Demi Menarik Perhatian Pasar, Nintendo Switch akan Dijual Murah?

Demi Menarik Perhatian Pasar, Nintendo Switch akan Dijual Murah?

Nintendo secara resmi telah mengumumkan produk konsol game terbaru mereka Nintendo Switch. Konsol ini yang dikabarkan membawa angin segar kepada para gamer karena penggunaannya yang begitu fleksibel. Konsol ini dapat digunakan pada dua perangkat, yang mana dapat digunakan pada smartphone atau juga pada monitor televisi layaknya konsol pada umumnya.

Meski telah diperkenalkan di depan publik, tapi Nintendo belum memberikan harga bandrol dari konsol terbaru mereka itu. Pada akhir tahun 2016 yang lalu, ada sebuah toko online Kanada Toys "R" Us yang memajang harga dari konsol tersebut. Di sana konsol Switch dibandrol dengan harga 329,99 US$ atau sekitar 4,5 jutaan Rupiah. Harga tersebut tentu bukanlah harga jual dari Nintendo Switch secara pasti, sebab ada data lain yang diungkap oleh Nikkei mengenai harga dari konsol tersebut yang lebih murah dibandingkan dengan yang ada di toko online Kanada Toys Tadi.

Laporan dari Nikkei ini mengatakan kalau harga konsol Nintendo Switch akan dijual dengan harga sekitar 23 ribu yen atau sekitar 2,8 jutaan Rupiah. Harga ini merupakan harga jual di Negeri Sakura. Bukan tidak mungkin harga tersebut terjadi, sebab harga jual di negara aslinya dan di luar tentu saja berbeda. Namun meski telah mengungkapkan harga jualnya, ini tidak dapat dijadikan acuan sepenuhnya.

Nintendo sendiri baru akan mengkonfirmasikan harga dari konsol ini pada tanggal 13 Januari 2017 besok. Ya semoga saja memang harga konsol dari Nintendo Switch tidak semahal harga konsol-konsol yang ada sekarang. Jadi generasi penerus tetap dapat menikmati sensasi bermain game di konsol seperti anak generasi terhadulu, bukan hanya di smartphone saja.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI