logo

Bermain Aneka Board Game Buatan Lokal di Archipelageek Area dalam Popcon Asia 2018

root
Selasa 09 Januari 2018, 00:00 WIB
Bermain Aneka Board Game Buatan Lokal di Archipelageek Area dalam Popcon Asia 2018

Bermain Aneka Board Game Buatan Lokal di Archipelageek Area dalam Popcon Asia 2018

BEKRAF dan APIBGI menghadirkan Archipelageek, area panggung untuk bermain board game Indonesia selama dua hari lamanya

IDGS, 20 September 2018 - Kalian tentunya akrab dengan permainan papan atau board game seperti Monopoli, Ular Tangga, Catur, dan sejenisnya kan? Nah, seiring dengan perjalanan waktu, peminat board game di Indonesia semakin meningkat di tengah-tengah banyaknya inovasi teknologi yang menggoda. Dari segi jumlah saja, board game kreasi penerbit atau studio lokal asli Indonesia pun mulai bermunculan. 

 

Penjurian Board Game Road to Essen oleh BEKRAF

Setidaknya lebih dari 40 judul board game lokal telah membanjiri pasar board game Tanah Air sejak industrinya mulai menggeliat pada tahun 2014. Dari data yang dirilis Asosiasi Penggiat Board Game Indonesia (APIBGI) dalam agenda Musyawarah Nasional bulan April lalu, diperkirakan akhir tahun 2018 ini sudah ada 20 studio atau penerbit board game lokal yang berkreasi dan merilis produk board game serta card game mereka di Indonesia. 

 

Mahapatha dari Morfosic Studion, salah satu board game yang akan diberangkatkan ke Jerman. Foto: boardgame.id

Akhir Agustus kemarin, APIBGI bersama Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (BEKFRAF) baru saja selesai menjaring para penerbit dan studio board game untuk membawa karya mereka mewakili Indonesia mengikuti Essen SPIEL 2018, sebuah pameran board game paling bergengsi di Jerman pada bulan Oktober mendatang. 

Sebelum diberangkatkan ke Jerman, 24 judul board game yang telah diseleksi oleh BEKRAF akan dipamerkan di ajang Popcon Asia 2018 terlebih dahulu. Setiap tahun, Popcon Asia selalu memberikan tempat untuk tumbuh kembang industri board game Indonesia. Tahun ini, area board game di Popcon Asia yang sebelumnya disebut Tabletopia disulap menjadi Archipelageek berkat menggandeng program BEKFRAF khususnya yang berkaitan dengan subsektor permainan interaktif. Area Archipelageek tersedia di sana sebagai panggung untuk memamerkan sekaligus memainkan beraneka board game karya anak bangsa. 

 

Tabletopia di Popcon Asia 2017

Popcon Asia 2018 akan diselenggarakan di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD pada tanggal 22-23 September 2018. Pada gelarannya tahun ini, Popcon Asia memasukkan board game pertama kalinya ke dalam kategori game untuk Popcon Awards. Penghargaan Boardgame of the Year menanti para kreator board game lokal lewat karyanya untuk diperebutkan. 

APIBGI dan BEKRAF optimis, industri board game Indonesia akan semakin besar dan dikenal berkat adanya Popcon Asia dan board game yang akan unjuk gigi di Jerman mengharumkan nama Indonesia. (stefanus/idgs)


Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
E-Sport05 November 2024, 09:17 WIB

Klarifikasi BTR Psychoo atas Tuduhan Kasus Kekerasan oleh Mantan Kekasih

Saat ini, kasus dugaan kekerasan yang melibatkan pro player Teguh "Psychoo" Imam Firdaus
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 09:05 WIB

Profil dan Biodata BTR Psychoo, Karier hingga Kasus Dugaan Kekerasan

Psychoo adalah seorang pro player Mobile Legends berbakat yang telah sukses
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:49 WIB

Buntut Dugaan Kekerasan terhadap Pacar, Psychoo Langsung Disanksi Bigetron

Kabar mengejutkan datang dari pro player Bigetron Esports, Psychoo yang diduga telah melakukan tindakan kekerasan.
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:02 WIB

5 Fakta Menarik IESF World Esports Championships 2024 (WEC24) Riyadh, Pertama Kali Edisi MLBB Women

Untuk kedua kalinya dalam setahun ini Riyadh menjadi tuan rumah kejuaraan dunia esports.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport05 November 2024, 08:01 WIB

Keren, 2 Caster asal Indonesia Tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Kepastian penampilan keduanya diumumkan di IG resmi International Esports Federation (IESF) @iesf_official.
Dua caster Indonesia tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/aeternaaaa)
E-Sport05 November 2024, 07:08 WIB

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia MLBB Women IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Lolos ke ajang IESF World Esports Championships 2024 Riyadh, timnas Indonesia MLBB Women berharap bisa berbicara banyak di ajang ini.
Momen timnas Indonesia MLBB Women meraih emas SEA Games 2023. Akankah prestasi manis terulang di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh? (FOTO: Instagram/viorelleval_)
E-Sport05 November 2024, 06:14 WIB

Tergabung di Grup A, Ini Jadwal Timnas Indonesia MLBB Men IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Diperkuat roster terbaik, timnas Indonesia berharap bisa membawa pulang trofi juara setelah pada 2023 puas sebagai runner-up.
Alberttt, salah satu roster Indonesia di MLBB Men. (FOTO: Instagram/albertttiskndr)
E-Sport05 November 2024, 05:44 WIB

Diikuti 16 Negara Termasuk Indonesia, Ini Jadwal PUBG Mobile IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Indonesia menjadi salah satu tim peserta kompetisi bergengsi PUBG mobile IESF World Esports Championships 2024 Riyadh.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
Gadget05 November 2024, 05:22 WIB

5 Fitur Penting Gmail yang Bisa Kamu Gunakan

Gmail memilki beberapa fitur penting bisa kamu gunakan, tapi fitur penting tersebut justru masih jarang yang mengetahuinya.
Ilustrasi Gmail (FOTO: pinterest.com)
Gadget05 November 2024, 04:49 WIB

5 Penyebab Kuota Internet Cepat Habis yang Harus Kamu Tahu

Kuota internet yang cepat habis padahal belum genap sebulan bisa disebabkan oleh berbagai macam hal.
Ilustrasi pengguna HP yang kehabisan kuota internet (FOTO: unsplash.com/Jenny Ueberberg)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.