logo

Forward Gaming Rombak Roster, UNiVeRsE Rehat dan SVG Putuskan Pensiun

root
Kamis 03 Januari 2019, 00:00 WIB
Forward Gaming Rombak Roster, UNiVeRsE Rehat dan SVG Putuskan Pensiun

Forward Gaming Rombak Roster, UNiVeRsE Rehat dan SVG Putuskan Pensiun

(Forward Gaming)

IDGS, Senin, 25 Maret 2019 - CEO Forward Gaming, David Dashtoyan, mengumumkan perubahan masif dari tim Dota 2 mereka. Dengan perubahan tersebut, ini berarti FWD ikut serta dalam kualifikasi MDL Disneyland Major dengan roster baru. 

Dalam sebuah video yang dirilis pada Minggu (24/3), Dashtoyan mengungkapkan bahwa DPC Season 2018/19 terbukti sangat berat bagi mereka. Sebelumnya mereka merasa percaya diri dengan roster yang ada terlepas dari hasil buruk dalam beberapa turnamen sebelumnya. Akan tetapi finis sebagai empat besar dari bawah pada DreamLeague Season 11 jelas menjadi indikasi bahwa roster yang ada tidaklah cukup. 

Perubahan kali ini mungkin terbilang lumayan kejam dan menyedihkan bagi sebagian penggemar Dota 2. Kapten Forward Gaming Avery 'SVG' Silverman memutuskan untuk menggantung mouse dan pensiun dari panggung profesional. Sebelum bergabung dengan FWD, Avery rutin keluar masuk sebagai pelatih di Evil Geniuses. Pada 2016 ia mampu membawa SumaiL dkk meraih peringkat ketiga dalam The International 2016. Sayangnya kemampuan analisis Avery tak mampu berbuat banyak bagi FWD. 

 

(Forward Gaming)

Berita lain yang tak kalah mengejutkan datang dari Saahil 'UNiVeRsE' Arora yang memutuskan untuk beristirahat dari panggung profesional Dota 2 tanpa batasan waktu. Dashtoyan tak menyebutkan kenapa dan sampai kapan UNiVeRsE akan beristirahat. Selain itu, Roman 'Resolut1ion' Fominok juga akan parkir dari kompetisi profesional. Akan tetapi Reso masih bertahan di FWD dan diperkirakan akan kembali untuk berpartisipasi dalam EPICENTER Major

Mengisi kekosongan yang ditinggal Resolu1ion, Yawar 'YawaR' Hassan berpindah ke posisi 1, sedangkan posisi 2 atau mid lane akan diisi oleh pemain anyar Quinn 'CCnC' Callahan. Tambahan lain adalah Jingjun 'Sneyking' Wu yang akan mengambil peran sebagai offlaner. FWD juga merekrut wajah baru di dunia pro Dota 2, Kartik 'Kitrak' Rathi untuk peran support. Kitrak sebelumnya bermain bagi Animal Planet, Wind and Rain dan Test 123. 

Ketiga tambahan baru ke dalam roster Forward Gaming ini masih harus menjalani periode try-out sebelum line-up final akan diputuskan setelah MDL Major. 

 

 

Roster Forward Gaming dari posisi 1 ke 5: 

• Yawar 'YawaR' Hassan

• Quinn 'CCnC' Callahan

• Jingjun 'Sneyking' Wu

• Arif 'MSS' Anwar

• Kartik 'Kitrak' Rathi

 

(Stefanus/IDGS)


Sumber: VPESPORTS

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Tags :
News Update
Mobile23 April 2025, 16:05 WIB

Kode Crosshair Valorant Terbaik dari Pro-Player Dunia, Terbukti Efektif

Bagi kamu yang ingin memiliki kode Crosshair terbaik dari para pemain pro Valorant di dunia, kamu bisa pilih kode Crosshair berikut.
Ilustrasi penggunaan kode Crosshair Valorant dari pro-player dunia. (FOTO: pcgamesn.com)
PC23 April 2025, 16:00 WIB

Enggak Cuma Jago Teknologi, MSI Juga Serius Peduli Lingkungan

Di tengah dunia teknologi yang makin cepat berlari, MSI enggak cuma fokus bikin perangkat canggih, tapi juga mulai ngebut ke arah yang lebih hijau.
Monitor Gaming. (Sumber: MSI)
Mobile23 April 2025, 15:05 WIB

Tips Cepat Naik Rank di Valorant, Mudah Diikuti Langkah-langkahnya

Untuk mencapai rank terbaik di urutan rank Valorant.
Ilustrasi rank di Valorant. (FOTO: Riot Games)
Mobile23 April 2025, 14:30 WIB

5 Senjata yang Paling Ampuh Digunakan untuk Lawan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Enggak semua pertempuran di PUBG Mobile harus berakhir dengan baku tembak jarak dekat.
S12K.  (Sumber: PUBG)
Mobile23 April 2025, 13:56 WIB

Cara Menyembunyikan Level di Valorant

Selain bisa ditampilkan, para pemain Valorant juga bisa menyembunyikan level mereka dengan mudah melalui menu kustomisasi pemain.
Ilustrasi level akun Valorant. (FOTO: gamerant.com)
Mobile23 April 2025, 13:09 WIB

Harus Banyak Latihan, Ini 5 Tips Mengalahkan Musuh dari Jarak Jauh di PUBG Mobile

Menyergap musuh dari kejauhan di PUBG Mobile bukan cuma soal punya scope gede atau senjata keren.
Sara PUBG Mobile. (Sumber: PUBG)
Lifestyle22 April 2025, 19:38 WIB

Catat! Ini 5 Gangguan Kesehatan Paling Berat akibat Game Online

Meski game bisa jadi sarana hiburan dan interaksi sosial, penggunaan berlebihan tanpa kontrol dapat memicu gangguan kesehatan serius.
Potret ilustrasi bermain mobile game atau game online. (FOTO: unsplash.com/@onurbinay)
Console22 April 2025, 18:00 WIB

Kabar Trailer Kedua GTA 6 Masih Misterius, Ini Penjelasan Rockstar dan Take-Two

Kalau kamu ngerasa udah kelamaan nunggu trailer kedua GTA 6, kamu enggak sendiri guys.
GTA VI, salah satu dari lima game terbaik sepanjang masa. (Sumber: Rockstar)
Mobile22 April 2025, 15:04 WIB

25 Juta Pemain Daftar Pra-Registrasi, Delta Force Kini Tersedia di Mobile

Game FPS Tactical Shooter berskala besar ini siap menghadirkan gameplay memukau dengan pertempuran intensitas tinggi untuk pemain, kapan pun dan di mana pun.
Delta Force diluncurkan untuk versi mobile. (FOTO: Garena)
Mobile22 April 2025, 15:00 WIB

Buat yang Suka Close Combat, Ini 4 Tips Latihan Tarung Jarak Dekat di PUBG Mobile

Sering kalah di pertarungan jarak dekat di PUBG Mobile? Wah, sudah jelas nih saatnya kamu ubah cara latihan.
Game PUBG Mobile. (Sumber: Active Player)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.