logo

Kisah Kehebatan Fitur Apple Watch Selamatkan Nyawa Mahasiswi dari Gas Beracun

Nardi98
Kamis 11 Januari 2024, 09:15 WIB
Natalie Nasatka, wanita yang selamat dari keracunan gas karbon monoksida, setelah menggunakan fitur SOS Apple Watch. (Sumber: NDTV)

Natalie Nasatka, wanita yang selamat dari keracunan gas karbon monoksida, setelah menggunakan fitur SOS Apple Watch. (Sumber: NDTV)

Indogamers.com - Fitur Apple Watch telah menyelamatkan nyawa seorang yang pingsan di apartemen akibat keracunan gas karbon monoksida.

Kejadian ini menimpa Natalie Nasatka, mahasiswi asal Delaware, Amerika Serikat (AS), tepatnya pada 29 Desember 2023 silam. Bagaiman bisa?

1. Awalnya Merasa Tidak Enak Badan

Pagi itu, sekitar pukul 8 waktu setempat, Nasatka bangun tidur. Ia merasa lemah, pusing, dan sesak nafas.

Sadar bahwa kondisinya sedang tidak baik-baik saja, wanita berusia 40 tahun tersebut membatalkan rencana harian dan memutuskan kembali tidur.

Akan tetapi, sekira pukul 12 siang Nasatka kembali terbangun. Gejala tadi masih ada, kali ini penglihatannya kian kabur.

2. Survive pakai Apple Watch

Nasatka mengatakan kepada Daily Mail, "Naluri survival saya muncul ketika sedang berada di kondisi paling lemah."

Dia sedang tidak baik-baik saja dan butuh bantuan medis, tetapi terlalu lemah untuk bangun mencari HP, lalu mengambil menekan tombol samping Apple Watch di tangannya.

"Saya menggunakan fitur SOS di Apple Watch untuk menghubungi 911. Saya memberi tahu mereka bahwa ini mungkin keracunan CO (karbon monoksida), dan saya terlalu lemah untuk bergerak keluar," kata dia.

Baca Juga: Apple Bakal Izinkan iPhone Instal Aplikasi di Luar App Store, Ini Penjelasannya

Baca Juga: Sering Bikin Gagal Paham, Kenali 4 Perbedaan Smartwatch dan Smartband yang Jarang Dipahami

3. Pertolongan Datang

Layanan darurat serta pemadam kebakaran segera merespons. Setiba di lokasi, mereka masuk ke apartemen dan menemukan Nasatka nyaris pingsan di tempat tidur.

"Ketika mendengar pemadam kebakaran datang, mereka langsung membawa saya keluar dari tempat tidur. Saya hmulai menangis dan berkata 'saya ingin hidup. Saya ingin hidup,'" terang dia kepada CBS.

Nasatka segera dibawa ke ambulans yang sudah menunggu di luar, lalu diberi oksigen sebelum akhirnya tiba di rumah sakit.

CT scan otak Nasatka menunjukkan tidak ada tanda-tanda kerusakan. Dia tetap dirawat di rumah sakit Bayhealth Kent Campus selama 24 jam, lalu dibolehkan pulang.

4. Penyebab Keracunan

Pemadam kebakaran mengkonfirmasi bahwa penyebab gejala Nasatka berasal dari keracunan gas karbon monoksida. Nasatka diketahui tidak punya detektor karbon monoksida di apartemennya.

Adapun pemicu gas tersebut yakni penghangat ruangan. Dia mengaku pemanas apartemennya bermasalah setelah diganti sekitar seblan belakangan.

Setidaknya 420 orang di AS meninggal akibat keracunan CO secara tidak sengaja, demikian menurut laporan Dinas Kesehatan AS.

INDOGAMERS MOBILE LEGENDS CHAMPIONSHIP x VAPORLAX
Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Gadget

Apple Gila! Mau Bikin Kamera Bawah Layar yang Gak Kelihatan di iPhone

Kamis 07 Desember 2023, 21:21 WIB
undefined
Gadget

Niat Nyenggol Lawan, Samsung Bakal Rilis Galaxy S24 di Mabes Apple

Kamis 23 November 2023, 15:21 WIB
undefined
News

Apple Umumkan Pemenang App Store Award 2023

Kamis 30 November 2023, 23:24 WIB
undefined
Gadget

Apple Susun Ulang Harga iPad, Yuk Cek Update Harga Terbarunya!

Kamis 14 Desember 2023, 17:03 WIB
undefined
Gadget

Apple Jual Casing Pengisian USB Type C untuk AirPods Pro Generasi Kedua, Harga Bukan Kaleng-kaleng

Kamis 14 Desember 2023, 17:07 WIB
undefined
News Update
Gadget22 November 2024, 00:01 WIB

Fitur Baru dari Meta, Messenger Kini Bisa untuk Video Call dengan AI

Induk dari Facebook, WhatsApp, dan Instagram, yaitu Meta menghadirkan fitur baru berbasis AI pada aplikasi Messenger.
Ilustrasi fitur baru berbasis AI yang Meta hadirkan pada Messenger (FOTO: Meta)
Gadget21 November 2024, 23:05 WIB

Cuman Punya Laptop Tapi Pengen Nonton TV? Tenang, Begini Cara Nonton TV Gratis di Laptop

Saat ini, menonton TV tidak hanya bisa dilakukan secara offline.
Ilustrasi menonton TV di laptop (FOTO: pinterest.com)
Guides21 November 2024, 22:00 WIB

LapakReload: Pengalaman Top Up Diamond Mobile Legends yang Cepat dan Aman

Lapak Reload yang dikenal sebagai solusi top up diamond yang cepat, mudah, dan aman.
LapakReload tempat top up diamond Mobile Legends (FOTO: Instagram.com/@lapakload)
Gadget21 November 2024, 21:30 WIB

Putar Lagu di Spotify Terjeda? Tenang, Ini 6 Cara Mudah untuk Mengatasinya

Memutar lagu di Spotify yang terus terjeda bisa disebabkan banyak hal dan bisa diatasi dengan mudah.
Ilustrasi memutar lagu di Spotify yang terus terjeda (FOTO: Freepik.com)
Gadget21 November 2024, 21:03 WIB

Cara Sembunyikan Aplikasi di HP Oppo Tanpa Aplikasi Tambahan

Agar tidak sembarang orang bisa membuka aplikasi di HP Oppo yang kamu miliki.
Ilustrasi sembunyikan aplikasi di HP Oppo (FOTO: Oppo)
Mobile21 November 2024, 20:32 WIB

5 Game Android Seru dan Mudah Dimainkan untuk Lansia, Cocok Buat Asah Otak

Pilihan 5 rekomendasi game android seru dan mudah dimainkan untuk lansia
Candy Crush, salah satu game yang bisa dimainkan segala usia. (Googleplay) (FOTO: Dok. Google Play)
News21 November 2024, 20:01 WIB

5 Fakta Penting Pokemon Trading Card Game Pocket Kantongi Keuntungan Fantastis dalam Waktu Singkat

Hingga 17 November 2024, total pendapatan game ini mencapai Rp1,81 triliun.
Kartu Pokemon TCG. (Sumber: Pokemon)
Gadget21 November 2024, 19:35 WIB

5 HP Samsung Terbaik di Harga Rp4-7 Jutaan, Cocok Buat HP Gaming

Berikut adalah 5 rekomendasi HP Samsung terbaik di harga Rp4-7 jutaan yang bisa kamu jadikan HP gaming
Samsung Galaxy A55 5 G.
Gadget21 November 2024, 19:02 WIB

6 Aksesoris Gaming PC Terbaik yang Wajib Dimiliki Gamer Sejati

Aksesoris gaming PC menjadi hal yang wajib dimiliki gamers sejati untuk menunjang pengalaman bermain game yang terbaik.
Ilustrasi gamers sejati yang menggunakan aksesori gaming PC terbaik (FOTO: pinterest.com)
Console21 November 2024, 19:01 WIB

Rekomendasi 4 Game Final Fantasy Terbaik yang Wajib Kamu Coba

Final Fantasy adalah salah satu waralaba game RPG paling ikonik yang telah memikat hati jutaan pemain di seluruh dunia.
Final Fantasy XIV Online (FOTO: SQUARE ENIX)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.