Skor Empat Setengah Juta

mak bocoran iQOO 15 Ultra yang kabarnya membawa chipset Snapdragon 8 Gen 5 dengan skor AnTuTu mencapai 4,5 juta poin sebagai standar baru performa flagship masa depan.
iQOO 15 Ultra Pecahkan Rekor AnTuTu dengan Skor Empat Setengah Juta (FOTO: gsmarena)
Gadget27 Januari 2026, 09:59 WIB

Bye-bye Dynamic Island! Bocoran iPhone 18 Pro: Layar Makin Bersih & Kamera "Level Pro" Banget

Apple siap kasih kejutan di iPhone 18 Pro! Mulai dari Face ID di bawah layar hingga kamera dengan aperture variabel. Cek bocoran spek dan fitur gokilnya di sini!
Bye-bye Dynamic Island! Bocoran iPhone 18 Pro: Layar Makin Bersih & Kamera Level Pro Banget (FOTO: digitaltrends)
Gadget27 Januari 2026, 09:59 WIB

Waduh! ASUS Dirumorkan Stop Rilis HP di 2026: Gimana Nasib ROG Phone & Zenfone?

Kabar mengejutkan datang dari ASUS yang kabarnya bakal berhenti merilis smartphone di 2026. Apa kabar ROG Phone dan Zenfone? Simak fakta-faktanya di sini!
Waduh! ASUS Dirumorkan Stop Rilis HP di 2026: Gimana Nasib ROG Phone & Zenfone? (FOTO: digitaltrends)
Gadget27 Januari 2026, 09:58 WIB

Honor Magic8 RSR Porsche Design Resmi Meluncur Menjadi Standar Baru Smartphone Mewah

Honor resmi merilis Magic8 RSR Porsche Design yang menggabungkan estetika mobil sport premium dengan teknologi paling mutakhir mulai dari kamera 200MP hingga baterai raksasa untuk pengguna yang mementingkan performa dan gengsi.
Honor Magic8 RSR Porsche Design Resmi Meluncur Menjadi Standar Baru Smartphone Mewah (FOTO: gsmarena)
Gadget27 Januari 2026, 09:58 WIB

Bocoran OnePlus 16 Pakai Baterai 6000 mAh Setara Turbo 6 Series

Kabar terbaru menyebutkan OnePlus 16 akan membawa kapasitas baterai 6000 mAh yang serupa dengan seri Turbo 6 dengan dukungan teknologi silikon karbon yang lebih efisien dan tahan lama.
Bocoran OnePlus 16 Pakai Baterai 6000 mAh Setara Turbo 6 Series (FOTO: gsmarena)
E-Sport26 Januari 2026, 17:05 WIB

Dominasi Total! Aurora Gaming PH Bungkam Alter Ego 4-0 di Grand Final M7

Dominasi Filipina belum terpatahkan! Aurora Gaming PH resmi jadi juara M7 setelah melibas Alter Ego 4-0. Simak rekap hasil, perolehan hadiah, dan gelar MVP Light di sini!
Dominasi Total! Aurora Gaming PH Bungkam Alter Ego 4-0 di Grand Final M7(FOTO: Indogamers/Rozi)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2026 IndoGamers. All rights reserved.