Samsung Akan Buka Pabrik di Indonesia?

Samsung Akan Buka Pabrik di Indonesia?

Penjualan produk Samsung memang sudah mendunia. Saat ini pun perusahaan asal Korea Selatan tersebut telah mendirikan beberapa pabrik besarnya di negara berkembang. Indonesia sendiri termasuk kedalam pasar yang berpotensi bagi penjualan produk Samsung. Tetapi untuk mendapatkan produk tersebut indonesia harus menunggu kiriman dari negara lain yang tentunya akan lebih mahal.

Melihat hal tersebut, tersiar kabar bahwa Samsung akan mempermudah proses penjualan dengan mendirikan pabriknya di Indonesia. Benarkah hal tersebut akan terwujud?

Senin 19 Agustus kemarin, Samsung mengatakan bahwa pihaknya berencana untuk mendirikan pabrik untuk memproduksi handphone di Indonesia. Seorang perwakilan Samsung mengungkapkannya kepada Reuters, “Kami telah berdiskusi dengan pemerintah Indonesia tentang rencana kami untuk memproduksi handphone untuk pasar domestik, sehingga kami bisa memenuhi kebutuhan konsumen lokal dengan lebih efektif.”

Dilansir dari Reuters, Budi Darmadi, Direktur Jenderal Industri Unggulan Berbasis Teknologi Tinggi (IUBTT) Kementerian Perindustrian Indonesia, mengatakan bahwa Samsung berniat untuk memproduksi sebanyak 900.000 handphone per bulan di pabrik yang akan didirikan di Jawa Barat – tapi perusahaan ini akan memulai dengan 100.000 unit per bulan terlebih dahulu. Namun, tidak jelas apakah Samsung akan memproduksi feature phone atau smartphone.

Indonesia merupakan pasar berkembang yang menarik bagi banyak perusahaan teknologi karena banyaknya konsumen muda dan kelas menengah yang perlahan-lahan bertumbuh.Meskipun Samsung telah mendapatkan pengikut yang kuat di antara para pengguna baru smartphone di Indonesia, sejumlah merek handphone lokal kini mengancam Samsung dengan perangkat berbasis Android mereka sendiri dengan harga yang lebih terjangkau. Produsen lokal tersebut diantaranya termasuk Smartfren, Mito, dan Cyrus. Tak lupa, perusahaan China seperti Xiaomi, Huawei, dan Oppo juga menyasar pasar Indonesia.

Tapi apakah berita tersebut kali ini benar? Sudah ada dua gosip tentang pendirian pabrik Samsung di Indonesia dalam dua tahun terakhir tetapi rencana tersebut selalu kandas.(Afg)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI