Harga Resident Evil 9 di Situs Play Asia Auto Bikin Melongo!

Karakter minor Resident Evil : Luis Sera (FOTO: residentevildatabase.com)

Indogamers.com - Di tengah berbagai teka-teki tentang Resident Evil 9 yang belum juga dirilis, sebuah kehebohan di kalangan fans terjadi. Musababnya karena situs belanja game Play Asia mendadak menjual judul tersebut dengan harga yang bikin melongo.

Bahkan, Play Asia mendaftarkan beberapa judul Resident Evil yang belum diumumkan, termasuk Resident Evil 9 Revenant Shadows.

Selain Resident Evil 9 Revenant Shadows, Play Asia juga membuka halaman store untuk Resident Evil 0 (versi PlayStation 5), Resident Evil 5 (PlayStation 5), dan Resident Evil Code Veronica X (PlayStation 5).

Baca Juga: Clash of Clans Rayakan Keberhasilan Musim Bertema Sepak Bola dengan Erling Haaland

Dilihat dari halaman penjualan yang entah disengaja atau tidak telah dibagikan, RE9 dijual dengan harga Rp1.186.000, bagaimana menurutmu? Apakah terlalu mahal?

Nah, buat yang belum tahu, Play Asia adalah tempat penjualan game secara online yang sudah berdiri sejak tahun 2002. Perusahaan ini, berbasis di Hongkong meski mereka juga menawarkan produknya ke pembeli internasional di luar Asia.

Dengan layanan pelanggan yang responsif dan berbagai pilihan pembayaran, Play Asia kerap jadi pilihan para gamer. Play Asia menjual beragam produk seputar game yang meliputi DVD, musik, CD, gadget, makanan, buku, aksesori konsol, kabel, dan mainan.

Baca Juga: ByteDance Memasuki Tahap Kedua Divisi Gaming, Angkat CEO Baru MOONTON

Play Asia juga dikenal karena menyediakan akses ke game-game terbaru, termasuk edisi terbatas dan eksklusif yang sulit ditemukan di tempat lain.

Dengan lebih dari 25.110 ulasan pelanggan, mayoritas positif, situs Play Asia bisa dibilang termasuk salah satu platform distribusi game terkemuka.

Sementara itu, bocoran tentang Resident Evil 9 sudah mulai mengerucut hingga tentang tanggal rilisnya yang semakin dekat. Menurut leaker terkemuka Dusk Golem, pengumuman game tersebut masih jauh karena rilis penuhnya kemungkinan tidak akan terjadi hingga tahun 2025 atau malah 2026.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Harvest Moon Versi Mobile di Agustus 2024, Ajak Gamer Lawas Bernostalgia

Padahal sebelumnya, Golem sudah bikin heboh penggemar karena yakin kalau game ini akan hadir sebentar lagi, tepatnya pada bulan Januari 2025.

Dusk Golem dalam informasi terbarunya, tidak hanya membocorkan tentang Resident Evil 9 saja. Akan tetapi, ia juga meluruskan rumor tentang remake Resident Evil 1 atau Resident Evil 5 yang ternyata hanya omong kosong belaka.

Dia menegaskan, satu-satunya remake yang sedang dikembangkan, katanya, adalah Code Veronica dan Zero.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI