Indogamers.com - Dikembangkan sama Microsoft, konsol Xbox One menjadi perangkat yang sempat diandalkan untuk mendongkrak penjualan sejak tahun 2013, atau sekitar satu dekade lalu.
Tapi saat ini, sebuah laporan terbaru mengatakan bahwa plarform itu enggak bisa mengunduh pembaruan firmware terbaru jika sudah lama tidak diupdate.
Hal ini sebagaimana dilaporkan oleh Digital Foundry di Eurogamer, yang berasal dari sejumlah kecil klaim di forum game NeoGAF yang menyebut kalau para pemain kesulitan mengunduh pembaruan untuk konsol Xbox One lama.
Baca Juga: 5 Potret Pesona Vivi Indrawaty, Roamer Andalan Team Vitality
Disadur dari VGC pada Selasa, 30 Juli 2024, tim Digital Foundry menemukan bahwa konsol Xbox One yang berisi firmware usang mungkin tidak dapat diperbarui lagi.
Akibatnya, konsol Xbox tidak mampu berfungsi secara online kecuali menjalankan firmware terbaru. Itu artinya, konsol tersebut saat ini enggak bisa mengakses Xbox Live, dan melakukan pembelian digital apa pun yang memerlukan pemeriksaan online.
Bahkan kalau konsol dikembalikan ke pengaturan pabrik, perangkat itu akan melakukan 'brick' karena konsol enggak bisa mengunduh firmware terbaru sebagai bagian dari pengaturan awal.
Baca Juga: Perayaan 10 Tahun MOONTON Games: Acara dan Hadiah Spesial di Mobile Legends!
Namun tidak seluruhnya masalah ini terjadi karena konsol Xbox One S tidak terpengaruh. Begitu pula dengan konsol Xbox One yang telah diperbarui secara rutin, dilaporkan bisa terus diperbarui.
Microsoft sendiri diduga sudah menerima laporan masalah di atas, sehingga ingin segera memperbaiki konsol Xbox One agar tetap kompatible dengan generasi saat ini.***