logo

Beli Monitor Gaming Acer Dapat Garansi Full 3 Tahun Spare Parts, service & Panel, 1 Tahun dan Accidental Damage Protection

Stefanus Wahyu
Selasa 01 November 2022, 16:17 WIB

Acer melalui lini predator kini memberikan garansi penuh selama 3+1 tahun untuk setiap pembelian monitor gaming Nitro Series.

IDGS, Selasa, 1 November 2022 - Layanan terbaru perusahaan, dihadirkan guna memberikan kenyamanan lebih serta memenuhi kebutuhan gamer hingga streamer. Garansi penuh 3+1 tahun meliputi penggantian suku cadang dan panel apabila terjadi kerusakan akibat penggunaan, serta meliputi biaya perbaikan.

Menjadi rekan terbaik gamer dan streamer selama ini, perusahaan terus berupaya meningkatkan layanan produk maupun jasa perbaikan. Hal ini bertujuan untuk memudahkan pengguna menjaga kualitas monitor gaming Nitro Series dari Acer. Sehingga penggunaan sehari-hari monitor Nitro Series untuk berbagai kebutuhan mulai dari produktivitas pekerjaan, layanan hiburan, maupun bermain games bisa terjaga," jelas Sianti Setiawan, Product Manager Acer Indonesia.

Setiap pembelian monitor gaming juga telah dilengkapi dengan Acer Accidental Damage Protection, untuk kerusakan yang disebabkan kelalaian pengguna. Garansi ini diberikan kepada pembeli selama 1 tahun, mencakup kecelakaan di luar garansi pabrik dan melindungi produk dari kejadian tak terduga dan tidak disengaja yang disebabkan oleh pengguna tanpa biaya tambahan pada kondisi operasi normal, lanjut Santi.

DIketahui garansi penuh 3+1 tahun ini berlaku untuk seluruh jajaran monitor gaming Nitro series, yakni Nitro VG240Y, New Nitro RG241Y_P, Nitro XV242Y_P, Nitro VG241Y_X, Nitro VG252Q_X, New Nitro XV252Q_F,dan XV272U_P.

Fitur Fitur Terbaik dari Monitor Gaming Nitro Series

Seluruh monitor gaming Nitro Series didukung dengan Adaptive Sync, yakni G-Sync Compatible atau AMD FreeSync‚Ñ¢/ Premium, teknologi yang berperan dalam mengurangi efek screen tearing pada game. Hal ini membuat pengguna dapat merasakan pengalaman gaming mulus dan responsif meski dalam resolusi tinggi dan kinerja yang berat. Jajaran monitor gaming Nitro Series telah mendukung resolusi layar full high definition atau FHD hingga ke WQHD, yang merupakan besaran resolusi standar ukuran layar masa kini.

Refresh rate yang ditawarkan oleh deretan produk monitor ini juga beragam, mulai dari 75Hz hingga 390Hz. Monitor gaming nitro series juga hadir dengan dilengkapi kemampuan display luar biasa berkat resolusi WQHD dan tingkat akurasi warna paling akurat di kelasnya (Delta E<2) serta color gamut 95% DCI-P3.

Selain itu monitor gaming Nitro Series juga telah bersertifikasi VESA Display‚Ñ¢ HDR 400, dan dapat menampilkan warna lebih nyata dengan menyesuaikan tampilan layar gelap atau terang. Hal ini membuat detail yang biasanya dalam bayangan, bisa ditampilkan dengan jelas.

Monitor gaming Nitro series juga dilengkapi fitur untuk memberikan solusi dalam penggunaan jangka panjang dan pengguna berat, yaitu teknologi Acer VisionCare‚Ñ¢. Teknologi ini menggabungkan beberapa teknologi, yakni Flicker-less, Bluelight Shield, Low Dimming, dan ComfyView Display untuk mengurangi ketegangan mata dan memberikan pengalaman menatap layar yang lebih nyaman.

Penjualan dan Garansi

Dapatkan produk monitor gaming Nitro Series terbaik dari Acer yang dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.9 jutaan, dengan garansi full 3 Tahun Spare Parts, service & Panel, Serta 1 Tahun Accidental Damage Protection hanya di https://store.acer.com/en-id/acer-monitor.

Accidental Damage Protection hanya berlaku pada produk yang dijual oleh distributor resmi Acer di Indonesia dan hanya bisa diklaim di service center resmi Acer di Indonesia. Kunjungi https://acer.id/Warranty/AcerCare/Portal/TermsCondition/untuk mengetahui informasi detail dan syarat dan ketentuan lainnya.

 


Sumber: Press Release Acer Indonesia

Follow Berita Indogamers di Google News
News Update
E-Sport14 Juli 2025, 11:37 WIB

7 Fakta Seru Kemenangan Kagendra di FFNS 2025 Fall Makassar, Siap Gas ke FFWS Global Finals!

Kagendra resmi jadi juara FFNS 2025 Fall di Makassar! Tim ini siap wakili Indonesia di FFWS Global Finals. Intip 7 fakta menarik soal kemenangan mereka yang penuh drama!
Kagendra (FOTO: Garena)
E-Sport14 Juli 2025, 11:29 WIB

Kagendra Juara FFNS 2025 Fall di Makassar, Langsung Tembus FFWS Global Finals!

Tim Kagendra keluar sebagai juara FFNS 2025 Fall di Makassar! Mereka berhasil mengunci gelar lewat format Champion Rush dan siap tempur di FFWS Global Finals 2025 di Jakarta. Simak keseruannya di sini!
Kagendra Juara FFNS 2025 Fall di Makassar, Langsung Tembus FFWS Global Finals!(FOTO: Garena)
E-Sport12 Juli 2025, 11:58 WIB

Top 5 Hal yang Wajib Kamu Siapkan Sebelum Nonton Grand Final FFNS 2025 di Makassar

Mau nonton langsung Grand Final FFNS 2025 Fall di Makassar? Biar pengalamanmu nggak zonk, ini dia 5 hal penting yang wajib kamu siapin dari sekarang!
Top 5 Hal yang Wajib Kamu Siapkan Sebelum Nonton Grand Final FFNS 2025 di Makassar(FOTO: Garena)
E-Sport12 Juli 2025, 11:10 WIB

CostaCaffe Siap Bikin Kejutan di FFNS 2025 Fall: Targetkan Top 3!

CostaCaffe, tim komunitas yang dijuluki underdog terkuat di FFNS 2025 Fall, siap bikin kejutan! Dengan strategi matang dan semangat tinggi, mereka menargetkan posisi top 3 dan peluang ke FFWS SEA 2025 Fall.
CostaCaffe Siap Bikin Kejutan di FFNS 2025 Fall: Targetkan Top 3!(FOTO: Indogamers/Rozi)
E-Sport12 Juli 2025, 10:33 WIB

Grand Final FFNS 2025 Fall Segera Dimulai: Tim-Tim Unggulan Siapkan Strategi Rahasia Menuju FFWS SEA!

Menjelang FFNS 2025 Fall di Makassar, tim-tim Free Fire terbaik Indonesia mulai mematangkan strategi. Team Vagos dan KRAKEN ungkap persiapan mereka demi meraih gelar juara dan tiket ke FFWS SEA 2025 Fall.
Grand Final FFNS 2025 Fall Segera Dimulai: Tim-Tim Unggulan Siapkan Strategi Rahasia Menuju FFWS SEA!(FOTO: Garena)
E-Sport12 Juli 2025, 09:41 WIB

Segera Dimulai! Pahami Semua Babak yang Ada di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025

PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 akan segera dimulai dengan memahami semua babak yang ada akan menarik jika kamu ingin mengikuti alur turnamen tersebut.
PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 pahami semua babak yang ada. (Sumber: pubg.com)
E-Sport12 Juli 2025, 09:40 WIB

Daftar Divisi ONIC yang Tampil di Panggung Internasional EWC 2025 Dari Mobile Legends sampai Free Fire

Banyak divisi game ONIC Esports yang akan tampil di panggung internasional Esports World Cup (EWC) 2025, mulai dari Mobile Legends sampai Free Fire dan yang lainnya.
Daftar Divisi ONIC yang Tampil di Panggung Internasional EWC 2025 (FOTO: Onic Olympus/Instagram/onic.esports)
PC12 Juli 2025, 09:40 WIB

ASUS Gaming V16 (V3607V) Meluncur, Intip Spesifikasi dan Promo Menariknya

ASUS Gaming V16 (V3607V) Rekomendasi laptop untuk sobat gamers denga spesifikasi mumpuni dan ragam promo menarik.
ASUS Gaming V16 (V3607V) Rekomendasi laptop untuk sobat gamers denga spesifikasi mumpuni dan ragam promo menarik (FOTO: DOK.ASUS)
E-Sport12 Juli 2025, 09:40 WIB

Fakta Menarik Alter Ego Ares, Satu-satunya Wakil Indonesia di PMWC 2025

Alter Ego Ares berhasil mejadi wakil Indonesia di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 segera digelar di Riyadh, Arab Saudi.
Alter Ego Ares lolos PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025 (FOTO: Instagram.com/@pubgmobile.esport.my)
E-Sport12 Juli 2025, 09:39 WIB

Tim Indonesia yang Berhasil Melaju ke PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025

Alter Ego Ares menjadi perwakilan Indonesia di PUBG Mobile World Cup (PMWC) 2025
Alter Ego Ares Satu-satunya Wakil Indonesia di PMWC 2025 (FOTO: Instagram.com/@alteregiesports)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.