Untuk Main MMR di Dota 2, Sekarang Wajib Cantumkan Nomor Telepon!

Untuk Main MMR di Dota 2, Sekarang Wajib Cantumkan Nomor Telepon!

Valve membuat peraturan yang tidak biasa di game Dota 2. Bagaimana tidak, jika kalian ingin bermain mode MMR di game Dota 2, kalian diwajibkan untuk mencantumkan nomor telepon pribadi terlebih dahulu. Peraturan ini tentu saja bukan tanpa alasan loh! Salah satunya adalah pencegahan penggunaan multi akun yang memang sedang marak saat ini.

Alasan tersebut disampaikan Valve melalui blog resminya. Dalam keterangannnya, Valve berharap jika peraturan ini akan mengurangi penggunaan multi akun di game Dota 2. Dengan begitu, fitur matchmaking di game pun akan sebanding dan sesuai dengan tingkatan skill para pemain. Para player Dota 2 diwajibkan untuk mencantumkan nomor teleponnya hingga tanggal 4 Mei 2017. Jika tidak terdaftar, kemungkinan akun kalian tidak bisa bermain dengan mode MMR.

Tidak hanya perihal matchmaking saja, Valve juga melakukan pembenahan di sistem pemberian hukum terhadap gamers yang melakukan kebiasaan buruk di game. Low priority kini tak lagi di bebankan ke banyaknya game yang harus di selesaikan melainkan dengan menggunakan sistem low priority berbasis waktu layaknya game CS: Go. Dalam updatenya kali ini, server gane MMR di Dubai, India, dan Afrika Selatan juga ditutup.

Well, bagaimana menurut kalian akan peraturan dan update terbaru dari Valve kali untuk game Dota 2? Untuk info lebih lengkapnya, kalian bisa langsung mengunjungi tautan berikut ini.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI