GTA VI Tidak Dirilis Untuk Xbox One dan PS4! Benarkah?

GTA VI Tidak Dirilis Untuk Xbox One dan PS4! Benarkah?

Baik di pangsa pasar PC maupun konsol, Grand Theft Auto V berhasil menorehkan prestasi angka penjualan yang luar biasa. Selang 2 tahun kehadirannya, kini banyak isu yang menyatakan jika Rockstar sudah mulai mengembangkan game Grand Theft Auto versi selanjutnya.

Game penerus yang digarap kali ini sayangnya tidak akan muncul di konsol Xbox One dan juga Playstation 4. Kabarnya game ini disiapkan khusus hanya untuk konsol generasi penerus seperti Xbox Two dan Playstation 5. Dengan begitu banyak orang yang berspekulasi jika game Grand Theft Auto generasi baru ini akan memberikan pengalaman lebih baik dari segi gameplay maupun grafisnya itu sendiri.

Seperti yang dilansir Indogamers dari laman Detik (27/1/201VI), hingga saat ini pihak Rockstars masih belum memberikan tanggapan mengenai kabar burung ini. Mereka juga belum berani menentukan tanggal rilis dari game Grand Theft Auto VI. Namun banyak isu yang menyatakan jika game tersebut sebenarnya sudah selesai digarap, mereka hanya menunggu saat yang tepat ketika konsol generasi anyar sudah diluncurkan.

Sony dan juga Microsoft kabarnya saat ini mulai mengembangkan konsol generasi terbarunya. Bahkan sang mantan Xbox Chief Officer Robbie Bach sudah memberi sinyal jika konsol penerus Xbox One sudah mulai digararap dengan model yang jauh berbeda dengan generasi saat ini. Lain halnya dengan Sony, mereka justru diam-diam membuka lowongan pekerjaan dengan posisi Senior Game Programmer. Nantinya orang yang terpilih tersebut akan melakukan riset dan juga pengembangan sistem yang akan diterapkan untuk Playstation 5.

Menurut isu yang beredar, kedua konsol next-gen tersebut dapat mulai dinikmati di tahun 2020 mendatang. Jadi jika informasi game GTA VI kali ini benar adanya, maka butuh waktu lama bagi seorang gamers untuk mencicipi GTA generasi berikutnya.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI