Laptop Gaming Acer Predator Aspire VX 15 dan PC Gaming Aspire GX Siap Penuhi Kebutuhan Gamers!

Laptop Gaming Acer Predator Aspire VX 15 dan PC Gaming Aspire GX Siap Penuhi Kebutuhan Gamers!

Jajaran produk gaming milik Acer yakni Predator kembali bertambah. Bertempat di XXI Plaza Indonesia, Jakarta, Acer resmi merilis laptop gaming Aspire VX 15 dan PC Gaming Aspire GX di tanah air. Kedua produk ini diciptakan tentu saja untuk memenuhi kebutuhan para gamers dalam bermain game. Mari kita bahas satu per satu!

Acer Kenalkan Predator Aspire VX 15 dan Aspire GX di Indonesia

Acer Predator Aspire VX 15 bisa dibilang laptop gaming yang cukup portable berkat desain yang tipis dan juga bobot yang tidak terlalu berat. Meskipun begitu, Acer Predator Aspire VX diperkuat dengan konfigurasi hardware gahar dimana prosesornya saja menggunakan Intel Core i7-7700HQ Kaby Lake yang ditemani oleh kartu grafis NVidia GeForce GTX 1050 Ti GDDR5. Kapasitas RAMnya pun sangat besar yakni 16 GB dan bisa ditingkatkan hingga 32GB. Untuk media penyimpanan, laptop gaming ini dipekuat dengan hardisk 1TB yang bisa dikombinasikan dengan SSD 128 GB.

Acer Predator Aspire GX merupakan sebuah perangkat PC gaming yang begitu menakjubkan. Peforma yang dihasilkan oleh laptop ini merupakan hasil kinerja gabungan antara prosesor Intel Core i7-7700, Nvidia GTX 1070 dan juga RAM berkapasitas 16 GB yang tentunya bisa ditingkatkan sendiri hingga 64GB. Untuk media penyimpanannya sendiri, terdapat hardisk berkapasitas 1TB dan SSD sebesar 128 GB. Acer Predator Aspire GX memiliki keunikan sendiri di bagian casingnya. Dimana casing dari PC ini sudah dibenamkan sebuah fitur wireless charging sehingga gamers dapat dengan mudah mengisi daya smartphonenya.

Herbet Ang 

"Kedua produk seri gaming yang diluncurkan hari ini merupakan rekomendasi terbaik dari para professional gamers. Kehadirannya menunjukkan kepemimpinan kami dalam manciptakan trend dan inovasi untuk gaming yang tiada henti," ungkap Herbet Ang selaku Presiden Direktur Acer Indonesia.

Kedua produk tersebut mulai tersedia di Indonesia bulan Maret 2017 ini. Aspire VX 15 dibandrol dengan harga mulai dari Rp. 13,8 juta. Sedangkan Aspire GX Series, dibandrol dengan harga Rp. 20 juta.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI