logo

Fitur dan Spesifikasi Mobil Afeela EV, Buah Kerja Sama antara Sony dan Honda

Molsky
Kamis 11 Januari 2024, 20:05 WIB
Afeela EV dari Sony. (Sumber: YouTube.com/AFEELA)

Afeela EV dari Sony. (Sumber: YouTube.com/AFEELA)

Indogamers.com - Sony dan Honda menggebrak dunia dengan pengumuman mobil baru yang diberi nama Afeela EV. Kendaraan jenis sedan ini masih menjadi prototipe setelah sempat terungkap di Consumer Electronics Show (CES) 2023 di Las Vegas.

Mobil listrik tersebut saat ini mendekati proses produksi dan kabarnya akan siap diperjual belikan pada 2026 mendatang.

Penasaran dong apa saja fitur dari mobil keren yang satu ini? Yuk, langsung saja simak sampai habis artikel ini ya guys!

Baca Juga: Dice Awards, Spider-Man 2 Dominasi 9 Nominasi

Mengusung konsep game dan entertainment

Afeela EV dari Sony. (Sumber: cdn.motor1.com)

Dalam video yang dibagikan di YouTube AFEELA, mobil listrik ini akan mengusung konsep game dan entertainment. Di bagian bumper, akan bisa menampilkan game seperti Fortnite, Spider-Man, serta tulisan seperti warning.

Disadur dari Car and Driver pada Kamis, 11 Januari 2024, akan ada total 45 kamera dan sensor yang tersebar di seluruh bagian dalam dan luar kendaraan.

Fitur lainnya, mobil ini akan dilengkapi dengan komputer, sistem bantuan pengemudi dan telematika, hingga sistem infotainment yang ditingkatkan melalui kolaborasi dengan Epic Games, dan fitur self-driving.

Baca Juga: Spesifikasi PC yang Dibutuhkan untuk Main Battlefield 2042

Tenaga dan Performa

Afeela EV dari Sony. (Sumber: YouTube.com/AFEELA)

Mobil ini diklaim akan berpenggerak semua roda dan ditenagai oleh dua motor listrik yang mampu menghasilkan 241 tenaga kuda. Bahkan kabarnya akan menghasilkan lebih dari 400 tenaga kuda setelah disempurnakan.

Afeela EV juga akan menggunakan sistem suspensi pegas udara dan pengaturan ban staggered dengan karet lebih lebar di bagian belakang.

Untuk bahan bakarnya, berhubung kendaraan ini merupakan mobil listrik, akan menggunakan paket baterai 91,0 kWh. Perusahaan mengklaim mobil kerja sama Sony dan Honda dapat mengisi daya dengan pengisi daya cepat hingga 150 KWh.

Baca Juga: Ada Video Bagus dan Ingin Menyimpannya? Tenang, Ini 3 Cara Mudah Download Video YouTube di HP Android Tanpa Aplikasi

Kemudian untuk bagian dalam, Afeela EV memperlihatkan roda kemudi bergaya kuk berbentuk U yang diyakini terinspirasi dari Tesla Model S Plaid.

Seperti telah disinggung di atas, konsep game dan entertainment yang diusung mobil ini menjadikannya akan dilengkapi dengan layar yang membentang dari pintu ke pintu.

Jika diperhatikan, bagian interior mobil Afeela EV akan mengingatkan pengguna pada beranda yang sering terlihat di konsol PlayStation yang kemungkinan besar karena pengaruh Sony.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
News

Mengungkap Siapa GrndPaGaming, Kakek yang Jago Banget Main Battlefield 2042

Kamis 11 Januari 2024, 15:13 WIB
undefined
News

iShowSpeed Terima Piala Ballon d'Or Meski Cuma Gamers Bukan Pemain Sepak Bola

Kamis 11 Januari 2024, 16:15 WIB
undefined
News

Sony Hadirkan Mobil Afeela EV, Bisa Tampilkan Game Fortnite hingga Spider-Man

Kamis 11 Januari 2024, 16:44 WIB
undefined
News Update
E-Sport05 November 2024, 09:17 WIB

Klarifikasi BTR Psychoo atas Tuduhan Kasus Kekerasan oleh Mantan Kekasih

Saat ini, kasus dugaan kekerasan yang melibatkan pro player Teguh "Psychoo" Imam Firdaus
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 09:05 WIB

Profil dan Biodata BTR Psychoo, Karier hingga Kasus Dugaan Kekerasan

Psychoo adalah seorang pro player Mobile Legends berbakat yang telah sukses
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:49 WIB

Buntut Dugaan Kekerasan terhadap Pacar, Psychoo Langsung Disanksi Bigetron

Kabar mengejutkan datang dari pro player Bigetron Esports, Psychoo yang diduga telah melakukan tindakan kekerasan.
BTR Psychoo. (Sumber: Instagram.com/@teguh.pyscho)
E-Sport05 November 2024, 08:02 WIB

5 Fakta Menarik IESF World Esports Championships 2024 (WEC24) Riyadh, Pertama Kali Edisi MLBB Women

Untuk kedua kalinya dalam setahun ini Riyadh menjadi tuan rumah kejuaraan dunia esports.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
E-Sport05 November 2024, 08:01 WIB

Keren, 2 Caster asal Indonesia Tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Kepastian penampilan keduanya diumumkan di IG resmi International Esports Federation (IESF) @iesf_official.
Dua caster Indonesia tampil di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/aeternaaaa)
E-Sport05 November 2024, 07:08 WIB

Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia MLBB Women IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Lolos ke ajang IESF World Esports Championships 2024 Riyadh, timnas Indonesia MLBB Women berharap bisa berbicara banyak di ajang ini.
Momen timnas Indonesia MLBB Women meraih emas SEA Games 2023. Akankah prestasi manis terulang di IESF World Esports Championships 2024 Riyadh? (FOTO: Instagram/viorelleval_)
E-Sport05 November 2024, 06:14 WIB

Tergabung di Grup A, Ini Jadwal Timnas Indonesia MLBB Men IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Diperkuat roster terbaik, timnas Indonesia berharap bisa membawa pulang trofi juara setelah pada 2023 puas sebagai runner-up.
Alberttt, salah satu roster Indonesia di MLBB Men. (FOTO: Instagram/albertttiskndr)
E-Sport05 November 2024, 05:44 WIB

Diikuti 16 Negara Termasuk Indonesia, Ini Jadwal PUBG Mobile IESF World Esports Championships 2024 Riyadh

Indonesia menjadi salah satu tim peserta kompetisi bergengsi PUBG mobile IESF World Esports Championships 2024 Riyadh.
Trofi IESF World Esports Championships 2024 Riyadh. (FOTO: Instagram/iesf_official)
Gadget05 November 2024, 05:22 WIB

5 Fitur Penting Gmail yang Bisa Kamu Gunakan

Gmail memilki beberapa fitur penting bisa kamu gunakan, tapi fitur penting tersebut justru masih jarang yang mengetahuinya.
Ilustrasi Gmail (FOTO: pinterest.com)
Gadget05 November 2024, 04:49 WIB

5 Penyebab Kuota Internet Cepat Habis yang Harus Kamu Tahu

Kuota internet yang cepat habis padahal belum genap sebulan bisa disebabkan oleh berbagai macam hal.
Ilustrasi pengguna HP yang kehabisan kuota internet (FOTO: unsplash.com/Jenny Ueberberg)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2024 IndoGamers. All rights reserved.