Free Fire : Berstatus Kuda Hitam, BIG Akar Sukses Juarai Final Regional Timur Piala Presiden Esports 2020

null

IDGS - Selama dua hari pada penyelenggaraan Final Regional Timur Piala Presiden Esports 2020 yang digelar di Pakuwon Mall, Surabaya. Cabang dipertandingkan berupa Mobile Premier League (MPL) dan PES, selain itu cabang utama yakni Free Fire. Keseluruhan cabang tersebut mendapatkan pemenang yang akan bertanding di ajang Grand Final Piala Presiden 2020.

Sebanyak 12 tim Free Fire yang berlaga memperebutkan tiket ke Grand Final. Ke-12 tim terbaik yang lolos ke Final Regional Timur adalah Aura Ignite, BIG Akar, BOOM Cerberus, GBH.DSS Team, GGWP.ID Soerkarno, ONIC Elysium, Nesc Soldier, Recca Esports, Sanin Comeback, Star8 Esports, Opi Five Project, dan Panawa Green Arrow harus menghadapi tujuh ronde untuk menentukan tim yang berhak mewakili Indonesia di Grand Final Piala Presiden Esports 2020.

Perjuangan berat yang dilakukan BIG Akar dengan menghadapi 11 tim kuat lainnya. Tim yang diperkuat oleh Aiss, Alfa, Mank dan Opa Lale ini berhasil meraih Booyah! pada ronde pertama yang dimainkan di Bermuda. Mencetak 11 kill, mereka pun memimpin di urutan pertama dengan 520 poin.

Ronde ketiga BIG Akar harus pulang lebih dulu ke lobby di posisi kesebelas, bahkan ronde kelima mereka harus menjadi tim yang pertama dipulangkan.

Namun, hal tersebut enggak membuat mereka patah semangat. Buktinya, Opa Lale dan kawan-kawan mampu meraih "Booyah!" pada map yang ke tujuh. Hal ini membuat BIG Akar berhasil melawan tim-tim besar seperti ONIC Elysium, BOOM Cerberus, Recca Projects dan Aura di pertandingan tersebut.

BIG Akar pun menjadi tim Kuda Hitam yang dapat membuktikan mereka mampu menumbangkan sebelas tim lainnya. Hal ini membuat Mank dan kawan-kawan berhasil meraih tiket menuju babak Grand Final Piala Presiden Esports 2020 di ICE BSD, Jakarta pada 12 Februari 2020 mendatang.

(OAA/IDGS)

sumber : kincir.com

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI