Kisah Perjalanan Cinta Bridget Berakhir di Bridget Jones`s Baby

Kisah Perjalanan Cinta Bridget Berakhir di Bridget Jones`s Baby

Bagi kamu yang mengikuti kisah film Bridge Jones’s tentunya tahu dengan film yang satu ini. Film yang berjudul Bridget Jones’s ini merupakan film ber-genre komedi romantis. Film ini sendiri pertama kali muncul pada tahun 2001 dengan judul Bridget Jones’s Diary dan seri lanjutannya pada 2004 dengan Judul Bridget jones: The Edge of Reason.

Kali ini setelah menunggu hampir 12 tahun, akhirnya kisah Bridget kembali dilanjutkan dengan judul terbarunya yakni Bridge Jones’s Baby. Sosok Bridget masih akan diperankan oleh aktor cantik yakni Renee Zellweger sedangkan untuk aktor prianya sendiri Mark Darcy diperankan oleh Colin Firth, yang merupakan mantan pacarnya pada seri Bridget Jones’s sebelumnya.

Pada seri ketiga ini, Bridget (Renee Zellweger) sudah berusia sekitar 40 tahun dan sudah melupakan masa kelamnya dengan Mark Darcy. Bridget lebih memilih untuk fokus pada karirnya dan lebih banyak menghabiskan waktu bersama teman-temannya. Bridget juga sudah menjadi seseorang yang lebih dewasa dan juga memikirkan masa depannya.

Namun hal tersebut  tidak berlangsung lama. Bridget kembali menemukan seorang pria yang gagah dan tampan asal Amerika Serikat Bernama Jack Qwant (Patrick Dempsey). Hingga pada akhirnya mereka berdua saling memiliki rasa yang sama dan mulai menjalin hubungan asmara.  Sayangnya, kehidupan yang seharusnya diharapkan oleh Birdget kembali sirna.

Bridget kembali mengalami masa-masa sulit, dimana semua yang dia harapkan tidak sesuai dengan rencananya. Bridget harus mengalami masalah yang lebih serius  daripada pengalaman buruknya bersama Mark Darcy. Bridget hamil untuk pertama kalinya dan hal tersebut membuat dia tidak yakin dan tidak tahu pasti siapa ayah dari bayi yang dia kandung apakah Mark Darcy atau pacar barunya Jack Qwant. Ia pun harus mengungkap semua itu dalam keadaan hati yang mungkin sedang kacau.

Film yang sudah ditunggu-tunggu kemunculannya bagi para pecinta film Bridget ini, pastinya cukup membuat penasaran seperti apa kelanjutan kisahnya. Pada seri ketiganya ini merupakan jawaban dari seri pertama dan seri kedua yang menjadi akhir kisah perjalanan cinta Bridget. Dengan cerita klasik dan komedi yang kental film Bridget Jones’s Baby ini sukses membuat tawa para penonton dengan segala aksi kekonyolan yang dilakukan oleh Bridget. Indogamers sendiri memberikan nilai 6.5 dari 10 Untuk film Birdget Jones’s Baby.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI