Ini Dia Game-Game Yang Berhasil Memenangkan Penghargaan Game Online Terbaik Dari Gamers Choice Awards

Ini Dia Game-Game Yang Berhasil Memenangkan Penghargaan Game Online Terbaik Dari Gamers Choice Awards

Perkembangan game online di Indonesia memang berkembang sangat cepat. Banyaknya publisher indonesia yang membawa game-game online membuat gamers indonesia selalu dimanjakan. Game FPS, MOBA, MMORPG dan Casual, semua game-game ini memang sudah banyak jenisnya. Namun hanya beberapa yang tentunya patut merajai dan menjadi game terlaris di tanah air.

Beberapa waktu lalu, Digitalife bersama tiga portal media game indonesia, yaitu VGI, GameQQ dan Gudang Gaming melakukan kerja sama untuk menggelar sebuah event yang tujuannya adalah memberikan apresiasi kepada para publisher berdasarkan game-game online yang telah mereka rilis di tanah air.

Gamers Choice Award merupakan penghargaan yang langsung dipilih oleh para gamers sendiri. Gamer dapat memberikan suara mereka melalui sebuah polling yang dilakukan secara serentak melalui tiga situs portal media game yaitu VGI, GameQQ dan Gudang Gaming. Polling yang tersedia ini dibagi atas tiap genre game online yang meliputi game MMORPG, Casual, MOBA, FPS.

Sdebagai tambahan informasi, selama kurun waktu epuluh hari berlangsungnya periode event, gamers Choice Award telah berhasil mengumpulkan ribuan partispan. Berikut nominasi dari game tersebut:

MMORPG:

  • Clash of Gods dan Ragnarok Online 2

Casual

  • Touch, Ayo Dance, Idol Street

MOBA

  • League of Legends, Dota 2, HoN

FPS

  • Point Blank, XShOT, Counter Strike Online, Crossfire

 

Dan pemenang dari masing-masing kategori adalah:

 

Untuk game MMORPG pemenangnya adalah:

Selamat kepada Clash of Gods dari Qeon!!

 

Untuk Game FPS pemenangnya adalah:

Selamat kepada Point Blank dari Gemscool!

 

Untuk game MOBA Pemenangnya adalah:

Selamat kepada Dota 2 dari Valve!

 

Untuk game Casual Pemenangnya adalah:

Selamat kepada Ayo Dance dari Megaxus!

Selamat kepada para pemenang Gamers Choice Awards. Diharapkan pada tahun mendatang, banyak publisher indonesia yang berpartisipasi dalam acara ini. Bpk Sofian Rustiawan dari Gudang Gaming, Senpri Widajaja dari GameQQ dan Coni dari VGI berharap bahwa penghargaan ini bisa menjadi sebuah acuan bagi publisher dan developer indonesia untuk mengembangkan game-game yang tentunya bisa menjadi yang terbaik bukan hanya di tanah air melainkan mancanegara.(Afg)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI