PUBG Baru Saja Umumkan Tantangan dan Misi Baru, Simak di Sini Guys!

PUBG Mobile. (Sumber: KRAFTON)

Indogamers.com - Kalau kita ngomongin tentang game battle royale yang rekomended, PUBG jelas enggak boleh dilupakan dong ya. Game yang merupakan singkatan dari PlayerUnknown's Battlegrounds ini, masih punya penggemar yang sangat banyak sejak dirilis tahun 2017 silam.

Bahkan ada cukup banyak ekosistem turnamen khusus untuk game ini berkat dukungan ekosistem KRAFTON yang berkelanjutan. Terbaru, pengembang mengumumkan update dengan kode 31.1 yang tentu saja memberikan pembaruan unik.

Disadur dari situs resmi pada Kamis, 8 Agustus 2024, pembaruan ini menghadirkan Clan Challenges baru dan misi eksklusif bagi anggota yang ingin membuka beberapa konten bonus yang tersedia.

Baca Juga: Epic Games Sebut Sejumlah Item Fortnite Battle Pass Enggak Eksklusif Lagi, Apa Saja?

Tantangan ini dirancang untuk ditaklukkan dengan waktu mingguan dan dibuat untuk memberi pemain lebih banyak pemahaman tentang mekanisme keanggotaan tim dalam game.

Pemain nantinya berhak memperoleh hadiah dan poin eksklusif juga sukses menyelesaikan serangkaian tantangan yang dirotasi secara berkala. Jika berhasil, maka nantinya Klan mereka bisa membuka kelas yang lebih baik yang mana semakin tinggi kelas maka semakin berharga hadiahnya.

"Jika Anggota Klan mencapai targetnya setiap minggu, mereka akan membuka Token Klan, yang dapat ditukar dengan berbagai kosmetik dalam game, token lain, dan konten tambahan. Tim KRAFTON juga telah memperluas opsi penyesuaian dalam profil Klan," demikian bunyi deskripsi dikutip dari Insider Gaming.

Baca Juga: The Lord of the Rings: Return to Moria Beri Satu Kejutan, Begini Sinopsisnya

Selain itu, KRAFTON juga menghadirkan season 31 pada platform Ranked game. Dalam PUBG, pengembang juga memberikan attachment 'Muzzle Brake' baru yang dapat digunakan pemain dengan berbagai senapan.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI