logo

Membangun Kepercayaan Diri Team DotA dan Dota 2

pipipopo
Jumat 01 November 2013, 07:00 WIB
Membangun Kepercayaan Diri Team DotA dan Dota 2

Membangun Kepercayaan Diri Team DotA dan Dota 2

Memimpin sebuah team DotA memang menyenangkan namun tidaklah gampang. Bukan hanya sekedar menjadi embel-embel kapten. Seorang kapten atau leader harus memiliki konsep yang baik, pengetahuan yang cukup tentang game DotA paling tidak setara dengan anggota teamnya dan yang paling utama adalah harus memiliki mental yang tangguh. iGk.Jakku dan NinjaMovesPro dari playdota.com memberikan jabaran yang detail dan sangat bagus tentang beberapa tips bagaimana caranya membantu membangun kepercayaan diri team dan anggotanya. Beberapa tips dibawah ini malah bisa dipakai tidak hanya untuk menjadi seorang kapten, namun bisa juga diterapkan untuk semua player.

  • Pentingnya bicara. Sebelum memulai permainan, berikan mereka kata-kata yang dapat meningkatkan kepercayaan diri. Misalnya "Kita adalah team bagus, punya carry yang bagus, support yang bagus dan kerjasama yang padu. Kita sudah banyak berlatih, anggap aja ini seperti saat kita latihan, lakukan yang terbaik dari kita untuk kita." Kata-kata tersebut akan menusuk kedalam hati dan pikiran mereka sehinggap pikiran dan perasaan negatif seperti gugup dan lain-lain akan menghilang.
  • Kemukakan kelebihan team. Saat game dimulai, beritahukan kelebihan yang dimiliki anggota team dibandingkan pihak lawan. Contohnya masalah lane, beritahukan bahwa mereka punya combo yang lebih bagus dari pihak lawan (tentu saja bila hal tersebut benar). Atau bisa juga dengan mengatakan bahwa mereka dapat dengan mudah bertahan dari serangan lawan asalkan memiliki cukup mana. Beritahukan hal-hal lain kepada anggota team walau kadang tidak ada hubungannya, asal saja jangan pernah berbohong. Jika berbohong, mereka akan kehilangan kepercayaan terhadap kita dan kata-kata kita yang berikutnya tidak akan berpengaruh lagi pada mereka.
  • Pujian untuk performa yang bagus. Pujilah mereka jika memang bermain bagus. Hanya dengan kata-kata sederhana seperti "sep", "nice," "bagus," "good job," "nice one" dan lain-lain. Kebanyakan player, walaupun kelihatannya mereka terlihat percaya diri, kelihatannya tidak perlu pujian namun tetap saja masih membutuhkan pernyataan dari orang lain bahwa yang mereka lakukan itu memang bagus.

  • Berterima kasih. Berterima kasihlah kepada mereka jika kamu diselamatkan. Atau berterima kasih bila ada yang menyelamatkan team dari scenario battle atau gank yang gagal. Berterima kasih akan membuat mereka tidak merasa seperti robot. Coba terapkan penggunaan kata "good job" dan "thank you" atau yang biasa di singkat di dalam game dengan gj dan ty dalam kasus kamu sebagai carry sedang di bokong oleh lawan, lalu diselamatkan oleh support dari team kamu. Saat kamu menggunakan kata gj, seolah-olah kamu mengatakan "itu memang sudah tugas support, support ya memang harus mem-babu seperti itu." Bandingkan dengan bila kita mengucapkan ty. Secara psikologis akan sangat memberikan dampak yang besar. Kamu harus tau kapan harus memuji dan kapan harus berterima kasih.
  • Hargai jerih payah mereka. Jika mereka datang untuk melakukan gangking di lane kamu, lakukan yang terbaik agar ganking mereka tidak sia-sia. Saat mereka berusaha semaksimal mungkin untuk mendominasi lane mereka namau kewalahan dan hampir kalah, jangan ragu untuk teleport dan membantu mereka untuk menang. Jangan sampai pernah mereka merasa usaha mereka sia-sia karena nantinya mereka akan malas atau takut untuk melakukannya lagi.
  • Cari jalan keluar atas kesalahan mereka. Mereka hanyalah manusia, pasti akan membuat kesalahan, sama dengan kamu. Saat mereka melakukan kesalahan, pikirkan jalan keluar terbaik untuk meminimalisasi kerugian yang diterima team, bukannya malah menyalah-nyalahkan mereka, atau merengek-rengek atau memaki-maki. Contoh kasus, saat hero carry utama kita mati karena terkena ganking, bila kita merasa bahwa pihak lawan pasti akan mampu memenangkan war karena posisi 4 vs 5 dan mampu membobol lane tengah, maka segera berinisiatif dengan mengatakan pada mereka untuk menahan tanpa harus terlalu ngotot dan sedikit mengorbankan lane tengah, kamu harus segera beralih untuk push dan menghancurkan top lane atau bottom lane lawan. Saat ada salah satu player dari pihak lawan teleport untuk defend, maka kamu juga harus teleport kembali sehingga posisi yang td 4 vs 5 berubah menjadi 4 vs 4. Ini salah satu strategi terbaik untuk menahan gempuran push lane dari pihak lawan. Kamu harus bisa memutuskan kapan harus defend atau push lane lainnya.

  • Buat mereka senang. Salah satu cara untuk menghilangkan rasa cemas dan gugup adalah membuat mereka senang dan menikmati permainan. Sebagai contoh, kita bisa ngobrol dengan hero kita di monitor, atau mengomentari pergerakan musuh dan membuat semuanya seolah-olah candaan dan gurauan dan terlihat lucu. Mereka akan melihat bahwa kita sangat rileks dan santai sehingga mereka juga akan merasa santai dan rileks. Silahkan dicoba sendiri, dan buktikan bahwa hal ini manjur. Saat teman satu team kita merasa rileks, pikiran mereka akan terbuka sehingga mampu berfikir dan bertindak dengan benar.
  • "Mencoba." Kata "mencoba" sangat berguna untuk anggota team yang begitu berpengalaman. Kata ini akan mengurangi tekanan terhadap diri mereka. Akan mengurangi rasa takut akan kegagalan. Kamu bisa menggunakan trik ini saat proses ganking dimana ketepatan waktu sangatlah penting. Saat mereka sering melakukannya secara berulang-ulang, mereka akan terbiasa dan dengan sendirinya menemukan ketepatan waktu yang diinginkan. Bila sudah sampai dalam tahap itu, maka yang dulunya kita biasa menyuruh "coba" akan berubah menjadi "nice."

Itulah beberapa tips yang bisa diberikan. Masih sangat banyak lagi tips dan trik yang bisa kamu pikirkan atau ciptakan sendiri untuk meningkatkan kepercayaan diri team. Hal diatas adalah trik yang paling umum digunakan dalam hal ini. Selalu ingat bahwa teman satu team kamu, seburuk apapun permainan mereka, pasti mereka juga ingin menang. Jangan pernah menyalahkan hanya karena mereka berbuat kesalahan. Bantu dan tolonglah mereka untuk belajar dari kesalahan, itulah tugas dari seorang kapten. Baca juga artikel tentang Bagaimana Cara Untuk Menjadi Kapten Team DotA atau Dota 2 yang Baik. "Aye aye captain"

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
Mobile05 November 2024, 21:11 WIB

Versi Baru Pet Society Bakal Rilis, ini 5 Game Mirip Pet Society Buat Pemanasan

Rekomendasi 5 game mirip Pet Society yang bisa kamu mainkan sembari menunggu rilis terbaru game Pet Society
Game Pet Society Island Rilis 22 November 2024 (Foto: Facebook/Pet Society Island)
Mobile05 November 2024, 20:04 WIB

Urutan Rank PUBG 2024 dan Cara Mudah untuk Melihatnya

Sistem rank PUBG terdiri dari tujuh tingkatan yang perlu dipahami oleh para pemain.
Rank di game PUBG. (Sumber: Unipin)
News05 November 2024, 19:02 WIB

Square Enix Ubah Strategi Rilis Game, Ternyata Ini Alasannya

Dalam laporan keuangan yang terbit pada Mei 2024 lalu, Square Enix menyatakan kalau mereka bakal "mengejar strategi multiplatform secara agresif."
Game-game dari Square Enix. (Sumber: Cloud Game)
Gadget05 November 2024, 18:02 WIB

Wallpaper di PC Windows 11 Makin Menarik dengan Wallpaper Engine, Begini Caranya

Wallpaper engine menjadi salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membuat wallpaper di PC Windows jadi makin menarik.
Ilustrasi penggunaan Wallpaper Engine di PC Windows (FOTO: steamcommunity.com)
Console05 November 2024, 17:15 WIB

8 Keunggulan Game Basket NBA 2K24 yang Membuatnya Jadi Game Favorit Pecinta Basket

Banyak game basket terbaik yang bisa kamu mainkan, salah satunya adalah NBA 2K24
Game Basket NBA 2K24 (Foto: YouTube/90sUzi)
Mobile05 November 2024, 16:31 WIB

4 Game Milik HYBE Perusahaan BTS, Ada Astra Knights of Veda. Army Wajib Main

HYBE adalah perusahaan asal Korea Selatan yang menaungi BTS. HYBE ternyata memiliki 4 game yang bisa kamu mainkan
Game BTS Island: In The SEOM Puzzle (Foto: YouTube/Vianz Ajaa)
Guides05 November 2024, 16:07 WIB

Kelebihan Senapan Serbu M416 di PUBG Mobile, Cocok Banget Buat Pemula

Senjata senapan serbu M416 memiliki beberapa kelebihan yang tidak dimiliki senjata lain
Senapan Serbu M416 di Game PUBG Mobile (Foto: YouTube/Zendex)
Mobile05 November 2024, 16:01 WIB

7 Rekomendasi Game Musik yang Seru untuk Semua Penggemar Rhythm

Game bertema musik menawarkan cara unik untuk menikmati melodi dan ritme
Beat Saber. (Sumber: PlayStore)
E-Sport05 November 2024, 15:02 WIB

Resmi! Coach Yeb Farewell dari Fnatic Onic

pelatih kebanggaan mereka yakni Coach Yeb resmi mengumumkan farewell dari tim
Coach Yeb (FOTO: TikTok/coachyeb)
Gadget05 November 2024, 15:01 WIB

Screenshot Panjang di iPhone? Bisa Kok dengan 3 Cara Mudah Ini

Screenshot panjang di iPhone kini bisa kamu lakukan langsung.
Cara screenshot panjang di iPhone (FOTO: youtube.com/@kontengakpenting)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.