Indogamers.com - Pameran UbiForward atau yang juga dikenal dengan Ubisoft Forward akan tiba kira-kira beberapa bulan lagi. Dijadwalkan berlangsung tanggal 10 Juni 2024, event ini akan diselenggarakan di Los Angeles, Amerika Serikat.
Acara ini sekaligus menjadi pengobat rindu penggemar setelah hampir setahun lalu diadakan. Ketika itu, beberapa judul besar dipamerkan mulai dari Skull and Bones, Star Wars Outlaws, Avatar: Frontiers of Pandora, dan Prince of Persia: The Lost Crown.
Mengingat acara adalah sesuatu yang menjanjikan, wajar kalau penggemar banyak berekspektasi tinggi terhadap kejutan yang dihadirkan dalam Ubisoft Forward.
Dikutip dari Insider Gaming pada Kamis, 4 April 2024, banyak yang berharap penggemar bisa melihat sekilas tentang Assassin’s Creed: Codename Red.
Akan tetapi, kemungkinan besar perusahaan tidak akan mampu mencapai performa terbaiknya dalam menyelenggarakan acara tetapi masih banyak amunisi yang bisa digunakan pada acara mendatang.
Assassin's Creed: Codename Red tentu menjadi judul yang sangat dinantikan karena sudah lama memberikan godaan yang memancing penasaran.
Baca Juga: Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Jadwal Main Dewa United Hermes di ESL Challenger League S47 Asia
Terkini, sudah mulai ada detail eksklusif tentang mesin game, elemen gameplay, dan mekanisme pertarungan dengan karakter khas seorang samurai.
Di sisi lain, cukup banyak game yang lagi dibuat Ubisoft sehingga tidak heran kalau beberapa di antaranya akan menjadi pusat perhatian selama pameran Ubisoft Forward.
Beberapa judul yang diprediksi akan memancing atensi seperti XDefiant, The Division Heartland dan Star Wars Outlaws.
Baca Juga: Apakah 233 Leyuan Aman Digunakan? Pertimbangkan Baik-baik Sebelum Mengaksesnya
Diperkirakan pula, Ubisoft akan memberikan kejutan dengan game seperti Splinter Cell baru. So, kita tunggu saja kejutan apa yang tengah disiapkan ya guys ya.***