Indogamers.com - EA Sports FC 25 tinggal beberapa bulan lagi dirilis oleh Electronic Arts (EA) sebagai salah satu game sepak bola paling populer dunia. Hype dari judul terbaru ini, semakin bergemuruh terlebih lagi seiring dengan kesuksesan series sebelumnya, EA Sports FC 24.
Akan tetapi, sejak berpisah dengan FIFA, EA enggak bisa mendapatkan semua lisensi resmi, baik dari klub maupun liga-liga sepak bola di berbagai penjuru dunia.
Kekinian, EA Sports FC 25 dikabarkan telah kehilangan lisensi dari dua tim raksasa Italia, AC Milan dan Inter Milan. Bahkan sebagaimana disadur dari Mirror UK pada Kamis, 1 Agustus 2024, stadion ikonik San Siro yang menjadi kandang dua klub itu juga keluar dari permainan.
Baca Juga: 10 Game PC dengan Visual Novel Terbaik. Alur Cerita yang Menarik Bikin Kamu Betah
Kedua raksasa sepak bola Italia tersebut dikabarkan bakal tersedia secara eksklusif untuk digunakan di eFootball Konami yang menjadi saingan EA Sports FC 25.
Hal ini membuktikan bahwa mantan penerbit Pro Evolution Soccer (PES) masih menjadi masalah besar bagi tetangganya, EA.
Buntut masalah dari AC Milan dan Inter Milan ini, Serie A disebut-sebut sebagai liga besar yang punya problem dengan EA Sports dalam hal lisensi. Akibatnya, AC Milan dan Inter tidak akan tampil di EA FC 25 guys.
Baca Juga: Tips Mengatasi Dark Sistem di Mobile Legends Season 33, Biar Peluang Kamu Menang Semakin Tinggi!
Meski begitu, EA Sports tetap melaju dengan berbagai inovasi salah satunya tentang gameplay EA FC 25 dan mode permainan EA FC 25 Rush yang menjadi pembaruan menarik.
Di sisi lain, EA Sports FC juga masih bisa memastikan kerja sama lisensi dengan sebagian besar liga dan klub besar dunia. Bahkan, EA dan Liga Premier telah sepakat untuk memegang perjanjian lisensi besar sebelum EA FC 24.
Begitu juga dengan Liga Champions, Liga Europa, dan Liga Konferensi Europa, kini semuanya akan menjadi eksklusif untuk EA FC 25.***