Qeon Bersama Speedy Instan Menyemarakan Indonesia Game Show

Qeon Bersama Speedy Instan Menyemarakan Indonesia Game Show

Qeon bersama Speedy Instan tahun ini ikut serta meramaikan acara tahunan gamers terbesar di Indonesia, yaitu Indonesia Game Show 2014. Speedy Instan adalah sebuah layanan koneksi internet WiFi dari PT.Telkom. Gamers dapat menggunakan layanan internet ini setiap saat gamers menemukan jaringan WiFi dengan SSID @WiFi.id atau speedy instan@WiFi.id dan membayarnya sesuai kebutuhan (pay as you use = PAYU) tanpa abonemen bulanan. Nominal Speedy Instan tersedia mulai dari harga Rp.1000 ( untuk akses 2 jam ) sampai dengan 400.000 ( untuk akses selama 1 tahun). 

Speedy Instan kini tersedia di seluruh Indonesia, gamers bisa membeli Speedy Instan dalam bentuk voucher fisik di outlet seluler terdekat, voucher elektrik di Indomaret atau 7Eleven, beli online di www.indomog.com atau SMS ke 8108 (khusus pelanggan Telkomsel atau Flexi). Informasi lebih lanjut mengenai  Speedy Instan dapat diakses di www.speedyinstan.com.

Tahun 2014 ini Qeon telah melakukan kerjasama marketing resmi selama satu tahun dengan PT.Telkom yang merupakan product owner dari Speedy Instan. Dengan menggunakan Speedy Instan, selain gamers dapat mengakses ke internet WiFi.id, gamers juga  bisa mendapatkan in-game item special di game-game tertentu dari Qeon. Peresmian kerjasama ini dilakukan pada saat pembukaan Indonesia Game Show 2014 yang diwakilkan oleh Bapak Andrian Pauline, Director of Game Operation Qeon Interactive, dan Bapak Sujito, Deputy EGM Personal Service Divisi Consumer Service PT.Telkom.

Untuk memberikan kepuasan terhadap komunitas gamers Clash Of Gods Qeon (COG), Qeon menghadirkan final COG National Tournament (COGNT) di IGS 2014 yang akan diikuti oleh 40 finalis. Kejuaraan COGNT yang memperebutkan hadiah total lebih dari 40 juta rupiah memberikan kesempatan kepada gamers COG untuk berprestasi di dalam kompetisi E-Sport secara profesional. 

Untuk memberikan nuansa warna kepada dunia gamers, Qeon pun memberikan pilihan kepada gamers yang mempunyai tingkat aktifitas tinggi untuk tetap bermain games di dalam perangkat mobile melalui platform barunya QBig Games. Berbagai jenis games mobile dapat dinikmati oleh gamers sesuai dengan pilihan game yang diminati.

Booth Qeon di IGS 2014 akan diisi beragam event berhadiah dan juga bagi-bagi merchandise Qeon dan Telkom. Salah satu event utama Qeon di IGS 2014 adalah Lucky Box berhadiah, di mana gamers bisa mendapatkan kesempatan untuk menebak kombinasi angka koper yang berisi hadiah sangat menarik, salah satunya adalah Monitor LED BenQ 21” dan Keyboard Razer Death Stalker,keyboard Cooler Master Quick Fire Pro. Selain Lucky Box, masih banyak mini game lain yang bisa dinikmati gamer di booth Qeon.

Selain acara menarik yang sudah dilakukan di booth Qeon, di kesempatan ini pun Qeon menghadirkan preview trailer video game terbaru Qeon yang bernama Weapon of Mythology (WOM), game yang bergenre MMORPG dari Taiwan yang juga segera dilepas ke platform Playstation 4 di awal tahun 2015.(Afg)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI