Corsair Luncurkan Memori DDR4, Corsair Vengeance LPX dan Dominator Platinum

Corsair Luncurkan Memori DDR4, Corsair Vengeance LPX dan Dominator Platinum

Corsair umumkan peluncuran memori DDR4 pada lini produk Corsair Vengeance LPX dan Dominator Platinum. Memori generasi terbaru ini memulai era baru komputasi super cepat dengan beberapa optimasi seperti peningkatan bandwidth, frekwensi yang lebih tinggi, kebutuhan daya yang lebih rendah dan kehandalan yang lebih baik.

 

 

Corsair Vengeance LPX dan Dominator Platinum DDR4 telah divalidasi oleh partner motherboard (Asus, ASRock, EVGA,Gigabyte dan MSI) dan telah menggunakan profil baru XMP 2.0 demi memudahkan performa overclocking platform terbaru Intel X99 dan prosesor Intel Core i7 (codename Haswell-E). Vengeance LPX dan Dominator memiliki garansi seumur hidup yang terbatas (limited lifetime warranty).

Vengeance LPX

Vengeance LPX adalah lini baru memori Corsair yang dirancang untuk overclocking berperforma tinggi dengan heatspreader low-profile yang terbuat dari almunium demi pelepasan panas yang lebih cepat dan PCB 8 layer membantu menangani panas dan memberikan ruang overclock yang menjanjikan.

Dominator Platinum

Seperti pada versi DDR3,  Dominator Platinum DDR4 memiliki rancangan industrial berpenampilan elegan, teknologi DHX yang dipatenkan demi  suhu operasional yang lebih dingin, opsi penggantian “light pipes” oleh pengguna dan kompatibilitas dengan Corsair Link untuk memonitor suhu secara real time. Dominator Platinum dibuat dengan IC terpilih setelah melalui tes performa yang ketat dengan melibatkan pendinginan berteknologi terkini demi performa yang handal.

Spesifikasi Vengeance LPX and Dominator Platinum DDR4

  • Unbuffered DDR4 SDRAM in 288-pin DIMM
  • Capacities at launch: 8GB (2x4GB), 16GB (4x4GB), 32GB (4x8GB) and 64GB (8x8GB)
  • Speeds at launch: 2666MHz, 2800MHz, and 3000MHz  
  • Intel XMP 2.0 (Extreme Memory Profile) support

 

 

Tentang DDR4

Bahkan pada kecepatan dasarnya, DDR4 mampu menghantarkan bandwidth 2133 MT/s yang berarti 2 kali lipat DDR3 sebesar 1600 MT/s. Loading Games dan aplikasi akan berlangsung lebih cepat dan berjalan lebih lancar.

Dengan arsitektur CPU dan GPU terbaru, konsumsi daya dan pelepasan panas menjadi semakin penting.  Modul DDR4 beroperasi dengan voltase sangat rendah yaitu 1.2 volt dibandingkan 1.5 dan 1.65 volt pada DDR3. Hal ini menyebabkan DDR4 mengkonsumsi daya yang lebih rendah dan melepaskan panas yang lebih sedikit.

Modul DDR3 terbatas hingga 8GB sehingga total maksimum yang dapat didukung pada motherboard standar 4 socket adalah 32GB. DDR4 akan tersedia pada 16GB tiap modulnya pada tahun 2015. Motherboard dengan 8 socket memori akan mampu menampung hingga 128GB.

Garansi dan Ketersediaan

Corsair Vengeance LPX dan Dominator Platinum DDR4 memory kits akan tersedia pada akhir Agustus di jaringan penjualan serta distributor Corsair di seluruh dunia. Kedua produk ini digaransi seumur hidup terbatas (limited lifetime warranty).

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI