Pembagian Grup The International 6 Resmi Diumumkan!

Pembagian Grup The International 6 Resmi Diumumkan!

The International, turnamen akbar Dota 2 yang diselenggarakan oleh Valve tiap tahunnya siap digelar pada awal bulan Agustus ini. Sebelum melaju ke tahap main event, setiap tim Dota 2 yang mengikuti turnamen ini diwajibkan untuk memasuki tahap group stage terlebih dahulu.

Saat ini Valve sendiri sudah resmi mengumumkan pembagian grup untuk turnamen The International yakni Grup A dan Grup B. Di Grup A, pertandingan demi memperebutkan tiket ke fase main event sepertinya akan berjalan cukup panas. Sebab, di Grup ini terdapat tim-tim jawara yang sudah tidak perlu lagi diragukan ketangguhannya seperti OG, Alliance, Wings, Gaming, Natus Vincere, Evil Geniuses, LGD Gaming, dan TNC Gaming. 

Sedangkan untuk grup B, terdiri dari Newbee, Team Secret, Vici Gaming Reborn, MVP Phoenix, Digital Chaos, Fnatic, dan Team Liquid. Sedangkan untuk empat tim lainnya yakni Escape, Complexity, Execration dan Ehome, harus bertanding di babak Willcard terlebih dahulu agar bisa lolos ke fase grup stage. Seperti yang dilansir Indogamers dari laman The Score eSports (2/8/2016).

Babak penyisihan grup sendiri akan berlangsung dari tanggal 3 hingga 5 Agustus 2016 mendatang. Sedangkan untuk main event, digelar pada tanggal 8 hingga 13 Agustus 2016. Turnamen yang digelar di Key Arena, Seattle, Amerika Serikat ini dihiasi dengan total hadiah yang begitu besar yakni mencapai USD 19,341,260. 

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI