logo

Steam Adakan Festival Game Asia Tenggara, Banyak Tampilkan Game Asal Indonesia

HimawariLee
Senin 25 Desember 2023, 16:51 WIB
SEAGO (FOTO: Steam)

SEAGO (FOTO: Steam)

Indogamers.com - Steam mengadakan festival game Asia Tenggara yang diberi nama "South East Asia Game Onward! (SEA GO)".

Festival ini adalah hasil kerjasama dari sejumlah kreator konten seperti Southeast Asia Game Aesthetic (SEAGamethetic), Virtual SEA, Asosiasi Game Indonesia (AGI), Xbox, Thailand Game Association, Indie Games Group Philippines, Brunei Game Dev, PlayPrime, dan Indonesia Game Content Creator Group.

SEA GO di Steam akan menampilkan lebih dari 130 game PC dari Asia Tenggara dengan demo gratis, diskon game, dan informasi terkait game terbaru yang belum diluncurkan. Acara ini berlangsung hingga 2 Februari 2024.

Selain itu, SEA GO juga akan merilis video yang menampilkan game terbaru dari wilayah Asia Tenggara melalui kanal YouTube SEAGamethetic pada 28 Desember 2023.

Daerah-daerah Asia Tenggara yang terlibat termasuk Indonesia, Malaysia, Brunei, Filipina, Thailand, Vietnam, dan Singapura.

Di Indonesia, festival SEA GO menawarkan sejumlah game lokal baru yang dapat diuji coba. Salah satunya, game StellaGale: The Trials of Faith yang dikembangkan oleh Extra Life Entertainment dan Vifth Floor.

Gameplay StellaGale

StellaGale adalah game petualangan dengan genre side scroller, mirip seperti game Mario atau Hollow Knight. Game ini menceritakan petualangan seorang mekanik bernama Stella dan adiknya Gale yang mencari ayah mereka. Stella harus menjadi gladiator terbaik dalam turnamen brutal di koloseum untuk mencapai tujuan mereka.

Selain StellaGale, ada demo Wonder Wandelier karya Pengembang Game Mushroomallow. Dalam game ini, pemain memerankan Pucelle, siswi di Grimora Magic School yang mengelola toko tongkat sihir bernama Wonder Wandelier. Pucelle mengumpulkan sumber daya untuk membuat tongkat sihir yang akan dijual di tokonya.

Gameplay Wonder Wandelier

Pucelle juga belajar bernegosiasi dengan pelanggan dalam gaya game Recettear untuk meraih keuntungan maksimal.

Selain game-game yang belum dirilis, SEA GO juga menampilkan game-game Indonesia yang sudah diluncurkan seperti Knight vs Giant: The Broken Excalibur, Potion Permit, Pamali: Indonesian Folklore Horror, Kitaria Fables, Coffee Talk Episode 2: Hibiscus & Butterfly, Troublemaker dan A Space for the Unbound.

Adapun game-game Asia Tenggara yang diskon termasuk Perang Laut - Maritime Warfare dari Indonesia seharga Rp 67.199 (diskon 40 persen dari harga Rp 111.999) dan The Letter dari Filipina seharga Rp 49.799 (diskon 70 persen dari harga Rp 165.999).

Sebab acara ini berlangsung hingga Februari 2024, masih ada kemungkinan game-game lain mendapat diskon dalam beberapa waktu mendatang.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
E-Sport

ONIC Kiboy Ungkap Kondisi Fisiknya Usai Diduga Terkena Sindrom Tangan

Sabtu 23 Desember 2023, 08:21 WIB
undefined
Gadget

Gengs, Realme C67 Champion Pop-up Store Hadirkan Beragam Promosi Menarik Nih!

Sabtu 23 Desember 2023, 08:26 WIB
undefined
E-Sport

FC Barcelona Segera Debut di Dunia Esports Divisi Valorant

Sabtu 23 Desember 2023, 08:39 WIB
undefined
Gadget

Mau Langsung Ngegas di Awal Tahun, Poco C65 Bakal Rilis 4 Januari

Sabtu 23 Desember 2023, 09:03 WIB
undefined
E-Sport

Team RRQ Open Recruitment Player Baru Divisi PUBG Mobile, Saatnya Kamu Tampil

Sabtu 23 Desember 2023, 09:36 WIB
undefined
News Update
Mobile03 Juli 2024, 17:33 WIB

5 Game Catur Online Terbaik untuk Mengasah Otak dan Skill

Permainan game catur online menjadi salah satu pilihan terbaik untuk mengasah otak dan skill
Permainan Catur untuk Mengasah Otak (FOTO: Pexels/Felix Muttermeier)
E-Sport03 Juli 2024, 17:33 WIB

Mengenal Indostars x Gaimin Gladiators , Wakil Indonesia di Esports World Cup (EWC) 2024

Indostars x Gaimin Gladiators adalah tim Free Fire Indonesia yang terbentuk dari kolaborasi antara Indostars dan Gaimin Gladiators pada 13 Juni 2024.
Indostars x Gaimin Gladiators (FOTO: Indostars x Gaimin Gladiators/Garena)
Guides03 Juli 2024, 17:11 WIB

Meriahkan Musim Baru MLBB, Battle Emoji Eksklusif Ranger Emas Resmi Meluncur

Menyambut musim baru di Season 33 Mobile Legends: Bang Bang menghadirkan Hero dan Patch baru, selain itu hadir juga eksklusif Battle Emoji  yang terinspirasi dari Ranger Emas selaku Caster MPL ID.
Battle Emoji Eksklusif Ranger Emas Resmi Meluncur (FOTO: Dok.Moonton)
Guides03 Juli 2024, 17:07 WIB

Dragon Nest 2 dan Panduan Main untuk Pemula, Petualangan Dunia Fantasi

Game RPG Petualangan Dragon Nest hadir dengan Dragon Nest 2 Evolution. Berikut tips dan trik untuk pemula
Dragon Nest (FOTO: Dragon Nest)
Guides03 Juli 2024, 16:32 WIB

Daftar ID Sakura School Simulator Rumah Hantu Terbaru, Sensasi Horornya Bikin Merinding

Berikut daftar ID rumah hantu terbaru di game Sakura School Simulator yang pastinya bisa kasih sensasi horor dan bikin merinding.
Rumah hantu di Sakura School Simulator. (Sumber: Youtube Sakura Star)
News03 Juli 2024, 15:57 WIB

8 Judul Baru Xbox Game Pass untuk Konsol, PC, dan Cloud

Bulan Juli 2024 kali ini ada kabar gembira buat kamu pemain game Xbox. Sebab, Xbox Game Pass sudah merilis daftar game-game baru dan seru yang bisa untuk dimiliki.
Xbox Game Pass. (Sumber: Xbox)
Mobile03 Juli 2024, 15:51 WIB

Kolaborasi dengan Bigetron Esports, Tecno Indonesia Buktikan Keunggulan Smartphone TECNO POVA 6, Cocok Untuk Gamers!

TECNO POVA 6 sendiri merupakan smartphone yang  dibekali spesifikasi mumpuni untuk para gamers. TECNO POVA 6 sudah dirancang agar bisa memainkan berbagai game mobile yang ada.
Kolaborasi TECNO Buktikan keunggulan Smartphone POVA 6 Cocok Untuk Gamers (FOTO: Instagram.com/@technoindonesia)
News03 Juli 2024, 15:48 WIB

Link Download Guilty Gear Strive, Harga dan Spesifikasi PC untuk Memainkannya

Berikut informasi lengkap seputar harga, link download, dan spesifikasi PC untuk memainkan Guilty Gear Strive di PC.
Guilty Gear Strive. (Steam)
E-Sport03 Juli 2024, 15:39 WIB

Total Hadiah Esports World Cup 2024. Lengkap Semua Divisi, Dota 2 Prizepool Tertinggi

Esports World Cup 2024 memperebutkan hadiah mencapai USD 60 juta atau sekitar Rp978 miliar dengan menyertakan 2 game
Piala Dunia Esports 2024 atau Esports World Cup (EWC) menyediakan total hadiah mencapai Rp970 M. (FOTO: esportsworldcup)
Guides03 Juli 2024, 15:33 WIB

Mengenal Hero Warrior di Dragon Nest 2 Evolution: Geraint, Kevin dan Deckard

Dalam kelas karakter yang ada di Dragon Nest 2 pastinya ada nama hero yang unggul. Yuk kenalan dengan karakter Warrior dan hero di dalamnya
Hero Game Dragon Nest 2 Evolution (FOTO: Shengqu Games)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+6289633333329

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.