Medieval Dynasty, Disebut YouTuber Harvest Moon Versi HD. Emangnya Mirip?

Medieavl Dynasty Disebut Havest Moon Versi HD (Foto: YouTube/EJStory)

Indogamers.com - Seorang YouTuber lewat kanal EJStory menyebut game Medieval Dynasty sebagai Harvest Moon versi HD (High Definition).

High Definition atau HD sendiri adalah jenis kualitas video yang memiliki kualitas gambar diatas 480p atau 720p. Video HD dapat diputar pada monitor dengan resolusi 1.280 x 720 pixels x 30 fps.

Jadi yang dimaksud YouTouber EJStory kemungkinan adalah gameplay Medieval Dynasty ini mirip dengan gameplay Harvest Moon, atau ada kesamaan di antara keduanya.

Baca Juga: Squad Busters dari Supercell: Update Besar Agustus 2024 Membawa Banyak Fitur Baru

Medieval Dynasty

Game Medieval Dynasty (Fandom.com)

Medieval Dynasty adalah game besutan Render Cube yang dipublikasikan oleh Toplizt Productions.

Game berjenis RPG ini dirilis pada tanggal 17 September 2020 dan saat ini tersedia di PC, PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox One, Xbox Seri X dan Seri S, Xbox Cloud Gaming, dan GeForce Now.

Game ini mengambil latar belakang zaman abad pertengahan di daratan Eropa dan memiliki beberapa misi utama.

Baca Juga: Spesifikasi dan Harga Nubia RedMagic 8S Pro, HP Gaming Tangguh dengan Banyak Fitur Unggulan

Pertanian di Medieval Dynasty (Foto: fandom.com)

Sebenarnya game Medieval Dynasty secara keseluruhan sangat berbeda dengan Harvest Moon, hanya saja dalam gameplay-nya terdapat beberapa hal yang sama seperti pertanian, membuat rumah dan memelihara hewan.

Namun dalam Game Medieval Dynasty juga harus melawan bandit dan hewan buas sebagai misi-misi utamanya.

Baca Juga: 8 Karakter Perempuan Cantik dalam Game Resident Evil. Bikin Cowok Betah Main Resident Evil, Ada Karakter Favoritmu?

Hal ini tentu berbeda dengan game Harvest Moon yang tidak memiliki unsur kekerasan dan pertarungan serta pertempuran seperti dalam Medieval Dynasty.

Kalo kamu penasaran dengan game Medieval Dynasty yang konon beberapa gameplaynya mirip Harvest Moon, kamu bisa memainkan game ini di PC maupun console yang kamu punya ya.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI

News

Alasan PES Berubah menjadi eFootball Kamis 26 Desember 2024, 04:19 WIB