Indogamers.com - Tinggal menghitung hari, Elden Ring: Shadow Of The Edrtree siap dirilis sama FromSoftware setelah melalui tahap pengembangan yang cukup panjang.
Nantinya, game ini akan diterbitkan sama Bandai Namco dan tersedia di PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Seri X dan Seri S dan Microsoft Windows.
Disadur dari Blog PlayStation pada Rabu, 5 Juni 2024, saat ini Elden Ring: Shadow Of The Edrtree sudah tinggal meluncur karena segala hal sudah siap.
Baca Juga: Langsung Klaim Guys! Kode Redeem FF yang Masih Aktif Hari ini, Rabu, 5 Juni 2024
"Setelah penantian lebih dari dua tahun, tinggal beberapa minggu lagi peluncuran Shadow of the Erdtree, DLC besar untuk Elden Ring. FromSoftware belum menghabiskan waktu bertahun-tahun untuk menikmati penghargaan yang diterima oleh petualangan dunia terbuka pertama mereka; sebaliknya, mereka telah bekerja keras untuk mewujudkan hal ini, ekspansi mereka yang terbesar dan paling ambisius yang pernah ada," demikian kata PlayStation dikutip Indogamers.com.
Dikutip dari Gameranx, kita akan segera melihat bahwa FromSoftware menggunakan nuansa visual yang “akrab namun berbeda” dengan wilayah baru yang dibuat.
Mulai dari skema warna, keadaan yang terkadang terasa sempit, dan banyak lagi akan memberikan perasaan segar saat pemain melawan segala jenis monster.
Baca Juga: EA Sports FC 24 Konfirmasi Update Terbaru untuk Edisi UEFA Euro 2024
Menariknya, pemain akan diberi akses ke seluruh iring-iringan persenjataan, dengan total lebih dari 100, dengan delapan jenis senjata baru untuk dibuka.
"Kategori baru ini memungkinkan pemain untuk bertarung dengan tangan kosong, mengayunkan pukulan keras dan tendangan keras ke lawan. Sama seperti jenis senjata lainnya, Seni Bela Diri dapat diberi Keterampilan yang sesuai dengan gaya bermain Anda," tambah PlayStation.
So, kita tunggu saja Elden Ring: Shadow Of The Edrtree dirilis secara global pada 21 Juni 2024 nanti ya guys ya.***