logo

Indocomtech : Pameran Teknologi Informasi dan Komunikasi Terbesar di Indonesia, Hadirkan Beragam Aktivitas hingga Kompetisi Esports !

AgamtheRev
Senin 14 Oktober 2019, 17:49 WIB
Dokumentasi Indocomtech

Dokumentasi Indocomtech

IDGS - Ajang yang ditunggu-tunggu yakni Indocomtech 2019, sebuah pameran teknologi informasi dan komunikasi terbesar di Indonesia, akan kembali digelar di Jakarta Convention Center (JCC) pada 30 Oktober - 3 November 2019.

Tema yang diusung 'Never Stop Exploring' bakal menghadirkan tren-tren teknologi masa depan dari sejumlah vendor teknologi, baik dari dalam negeri maupun luar negeri yang meliputi 10 kategori yaitu accessories, audio camera, gaming, laptop & PC, TV, telco, smartphone, smarthome dan wearable device.

Selain itu, hadir pula produk-produk teknologi dengan konsep Artificial Intelligence (AI), Internet of Things (IoT), financial technology, smart health, drone, blockchain, virtual reality akan menjadi pusat perhatian selama pameran berlangsung.

Dokumentasi Indocomtech

Target yang prediksi oleh Indocomtech 2019 akan dihadiri lebih dari 200.000 pengunjung dan menghadirkan lebih dari 250 perusahaan teknologi. Mengingat tahun lalu, pameran ini telah mencatat total pengunjung kurang lebih 185.000 dengan transaksi  Rp 639 miliar. 

Sejumlah program menarik disuguhkan, diantaranya program belanja, pengunjung yang berbelanja minimal Rp 500.000 beserta kelipatannya, akan mendapatkan kupon doorprize yang akan diundi pada akhir pameran demi mendapatkan hadiah menarik dengan syarat dan ketentuan berlaku.

Dokumentasi Indocomtech

Indocomtech 2019 menjadi panggung bagi  produsen laptop gaming maupun para pengembang game. Sudah bukan rahasia lagi, Indocomtech jadi langganan para gamers eSport berburu laptop gaming dengan spesifikasi mumpuni. Harga murah dengan banyaknya diskon dan cashback digadang-gadang bakal menjadi buruan pengunjung. Selain itu, Pengunjung bisa mencoba langsung beragam komputer dan laptop gaming dengan berbagai spesifikasi dan harga. 

Dokumentasi Indocomtech

Nantinya booth-booth para produsen laptop akan menawarkan demo, sehingga pengunjung dapat menemukan pilihan terbaik dalam membeli produk-produk yang mereka inginkan. Dalam hal ini yang sangat agresif dalam memperkenalkan varian terbaru mereka yakni HP.

Selain memperkenalkan produk, HP Indonesia juga menghadirkan OMEN Challenger Series (OCS) di Asia Pasifik. Game yang dikompetisikan yaitu Counter-Strike : Global Offensive (CS:GO). Grand Final turnamen ini akan dilaksanakan di Cendrawasih HAll, JCC,  pada tanggal 1-3 November 2019.

Dokumentasi Indocomtech

Turnamen CS:GO yang dibuka untuk 12 negara Asia Pasifik  ini merupakan salah satu wujud komitmen HP dalam mendukung pertumbuhan industri  gaming, terutama komunitas esports di Indonesia. Komitmen ini juga didukung oleh seri  gaming terbaru HP, OMEN X 2S, OMEN 15, dan Pavilion Gaming, yang didesain dengan masukan dari komunitas gaming.

Turnamen ini juga akan menyuguhkan berbagai hiburan seperti kompetisi cosplay, penampilan dari Weird Genius, serta promo spesial untuk laptop  dan aksesoris gaming HP untuk semua pengunjung Indocomtech.

Kami berharap gelaran Indocomtech 2019 menjadi benchmark perkembangan teknologi

yang akan memberikan pengalaman baru, bukan hanya bagi konsumen tetapi juga para

distributor dan produsen gajet serta teknologi untuk semakin berinovasi dan berkreasi tanpa batas, papar Presiden Direktur Traya Eksibisi Internasional, Bambang Setiawan. Apalagi, 50 persen pengunjung Indocomtech adalah kalangan milenial, selalu  menantikan hal-hal baru dan menantang untuk dieksplorasi. Mereka kritis, tetapi juga open minded. Mereka tidak ada waktu yang pasti untuk berbelanja. Bisa kapan saja jika menemukan sesuatu yang menarik di media social atau yang sedang dibicarakan. Dengan  produk-produk favorit millennial ditampilkan di Indocomtech, Bambang Setiawan optimis  Indocomtech bakal lebih banyak menarik perhatian millennial.

Dokumentasi Indocomtech

Untuk memberikan edukasi ke publik mengenai  perkembangan teknologi yang begitu cepat di berbagai sektor industri, akan digelar sejumlah  program talkshow dan seminar, diantaranya workshop bidang animasi, digital marketing dan  sebagainya.

Untuk informasi lebih lengkap mengenai Indocomtech 2019, silakan Anda buka laman

http://www.indocomtech.net

(OAA/IDGS)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
News Update
Mobile13 Mei 2025, 20:30 WIB

10 Rekomendasi Game MMORPG Mobile Terbaik untuk HP Low-End & Mid-Range

Cari game MMORPG mobile yang ringan tapi seru? Tenang, kamu nggak perlu HP high-end buat main game keren! Simak 10 rekomendasi MMORPG terbaik untuk HP low-end sampai mid-range.
10 Rekomendasi Game MMORPG Mobile Terbaik untuk HP Low-End & Mid-Range(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 20:30 WIB

10 Game MMORPG Android High Graphics Terbaik di 2025, Wajib Dicoba!

Cari game MMORPG terbaik untuk mobile di 2025? Simak rekomendasi 10 game high graphics dengan gameplay seru, mulai dari yang nostalgic hingga yang baru rilis!
10 Game MMORPG Android High Graphics Terbaik di 2025, Wajib Dicoba! (FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 20:30 WIB

10 Game RPG Pixel Art Terbaik di Mobile untuk Penggemar Open World 2D

Cari game RPG pixel art terbaik untuk Android & iOS? Simak rekomendasi kami, dari Destinia Remastered hingga Brown Dust 2, yang punya grafis memukau dan gameplay seru!
10 Game RPG Pixel Art Terbaik di Mobile untuk Penggemar Open World 2D(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Guides13 Mei 2025, 20:03 WIB

Cara Mengaktifkan Cross Platform eFootball 2025

Fitur Cross Platform di eFootball 2025 memungkinkan para pemain bisa memainkan pertandingan co-op dan persahabatan dengan teman yang menggunakan platform berbeda.
eFootball 2025 (FOTO: Konami)
Mobile13 Mei 2025, 20:00 WIB

10 Game Open World Terbaik untuk Android & iOS 2025, Petualangan Seru di Genggaman!

Cari game open world terbaik untuk dimainkan di HP? Simak rekomendasi 10 game RPG single player dengan grafis memukau, mekanisme seru, dan dunia eksplorasi tak terbatas!
10 Game Open World Terbaik untuk Android & iOS 2025, Petualangan Seru di Genggaman!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 20:00 WIB

12 Game MMORPG Cross Platform Terbaik 2025 untuk Mobile & PC yang Wajib Kamu Mainkan!

Tahun 2025 bakal jadi tahun emas buat industri game mobile! Siap-siap merasakan pengalaman gaming terbaik dengan deretan MMORPG, RPG, dan game open world keren yang support cross platform.
12 Game MMORPG Cross Platform Terbaik 2025 untuk Mobile & PC yang Wajib Kamu Mainkan!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 20:00 WIB

10 Game Gacha Idle Terbaik 2025 untuk Dimainkan Saat Kerja atau Santai

Cari game gacha idle terbaik buat dimainkan sambil kerja atau santai? Simak rekomendasi 10 game RPG AFK terbaru dengan mekanisme seru, grafis keren, dan sistem auto-battle yang bikin gaming tetap lancar!
10 Game Gacha Idle Terbaik 2025 untuk Dimainkan Saat Kerja atau Santai(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 20:00 WIB

10 Game MMORPG dan RPG Open World Terbaik di 2025 yang Wajib Kamu Tunggu!

Tahun 2025 bakal jadi tahun yang epic buat para gamer mobile! Dari MMORPG seru sampai RPG open world dengan grafis memukau, banyak game keren yang siap rilis.
10 Game MMORPG dan RPG Open World Terbaik di 2025 yang Wajib Kamu Tunggu!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 19:30 WIB

10 Game Mobile Terbaik Mirip Black Myth Wukong, Ada yang Offline dan Gratis!

Cari game mirip Black Myth Wukong untuk Android/iOS? Simak rekomendasi 10 game action RPG dengan grafis keren, gameplay seru, dan ada yang bisa dimainkan offline! Daftar lengkapnya di sini.
10 Game Mobile Terbaik Mirip Black Myth Wukong, Ada yang Offline dan Gratis!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Mobile13 Mei 2025, 19:30 WIB

10 Game RPG Terbaik untuk HP Mid-Range 2024, Lancar dan Grafis Memukau!

Cari game RPG seru buat HP mid-range? Simak rekomendasi 10 game terbaik dengan gameplay smooth dan grafis keren! Cocok buat yang suka hack-and-slash, open world, atau anime-based.
10 Game RPG Terbaik untuk HP Mid-Range 2024, Lancar dan Grafis Memukau!(FOTO: GameMobile HDgraphic)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.