Benarkah Akhirnya DOTA telah dilarang Pemerintah di Filipina?

Benarkah Akhirnya DOTA telah dilarang Pemerintah di Filipina?

Tidak dipungkiri lagi bahwa Negara Filipina merupakan salah satu Negara dengan jumlah player Dota terbesar di Asia. Namun tidak bisa disangkal juga bahwa reputasi buruk player Filipina cukup mencoreng dunia perdotaan. Bahkan sampai dengan kata-kata kotor khas mereka yang sudah terkenal dan sering dikeluarkan sepanjang permainan Dota.

Dota Filipina (Pinoy)

Saking buruknya reputasi para player Dota filipina (Pinoy) sebelumnya terdapat sebuah petisi yang mengininkan bahwa Valve segera membanned Filipina dari region Dota tapi apa daya Valve tidak menyetujuinya.

Tidak berhenti disitu saja, ternyata keadaan berkehendak lain. Terdapat sebuah surat yang pernyataan yang cukup mengejutkan dimana dalam surat tersebut disebutkan bahwa game DOTA kini telah dilarang di Negara tersebut baik di Game center dan warnet! Berikut bentuk surat pernyataannya yang berhasil kami ambil dari Reddit:

Surat pernyataan diatas yang secara sah menyebutkan bahwa Dota telah dilarang di gamecenter/warnet di kota Barangay Salawag

Surat edaran ini terlihat sangat sah dengan ditandatangani oleh pemerintah kota tersebut. Berikut ini adalah hasil translate dari surat tersebut.

Game Dota kini telah dilarang di game center/warnet di kota Barangay Salawag, Cavite. Beberapa alasan pemerintah melarang/banned game DOTa adalah:

  • Dota kini merupakan game terbesar di Filipina
  • Dota merupakan sumber dari beberapa alasan perkelahian yang sering terjadi di di kota mereka.
  • Dota telah mempengaruhi remaja untuk berbuat kriminal /berjudi dan mencuri
  • Alasan yang paling dikhawatirkan dan ditakutkan adalah Dota dimasa depan bisa menjadi penyebab alasan orang membunuh

Alasan pertengkaran akibat game Dota di Filipina memang sudah tidak asing lagi. Seperti contohnya pada beberapa waktu silam dimana remaja saling bertengkar di warnet mengobrak abrik dan memecahkan monitor gara-gara bermain game!

Seperti yang diinformasikan dari Reddit, pelarangan DOTA ini berlaku untuk game Dota 1 dan Dota 2. Walaupun saat ini baru dilarang di beberapa kota di Filipina, pemerintah berjanji akan melarang peredaran ataupun para warnet/game center untuk menanyangkan game Dota 2 di negara tersebut. Berikut adalah salah satu video contoh dari akibat pertengkaran di warnet Filipina yang disebabkan oleh game Dota:

Jika benar begitu? Bagaimana menurut anda? Apakah ini berita baik? Tentunya tim profesional Dota 2 mereka seperti Mineski akan pensiun juga bukan?

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI