Parah, Game Ini Tidak Sengaja Dirilis 7 Bulan Lebih Awal Dari Jadwal Perilisannya!

Parah, Game Ini Tidak Sengaja Dirilis 7 Bulan Lebih Awal Dari Jadwal Perilisannya!

Kecelakaan memang sering terjadi, inilah yang menggambarkan sebuah game bernama The Tower yang rencananya akan dirilis di Steam tahun depan. Karena kesalahan fatal dari pihak Developer game tersebut game tahunan mereka berjudul The Tower dirilis lebih 7 bulan lebih awal dari jadwal perilisannya pada tahun 2015 mendatang.

Seperti game-game Steam lainnya, game The Tower yang dijadwalkan rilis tahun 2015 tersebut nongol di deretan penjualan game dan dijual dengan harga hanya $5.

Dilansir dari Kotaku, Sang moderator dari Developer game The Tower mengklarifikasi bahwa itu adalah sebuah kecelakaan yang tidfak sengaja dibuat oleh moderator lain yang baru saja diberi akses untuk memegang hak game tersebut. Tanpa sengaja moderator tersebut menekan tombol rilis dan seketika game tersebut dirilis langsung di Steam dengan nama The Tower: 2015 Edition.

Karena kecelakaan tersebut banyak gamers yang telah melihat dan membeli game tersebut tapi untungnya pihak developer menyadari sampai suatu ketika ada feedback yang masuk kedalam sistem mereka dari seorang gamers yang telah membeli dan memainkannya. 

Sebagai permohonan maaf atas ditariknya kembali game The Tower 2015 dari Steam, Team developer merilis The Tower yang berisi demo dari versi terbaru dengan harga 5 USD (diskon 15%)

"Oh tidak! Sebelumnya saya memberikan Zak sebuah akses untuk memegang kendali game kita sebagai moderator agar kami dapat berkonsentrasi dan mengerjakan daftar yang belum selesai begitu juga menghapus beberapa keluhan dari masyarakat yang telah kami selesaikan. Tapi ternyata si bodoh itu malah merilis game nya 7 bulan lebih cepat dari jadwal rilis!!" Developer menulis keluhan mereka kepada Valve agar bisa menarik kembali game tersebut dari peredaran.

"Masyrakat seharusnya tidak menjumpai kami  sampai game The Tower: 2015 Edition siap untuk dirilis tahun depan :(. Mungkin game ini masih punya beberapa kerusakan dan kendala karena game ini memang masih belum selesai", tulisnya kepada para user Steam.

Sebagai permintaan maaf, kini mereka merilis kembali versi awal dari Game Tower yang berisi sebuah sneak peak dari edisi 2015 yang akan dirilis tahun depan dengan harga hanya 5 USD saja.(Afg)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI