Game Sepak Bola UFL Siap Meluncur dan Lakukan Uji Coba Open Beta Pertama

Game sepak bola UFL. (Sumber: dexerto.com)

Indogamers.com - Game sepak bola yang bisa dimainkan di konsol semakin ramai guys. Bukan hanya e-Football dan EA Sports FC 24 saja, kini lahir pesaing keduanya yakni UFL.

Permainan video berdasarkan sepak bola yang satu ini, sudah dikembangkan selama bertahun-tahun dan sebentar lagi akan siap dirilis.

Tetapi sebelum benar-benar resmi diluncurkan, pengembang mengumumkan bakal melakukan periode pengujian Open Beta pertamanya akhir pekan ini. Game tersebut, bakal hadir untuk dimainkan antara tanggal 7-9 Juni 2024 di konsol Xbox Series X/S dan PS5.

Baca Juga: Fungsi dan Cara Membuat Armor Stand di Minecraft dengan Benar

Disadur dari VGC pada Rabu, 5 Juni 2024, UFL sudah melalui masa pengujian Alpha tertutup sejak Oktober 2023. Dan saat ini, menjadi pertama kalinya semua pemain dapat mengaksesnya secara terbuka.

Uji coba versi beta terbuka ini bisa diunduh terlebih dahulu dari PlayStation Store dan Xbox Store, sebelum diluncurkan pada tanggal 7 Juni 2024. Game sepak bola ini semula diumumkan di Gamescom pada tahun 2021 dan dikembangkan sama studio Strikerz Inc.

Pengembang tersebut berbasis di Siprus dengan lima kantor regional di seluruh Eropa dan telah mengembangkan game sepak bola UFL sejak tahun 2016. Menariknya, ketika dirilis secara final nantinya, game ini akan menggunakan Unreal Engine 5.

Baca Juga: Tips Cepat Kaya di Game Sakura School Simulator

“Kami di Strikerz Inc sangat menghormati segala sesuatu yang telah dilakukan selama bertahun-tahun dalam video game sepak bola,” kata CEO Strikerz Inc Eugene Nashilov pada tahun 2022 dikutip dari VGC.

“Namun di saat yang sama, kami merasa masyarakat sangat merindukan perubahan. Tujuan kami di UFL adalah menciptakan game yang kebal terhadap isu-isu yang menghambat kemajuan genre ini," sambungnya.

Game ini layak untuk ditunggu, terlebih lagi karena mega bintang Cristiano Ronaldo telah menginvestasikan $40 juta untuk pengembangannya.

Baca Juga: Cara Download Minecraft Java Edition Gratis di HP

Nantinya, game sepak bola UFL akan menjadi permainan gratis yang akan fokus pada ideologi 'fair to play.' Itu artinya, para pemain akan ditandingkan secara adil dengan lawan yang memiliki keterampilan serupa.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI