Mercenary Ops Update Map Baru Beserta Event Field Report!

Mercenary Ops Update Map Baru Beserta Event Field Report!

Pertempuran dahsyat di Mercenary Ops Revoltech seakan tidak ada habisnya seiring dengan gempuran dari Trioz yang didukung proyek Bio Helixnya. Untuk mengatasi keganasan pasukan Trioz maka para petinggi Arche dan Nexus membutuhkan berbagai laporan pendukung yang dapat digunakan di kemudian hari. Operasi kali ini dinamakan Field Report!

 

 

Dalam operasi Field Report Legionnaires harus membuat laporan berupa testimonial mengenai Mercenary Ops Revoltech melalui thread Game8 yang disediakan. Berikut ini adalah keterangan selengkapnya mengenai event Field Report.

Periode: 4 Juni Pukul 15.00 WIB – 14 Juni 2013 15.00 WIB

Ketentuan : 

  • Peserta harus memposting testimonial tentang game Mops di thread yang telah disediakan Team Mops di forum Game8
  • Berikut ini adalah contoh format postingan yang benar :

 

- Nick : GM100

Pertama kali saya tahu game Mops ini dari teman saya yang main diwarnet. Saya terkesan karena gambarnya yang bagus jadi saya coba tes main. Pas main lihat gambar Mops ini kerasa real banget, dan gameplaynya pun ga ngebosenin karena bener-bener mainnya pake strategi dan juga banyak pilihan mode bisa lawan player atau lawan AI.  ~ The End ~

 

  • Peserta hanya bisa memposting maksimal 1kali.
  • Testimonial dilarang mengandung unsur-unsur yang berbau SARA, Junk, Flamming dan Spamming serta pornografi.
  • Tim Mops akan mengundi secara acak tiga testimonial peserta untuk mendapatkan hadiah utama.
  • Pemenang Utama akan diumumkan pada hari Senin, 17 Juni 2013
  • Hadiah akan diberikan pada hari Senin, 17 Juni 2013
  • Keputusan GM adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

 

Hadiah:

Seluruh peserta mendapatkan: 

Crusher Tower x10

 

EXP Card 7D

Legionnaires kalau kamu mau mendapatkan Crusher Tower secara cuma – cuma maka sampaikan laporan kamu melalui event Field Report ini dan siapa tahu kamu adalah salah satu orang beruntung yang mendapatkan hadiah utamanya.

 

Mew Map Update juni 2013:

 

Serangan Bio Helix semakin meluas sampai di berbagai daerah dan yang sudah masuk dalam laporan Arche & Nexus sudah ada dua daerah baru yang mulai di serang oleh pasukan Trioz dan Bio Helix. kedua tempat itu bernama Ghost City dan Dust 1. Segera tuntaskan pertempuran di kedua map baru tersebut untuk mengembalikan masa kejayaan Arche & Nexus.

Pada tanggal 7 Juni 2013 Mercenary Ops Revoltech akan menghadirkan 2 map Ghost City dan Dust 1.

 

  

 

Ghost City

 PVE Zombie Apocalypse

Sebuah kota mati yang sudah lama ditinggalkan oleh penduduknya namun belakangan ini terdengar kabar adanya penggalian makam-makam kuno untuk mencuri artefak-artefak kuno yang bernilai tinggi. Aktifitas yang tidak disadari telah membangkitkan kembali arwah-arwah penasaran yang marah tempat istirahatnya terganggu.

Pemerintah mengirim sebuah tim spesial untuk mengentikan penggalian namun sesampainya disana, mereka tidak menemukan satu manusia pun yang ada hanyalah hawa kematian yang pekat dan arwah-arwah penasaran yang sudah menunggu mereka.

iatas adalah sedikit cerita tentang map terbaru untuk mode Apocalypse Huge. Bersetting di kuil China kuno, kalian akan menghadapi hantu-hantu cina kuno. Seperti film-film hantu China yang dulu sering diputar di televisi nasional dimana jagoannya menghancurkan hantu dengan kertas mantra, disini kalian harus menghancurkan hantu-hantu tersebut dengan senjata api dan Turret. 

 

 

Terdapat lima round dengan tiga tingkat kesulitan yaitu Easy, Normal dan Hard. Terdapat banyak tantangan seperti kalian beraksi diatas rakit dengan menyelusuri sungai atau menghindari jebakan-jebakan yang bisa membuat kalian terbakar hangus. Bermain dengan membentuk satu grup akan membuat petualanganmu lebih mudah. 

 

 

Dust 1

PVP Elimination, Demolition & PVE Invasion 

Map terbaru untuk mode PVP Elimination, Demolition dan PVE Invasion.  Map ini bisa digunakan untuk pertempuran jarak dekat atau jarak jauh. Senjata jenis rifle dan sniper juga bisa kalian pakai untuk map ini.

 

 

Map ini juga ada pada mode PVE Invasion sehingga kalian bisa membentuk tim dengan temanmu untuk mengalahkan musuh-musuh di map ini dan jangan lupa untuk menggunakan senjata jenis Assault untuk damage yang lebih besar. Ayo mainkan map barunya dan ikutin eventnya. Ajak juga teman kalian.(Afg)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI