Laku 58,7 Juta Kopi dan Ukir Sejarah Baru, Penjualan Terraria Lampaui Super Mario Bros

Game Terraria. (Sumber: Steam)

Indogamers.com - Penjualan game Terraria, judul indie dari Re-Logic, melampaui Super Mario Bros sebagai game terlaris di sejarah Nintendo per Juni 2024.

Sejak dirilis pertama kali pada 2011, angka penjualan game tersebut kini mencapai 58,7 juta kopi.

Terraria sekarang berada di urutan teratas daftar game terlaris sepanjang masa konsol Nintendo, menyalip Super Mario Bros yang baru terjual sekitar 50 juta kopi.

Baca Juga: Mojang Rilis Patch 1.21 Game Minecraft, Apa Saja Peningkatannya?

Game Terraria. (Sumber: Terraria Forum)

"Berkat dukungan para Terrarian di mana saja, kami sangat bangga mengumumkan kalau Terraria telah terjual lebih dari 58 juta unit.. 58,7 juta lebih tepatnya," terang Re-Logic pada 24 Juni 2024

"Hampir 32 juta di antaranya dari penjualan PC saja!" imbuh mereka.

Terraria berada di jalur yang tepat untuk mengalahkan raksasa Nintendo tersebut.

Sebagai game berusia 13 tahun, meraih tambahan 14 juta penjualan dalam dua tahun terakhir menjadi capaian sensasional.

Baca Juga: Cara Download Minecraft 1.21 untuk HP dan PC dengan Mudah

Game Terraria. (Sumber: Steam)

Hanya saja, game yang sering disebut-sebut sebagai Minecraft versi pixelart ini masih harus bersaing dengan beberapa judul lain biar bisa jadi game terlaris sepanjang masa.

Saat ini ada sejumlah game terlaris sepanjang masa, yakni, Wii Sports dengan 83 juta unit penjualan, Tetris dengan 100 juta penjualan, serta GTA V dan Minecraft yang masing-masing terjual lebih dari 200 juta dan 300 juta unit.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI