logo

Acer Luncurkan Predator Helios 300 Special Edition, Laptop Gaming Putih Keemasan yang Stylish Dengan Intel Core Generasi ke-8 dan Nvidia GTX 1060

root
Selasa 09 Januari 2018, 00:00 WIB
Acer Luncurkan Predator Helios 300 Special Edition, Laptop Gaming Putih Keemasan yang Stylish Dengan Intel Core Generasi ke-8 dan Nvidia GTX 1060

Acer Luncurkan Predator Helios 300 Special Edition, Laptop Gaming Putih Keemasan yang Stylish Dengan Intel Core Generasi ke-8 dan Nvidia GTX 1060

 

IDGS, 18 September 2018 - Acer meluncurkan Predator Helios 300 (PH315-51) dalam jumlah terbatas ke pasar Indonesia sebagai bagian dari keluarga Predator Helios series. Laptop ini menyasar gamers dan pekerja kreatif yang membutuhkan laptop dengan performa tinggi berbalut desain elegan, modern nan gaya. 

Presiden Direktur Acer Indonesia, Herbet Ang, kehadiran Predator Helios 300 Special Edition ini merupakan salah satu terobosan baru dari Acer untuk menghadirkan pilihan laptop gaming yang lebih beragam bagi setiap pelanggan setianya. Dengan menggabungkan kekuatan performa dan keindahan desain, Acer meyakini Predator Helios 300 Special Edition tidak hanya mampu merebut hati para gamer, namun juga para content creator yang mendambakan laptop berkinerja handal serta desain menawan yang mampu memenuhi kebutuhan multimedia yang tinggi. 

Pada peluncuran ini, Acer Indonesia juga memperkenalkan Jeanice Ang, Franzeska Edelyn dan Melon Doto sebagai "Predator Warriors". Ketiganya merupakan figur ternama di dunia gaming Indonesia yang dengan bangga bergabung bersama Predator Gaming Indonesia dalam mempopulerkan tren gaming dan mendukung perkembangan eSports di Indonesia. 

 



Perpaduan Desain & Performa

Dirancang bagi pengguna yang menginginkan laptop dengan desain yang lain daripada yang lain serta kinerja komputasi yang tetap impresif, Predator Helios 300 Special Edition hadir dengan cassis aluminium berwarna putih beraksen keemasan —sesuatu yang terbilang unik untuk sebuah laptop gaming yang cenderung gelap atau malah penuh warna. 

Helios 300 special Edition mampu menampilkan ultra-smooth gameplay melalui layar IPS FHD 15,6 inci dengan refresh rate 144Hz. Refresh rate yang cepat mempersingkat waktu rendering dan mengurangi input lag untuk memberikan pengalaman game dan multimedia yang mumpuni. Hal ini didukung oleh prosesor Intel Core i7+ Generasi ke-8, grafis Nvidia GTX 1060 6GB GDDRS yang dapat di-overclock, SSD Pcle Gen 3 NVME hingga 512GB, HDD hingga 2TB dan RAM DDR4 mencapai 32GB. 

Selain itu, terdapat juga 8 GB dual-channel DDR4 2133 MHz memory yang dapat di-upgrade hingga 32GB. Intel OpLane Memory mempercepat waktu loading pada game dan aplikasi, akses menuju informasi dan meningkatkan respon sistem secara keseluruhan. Sebagai tambahan, Gigabit Ethernet menyediakan koneksi kabel yang cepat dan Gigabit Wi-Fi dengan Intel Wireless-AC 9560 terbaru mampu mengirimkan hingga 1,73Gbps menggunakan saluran 160 MHz (2x2 802.11ac, dual-band 2.4GHz & 5GHz). 


Teknologi Thermal AeroBlade 3D Fan Membuat Laptop 35% lebih dingin

Predator Helios 300 Special Edition juga dilengkapi ultra-thin AeroBlade 3D Fan khas Acer dengan ketipisan 0,1mm yang didesain dengan teknologi aerodinamis terdepan dan aliran udara yang superior untuk menjaga perangkat agar tetap sejuk. Sistem pada AeroBlade 3D Fan dapat mengoptimalkan aliran udara pada perangkat, meningkatkan performa pendinginan mencapai 35% lebih tinggi dibandingkan kipas konvensional. Pengguna dapat mengatur mode kipas melalui software PredatorSense. 



Terdapat 3 mode penggunaan yang dapat diatur melalui aplikasi PredatorSense: 

• Coolbost Mode

  Untuk permainan game yang berat, rendering, streaming dan konsumsi video yang panjang

• Normal Mode

  Untuk kebutuhan produktivitas seperti Microsoft Office

• Silent Mode

  Untuk web browsing dan chatting online

 

Tidak hanya itu, Acer juga melengkapi Helios 300 Special Edition dengan backdoor compartment, yang menawarkan kemudahan upgrade untuk pengguna. Melakukan upgrade hardware seperti memori, SSD atau HDD kini bisa dilakukan sendiri berkat adanya pintu komparemen khusus, hanya dengan membuka 1 mur tanpa harus membongkar seluruh casing. Kompartemen ini terletak di bagian belakang untuk memberikan keleluasaan melakukan upgrade hardware.

Predator Helios 300 Special Edition sudah tersedia di pasar Indonesia dan dapat dibeli melalui Predator Store, Acer Store, e-commerce dan jaringan penjualan resmi produk Acer Indonesia dengan banderol Rp 28.499.000. Setiap pembelian Predator Helios 300 Special Edition sudah termasuk earphonemousemouse pad dan rooltop backpack special edition. (stefanus/idgs)

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
E-Sport04 Mei 2024, 22:50 WIB

Profil SwayLow, Sang Midlane Rebelion Zion

Attanasius David Halomoan Sihaloho atau yang akrab disapa SwayLow merupakan pro player esports Mobile Legends dari tim Rebellion Zion.
Profil RBL SwayLow (FOTO: Instagram.com/rbl_swaylow)
E-Sport04 Mei 2024, 22:44 WIB

ONIC Kiboy Sebut Aura Fire Tim yang Kuat Kalau Yawi Pakai Chou

Onic Kiboy juga mengatakan bahwa selain kurangnya disiplin tim Aura memang bukanlah tim yang mudah dikalahkan
Aura Yawi (FOTO: Instagram.com/yawiesport)
E-Sport04 Mei 2024, 22:37 WIB

Tumbangkan Aura Fire 2-1, Kiboy Akui Aura Fire Sulit Dikalahkan

Meskipun berhasil mengalahkan Aura, saat ditemui di Arena MPL Onic Kiboy mengakui bahwa Aura merupakan lawan yang cukup kuat
ONIC berhasil kalahkan Aura Esport (FOTO: Instagram.com/@mplid)
Guides04 Mei 2024, 18:42 WIB

5 Tips Menggunakan Vexana, Hero Mage Overpower di Mobile Legends Season 32

Sebagai seorang midlaner, kemampuan Vexana yang dinilai overpowered (OP) menjadi daya tarik tersendiri bagi para pemain.
5 Tips Menggunakan Vexana Mobile Legends, Hero Mage Overpower di Season 32(Sumber: Twitter.com/@Txtmlbb)
Guides04 Mei 2024, 17:13 WIB

Panduan Build Saber Terbaik dan Tersakit di Mobile Legends Season 32, Cocok Kalau Kamu Pakai di Mode Rank!

Meskipun hero Assassin termasuk yang sulit dikuasai, ada beberapa hero yang mudah dimainkan tetapi tetap bisa menjadi mematikan dalam pertandingan. Saber salah satunya.
Panduan Build Saber Terbaik dan Tersakit di Mobile Legends Season 32, Cocok Kalau Kamu Pakai di Mode Rank! (FOTO: Mobile Legends)
Mobile04 Mei 2024, 16:15 WIB

7 Hero Mobile Legends Paling Tampan, Hero Favorit Kamu ada yang Masuk Daftar?

Dari sekian banyak hero yang ada di Mobile Legends, beberapa di antaranya menonjol karena penampilan mereka yang tampan.
7 Hero Mobile Legends Paling Tampan, Hero Favorit Kamu ada yang Masuk Daftar? (FOTO: Mobile Legends)
Infografis04 Mei 2024, 15:32 WIB

Auto Win! Begini Build Harith versi BTR EMANN

Harith saat ini menjadi hero yang sedang naik daun di skema Mobile Legends. BTR EMANN merupakan salah satu player yang sukses memaksimalkan hero lincah ini
Auto Win! Begini Build Harith versi BTR EMANN (FOTO: Schnix)
Console04 Mei 2024, 15:31 WIB

Kabar Gembira! Pemain Xbox dan Switch Dapat Uji Coba Gratis Game Star Wars

Ada kabar bagus nih buat kamu pengguna Xbox dan Switch karena tepat di peringatan Hari Star Wars yang jatuh pada 4 Mei, ada game gratis yang bisa dicobain.
Star Wars. (Sumber: PlayStation)
Console04 Mei 2024, 15:07 WIB

Resident Evil 9 akan Rilis Januari 2025, Capcom Diklaim Rahasiakan Sesuatu

Pada akhirnya setelah rumor berkembang semakin liar, Resident Evil 9 mulai menemukan titik terang.
Resident Evil. (Sumber: Resident Evil)
News04 Mei 2024, 15:02 WIB

Fallout Mendominasi Daftar Game yang paling Banyak Dimainkan di Steam Deck pada bulan April 2024

April 2024 jadi bulan yang istimewa di daftar game paling populer di Steam Deck. Ada satu franchise game yang jadi penguasa, yaitu Fallout.
Fallout (FOTO: gamespot.com)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.