Nokia 3310 Kalahkan Kamera Samsung Galaxy S7?

Nokia 3310 Kalahkan Kamera Samsung Galaxy S7?

Baru dirilis, Nokia 3310 berhasil menarik perhatian mata pecinta gadget, apalagi jika melihat perbandingan dari konsep yang diusungnya. Nokia 3310 versi terbaru ini memang tak berhenti membuat pecinta gadget berdecak kagum, terlebih lagi dengan fitur-fitur legendarisnya yang masih ditanamkannya, tak ayal banyak yang menjadikan Nokia 3310 sebagai moment nostalgia.

Kehadian Nokia 3310 membawa beragam pembaruan dari seri sebelumnya yang hadir pada tahun 2005. Seperti Indogamers lansir dari laman PhoneArena, Kamis (3 Maret 2017), ponsel Nokia 3310 meluncur dan resmi sebagai smartphone di ajang Mobile World Congress (MWC) pada hari Minggu sore, (26 Februari 2017) di Barcelona, Spanyol. Nokia 3310 versi baru ini sudah dibekali dengan kamera belakang dengan resolusi 2MP. Walau didukung dengan resolusi kecil, tapi ternyata Nokia 3310 ini bisa menyetarai kamera Samsung Galaxy S7. Wah kok bisa ya?

Berikut ini sajian hasil jepretan kamera Nokia 3310 dengan Samsung S7. Manakah yang menurut kamu lebih baik?

 

Fitur yang diusung Nokia android 3310 sudah dibekali dengan layar warna QVGA yag berukuran 2,4 inchi. Selain itu, Nokia 3310 juga sudah memiliki sebuah kamera belakang 2 MP, dan sebuah slot microSD. Dengan ukurannya yang lebih mungil, Nokia 3310 ini beroperasi dengan menggunakan software Nokia Series 30+. Uniknya lagi, Nokia masih menyuguhi game legendaris yang dulu bertengger di ponselnya, apalagi kalau bukan kehadiran game Snake. 

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI