Microsoft Siapkan Perangkat yang Bikin Smartphone Bisa Main Video Game Xbox?

Microsoft Siapkan Perangkat yang Bikin Smartphone Bisa Main Video Game Xbox?

IDGS, Rabu, 14 Agustus 2019 - Sepertinya Microsoft mencoba untuk menggebrak pasar gaming handheld lewat sebuah paten online (bila benar adanya). 

Diajukan Juli lalu, Digital Trends menemukan bahwa paten tersebut ternyata tidak ditujukan untuk controller atau perangkat, namun merupakan sebuah perangkat charging untuk "removable input modules." 

 

Paten yang diajukan Microsoft

Dari gambar-gambar yang terlihat, perangkat itu memiliki fitur seperti controller video game tradisional yang terbagi menjadi dua, di mana keduanya nanti dapat dipasangkan ke sebuah smartphone. 

Sarang Seth dari Yanko Design menggunakan informasi dari paten tersebut untuk menciptakan desain potensial dari perangkat itu yang bisa kalian lihat di bawah ini. 

 

Sarang Sheth/Yanko Design

Dilihat dari desain tersebut, hasil akhirnya sekilas mirip dengan Nintendo Switch di mana bagian layar dari Switch diganti dengan smartphone kamu, atau seperti gamepad khusus smartphone yang sudah beredar luas di pasaran. 

Sedangkan untuk jenis video game yang dapat dimainkan, sepertinya perangkat ini tidak hanya sebatas memainkan mobile game saja. Paten tersebut memberi sugesti bahwa perangkat ini dapat digunakan untuk memainkan video game dengan cara streaming via Project xCloud

Meski paten tersebut diajukan oleh Microsoft, tidak ada branding Xbox yang disebutkan pada aplikasinya. Akan tetapi berkat gaya dari tombolnya serta fakta bahwa Microsoft-lah yang mengajukan, sepertinya perangkat tersebut akan menjadi bagian dari keluarga Xbox. 

 

(stefanus/IDGS)


Sumber: Gamebyte

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI