Louvre Angels Juarai War of Goddess Season Pertama dari Mobile eSport Community (MeSC)

Louvre Angels Juarai War of Goddess Season Pertama dari Mobile eSport Community (MeSC)

JAKARTA, INDONESIA – MeSC (Mobile E-Sports Community) telah mengadakan Mobile Legend Ladies Tournament “WAR OF GODDESS” dengan tema Valentine Party pada 11 Febuari yang lalu dan telah di ikuti oleh 8 team wanita mobile legends di Markas , Mbrio Tanjung Duren.

Dari persaingan sengit kedelapan Ladies team dalam War of GoddessLouvre Angels telah berhasil membuktikan ketangguhan diri dan kerja sama team mereka dalam mengalahkan team Gaspoll di babak final.

Pada Ladies Tournament Mobile Legend kali ini, MeSC sudah mempersiapkan hadiah dengan total IDR. 3.000.000 dan 30.000 Diamond Mobile Legend. Dan berikut ini adalah hasil akhir dari War of Goddess Mobile Legends Ladies Tournament.

 

 

Louvre Angels

Juara 1 Ladies Team Louvre Angels, membawa pulang hadiah berupa Rp. 1.500.000,- + 10.070 Diamonds + Thropy + Team Custom Jersey

 

Juara 2

Juara 2 Ladies Team GaspoLL Rp. 1.000.000,- + 7.016 Diamonds + Thropy

 

Juara 3

Juara 3: Ladies Team Rp. 500.000,- + 5.019 Diamonds + Thropy

Sedangkan untuk posisi ke 4 membawa pulang hadiah berupa Diamonds sebesar 2832 dan posisi 5 s/d 8 harus puas dengan 1.292 Diamonds

Disela-sela pertandingan berlangsung acarapun diramaikan dengan berbagai minigames dan doorprize bagi para pengunjung. Berupa Diamonds Mobile Legends, Earphone Sades, Pulsa dari Suwun, Voucher MAP dari Upoint dan juga paket kecantikan dari KR House. Selain itu ada pula Lucky Card Door Prize, dimana para peserta yang telah memberikan vote nya kepada team yang menjadi Juara akan mendapatkan hadiah berupa Diamonds Mobile Legends.

Winner

Dengan berakhirnya War of Goddess Season pertama ini, MeSC ingin membuktikan bahwa team ladies pun mampu dan dapat bersaing di eSport yang saat ini di dominasi oleh para pria saja. Dan kedepannya MeSC sebagai komunitas yang berfokus pada perkembangan eSport di platform Mobile akan berkomitmen untuk terus menciptakan competitive scene di komunitas mobile gamer.

Selamat kepada seluruh pemenang!!

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI