Pernah Ditolak Capcom, ini Sosok Shinji Mikami Pembuat Game Resident Evil Bersama Tokuro Fujiwara

Shinji Mikami Pembuat Game Resident Evil (Foto: YouTube/Archipel)

Indogamers.com - Shinji Mikami bersama dengan Tokuro Fujiwara adalah kreator dari game Resident Evil pertama yang dirilis untuk PlayStation pada tahun 1996.

Mikami lahir di Iwakuni, Yamaguchi, Jepang pada tanggal 11 Agustus 1965 dan dikenal sebagai produser, direktur, serta perancang permainan video asal Jepang.

Karirnya dimulai di Capcom pada tahun 1990, dan sejak itu, ia telah menyutradarai sejumlah judul besar dalam industri game.

Baca Juga: Baru Rilis, ini Kekurangan Game That Time I Got Reincarnated as a Slime ISEKAI Chronicles dari Game Reviews 2024

Latar Belakang

Shinji Mikami dibesarkan di Prefektur Yamaguchi, Pulau Honshu. Sejak kecil, ia telah terobsesi dengan film dan genre horor, seperti The Texas Chain Saw Massacre dan The Evil Dead.

Mikami menyelesaikan studinya dari Universitas Doshisha pada usia 25 tahun.

Karir di Capcom

Logo Capcom (Foto:logos-world)

Mikami awalnya ditolak oleh Capcom saat pertama kali melamar, namun pada tahun 1990, ia akhirnya bergabung sebagai perancang permainan video muda.

Proyek pertamanya adalah kuis untuk Game Boy berjudul Capcom Quiz: Hatena? no Daibōken, yang dikembangkannya selama tiga bulan.

Mikami juga mengerjakan tiga permainan video berlisensi The Walt Disney Company: Who Framed Roger Rabbit, Aladdin, dan Goof Troop. Aladdin terjual lebih dari 1,75 juta unit di seluruh dunia.

Baca Juga: Gamenya Para Suhu! 17 Game Real Time Strategy Bikin Andrenalin Naik

Setelah Goof Troop, Mikami mulai mengerjakan Resident Evil, game horor untuk PlayStation yang dirilis pada 22 Maret 1996. Game ini menjadi populer dan Mikami dipromosikan menjadi produser untuk sekuelnya, Resident Evil 2.

Resident Evil 2 yang mengusung tema kekacauan di kota akibat wabah virus terjual lebih dari lima juta unit. Setelah kesuksesan Resident Evil 2, Mikami mengawasi pengembangan Resident Evil 3: Nemesis dan menyutradarai Dino Crisis, keduanya dirilis pada tahun 1999.

Periode Sukses dan Clover Studio

Shinji Mikami (Foto: ComicBook.com)

Setelah Resident Evil 3: Nemesis, Capcom mendirikan Capcom Production Studio 4 di Jepang, di mana Mikami menjabat sebagai manajer umum dan produser eksekutif. Ia terlibat dalam berbagai proyek besar seperti Devil May Cry dan Resident Evil – Code: Veronica yang dirancang khusus untuk Dreamcast.

Permainan Resident Evil – Code: Veronica terjual 1,14 juta unit dan Dino Crisis 2 mencapai 1,19 juta unit di seluruh dunia. Pada tahun 2002, Resident Evil Zero dirilis dengan penjualan 138.855 unit pada hari pertama.

Kesuksesan terus berlanjut dengan Resident Evil 4 pada tahun 2005, yang terjual 1,25 juta unit di seluruh dunia. Setelah itu, Mikami mendirikan Clover Studio pada Juli 2004 bersama Atsushi Inaba dan Hideki Kamiya, memproduksi God Hand yang memparodikan budaya populer Amerika dan Jepang.

Baca Juga: Modern Rasa Retro, ini 15 Judul Game FPS yang Terinspirasi Unsur Klasik. Main Game Sambil Nostalgia Tipis-tipis

Mendirikan Tango Gameworks

Logo Tango Gameworks (Foto: Wikipedia/Tango Gameworks)

Pada Maret 2010, Shinji Mikami mendirikan studio Tango Gameworks. Studio ini kemudian diakuisisi oleh ZeniMax Media, perusahaan induk Bethesda Softworks, pada 28 Oktober di tahun yang sama.

Mikami menjadi sutradara dalam pengembangan game horor The Evil Within, yang dirilis pada Oktober 2014. Game ini tersedia untuk Xbox 360, PlayStation 3, PlayStation 4, Microsoft Windows, dan Xbox One. Pada tahun 2019, Mikami bersama Tango Gameworks mengerjakan proyek baru berjudul Ghostwire: Tokyo.

Baca Juga: Mumpung Lagi Turun Harga, Ini Alasan Resident Evil 4 Wajib Kamu Mainkan

Karya-Karya Shinji Mikami

Berikut adalah daftar beberapa game yang dikembangkan oleh Shinji Mikami selama karirnya.

  • 1990: Capcom Quiz: Hatena? no Daibōken - Perencana

  • 1991: Who Framed Roger Rabbit - Perancang

  • 1993: Goof Troop, Disney's Aladdin - Perencana

  • 1996: Resident Evil - Sutradara

  • 1998: Resident Evil 2 - Produser

  • 1999: Dino Crisis - Sutradara, Produser

  • 1999: Resident Evil 3: Nemesis - Produser

  • 2000: Resident Evil – Code: Veronica, Dino Crisis 2 - Produser Eksekutif

  • 2001: Onimusha: Warlords - Konsultan

  • 2002: Resident Evil Zero - Konsultan Eksekutif

  • 2005: Resident Evil 4 - Sutradara, Penulis

  • 2006: God Hand - Sutradara

  • 2010: Vanquish - Sutradara

  • 2014: The Evil Within - Sutradara

  • 2017: The Evil Within 2 - Produser Eksekutif, Pengawas

  • 2022: Ghostwire: Tokyo - Produser Eksekutif

Baca Juga: Gak Main-Main! 17 Game Japanese Role-Playing dengan Visual yang Manjakan Mata

Jadi Shinji Mikami tak hanya membuat game Resident Evil, tapi juga membuat game terkenal lainnya seperti Dino Crisis, P.N.03, God Hand, Vanquish, The Evil Within dan Ghostwire:Tokyo.

Keberhasilan Shinji Mikami dan Tokuro Fujiwara dalam membesarkan game Resident Evil memang perlu diacungi jempol.

Saat ini game Resident Evil telah rilis sebanyak 18 seri sejak tahun 1996 hingga tahun 2023.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI