Profil dan Perjalanan Karier Mendiang Akira Toriyama Sang Pencipta Dragon Ball

Akira Toriyama Dragon Ball. (Sumber: Dragon Ball Official)

Indogamers.com - Akira Toriyama, salah satu ikon dalam dunia manga dan anime, telah meninggal dunia di usia 68 tahun, Jumat (1/3/2024).

Sosok kelahiran 5 April 1955, di Nagoya, Aichi, Jepang itu masuk deretan seniman paling berpengaruh di industri hiburan Jepang.

Bagaimana profil dan perjalanan karier pencipta Dragon Ball tersebut? Berikut ulasan lengkapnya, dirangkum via The Famous People.

1. Masa Kecil & Kehidupan Awal

Saat sekolah, Toriyama dan rekan-rekan menghabiskan banyak waktu laung untuk menggambar anime dan manga.

Kecintaannya pada seni memuncak saat garapannya berjudul 101 Dalmatians dapat penghargaan dari studio seni lokal.

Setelah lulus, Toriyama memutuskan fokus menggambar manga demi mengejar passion.

2. Karier Akira Toriyama

Dia memulai karir dengan mengirim karya ke kontes manga amatir di majalah Jump. Hasil karyanya saat itu sempat menarik perhatian editor manga Kazuhiko Torishima.

Pada 1978, garapan Taroyama berjudul Wonder Island terbit di majalah Weekly Shōnen Jump, disusul karya berikutnya Highlight Island pada 1979.

Kesuksesan mulai datang saat Toriyama menggarap Dr. Slump, serial komedi yang mendapat ragam penghargaan sampai akhirnya diadaptasi jadi anime.

Baca Juga: Kabar Duka! Akira Toriyama Pencipta Manga Dragon Ball Meninggal Dunia

Baca Juga: Fakta-fakta Menarik Game Pertarungan Terbaru Dragon Ball: Sparking! ZERO

Akira Toriyama. (Sumber: The Movie Blog)

3. Puncak Karier Akira Toriyama

Puncak karier Toriyama terjadi saat dia melahirkan Dragon Ball pada tahun 1984.

Karya ini tak hanya bikin dia populer sebagai maestro manga, tapi juga mengubah lanskap industri manga secara signifikan.

'Dragon Ball' menjadi salah satu manga shōnen paling berpengaruh dalam sejarah, dengan penjualan mencapai ratusan juta kopi di seluruh dunia.

Pun, Toriyama terlibat dalam industri video game, merancang karakter untuk seri legend Dragon Quest.

Dia menerima banyak penghargaan, seperti Shogakukan Manga Award untuk Dr. Slump pada tahun 1981 dan Prix Special 40th Anniversary Festival Award di Angoulême International Comics Festival pada 2013.

4. Kehidupan Pribadi Akira Toriyama

Toriyama menikah dengan wanita bernama Yoshimi Kato pada tahun 1982. Pasangan tersebut dianugerahi dua momongan.

Selain itu, Toriyama juga dikenal sebagai pecinta hewan dan model plastik. Kepergiannya meninggalkan duka yang mendalam bagi penggemar manga dan anime.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

PC

13 Game PC Aman untuk Anak-anak Senin 08 Juli 2024, 11:00 WIB