5 Fakta di Balik Meninggalnya Yuma No Counter Pro Player PUBG Mobile

Yuma No Counter. (Sumber: TikTok.com)

Indogamers.com - Bagi penggemar PUBG Mobile, nama Yuma No Counter pastinya sudah tidak asing lagi. Pro player bernama asli Muhammad Yusuf tersebut menjadi ramai dibicarakan netizen karena dilaporkan meninggal dunia dalam insiden kecelakaan.

Semasa hidup, wajahnya kerap kali muncul di media sosial baik YouTube maupun TikTok. Bahkan di TikTok, konten-konten yang ia buat tentang PUBG Mobile kerap kali FYP.

Nah, di bawah ini Indogamers.com telah merangkum sejumlah fakta dari berbagai sumber di balik meninggalnya Yuma No Counter untuk selama-lamanya. Simak sampai habis ya!

Baca Juga: Harga The Rogue Prince of Persia dan Spesifikasi Minimal PC untuk Memainkannya

1. Kecelakaan tunggal

Yuma No Counter PUBG Mobile dikabarkan telah meninggal dunia pada hari Sabtu, 11 Mei 2024. Ia menghembuskan napas terakhirnya akibat kecelakaan tunggal yang terjadi pada pukul 3 dini hari.

2. Menabrak trotoar jalan

Dari informasi yang dihimpun, Yuma No Counter meninggal dunia setelah menabrak trotoar jalan. Kabarnya, ia mengendarai sepeda motor namun tidak begitu aware dengan aturan tertib berlalu lintas yang berlaku.

Baca Juga: Harga The Rogue Prince of Persia dan Spesifikasi Minimal PC untuk Memainkannya

3. Dapat dukungan dari PUBG Mobile Indonesia

Sebagai pemain yang cukup dikenal di scene PUBG Mobile, meninggalnya Yuma menyisakan duka mendalam bagi penggemar. Tak terkecuali akun resmi TikTok PUBG Indonesia yang langsung mengucapkan bela sungkawanya.

"Untuk @yuma7.0. Terima kasih buat kesetiaan dan keseruannya selama ini," tulis akun TikTok @pubgmobileofficialid dikutip Indogamers.com pada Selasa, 14 Mei 2024.

4. Sambil menelepon kekasih

Menurut Youtuber Prince Dante, Yuma No Counter diduga meninggal dunia dalam kecelakaan tunggal ketika ia berkendara sambil menelepon seseorang.

Baca Juga: Kode Redeem FF yang Masih Aktif Hari ini, Selasa, 14 Mei 2024, Cus Klaim Langsung dari Garena!

Kabarnya, Yuma ketika insiden terjadi masih ngobrol via HP dengan kekasihnya yang bernama Cila. Sayang, Yuma mengendarai motornya tanpa mengenakan helm sehingga saat menabrak trotoar, lukanya cukup serius.

5. Sempat tunjukkan luka

Berdasarkan penelusuran Indogamers.com, Yuma tidak meninggal langsung di TKP. Bahkan, ia sempat mengirimkan foto kepada Cila untuk menunjukkan luka yang ada di bagian kepalanya.

Baca Juga: 6 Manfaat Penting Memainkan Minecraft Education Edition, Belajar Coding hingga Problem Solving

"Dia kirim pap (swafoto) sekali liat ke ceweknya, di situ dia pap kepalanya berdarah banget," kata Prince Dante.

Itu dia beberapa fakta di balik meninggalnya Yuma No Counter PUBG Mobile. Selamat jalan Yuma!***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI