Indogamers.com - Game garapan Capcom Kunitsu Gami: Path of the Goddess baru saja merayakan pencapaian 500.000 pemain per 9 Agustus 2024.
Game yang dirilis pada 19 Juli 2024 tersebut menggabungkan elemen strategi real time dengan tower defense.
Kisahnya, pemain mengendalikan Soh, sosok pejuang bertopeng dengan misi melindungi gadis suci bernama Yoshiro.
Mereka berusaha membersihkan desa dari defilement alias roh jahat.
Jika kamu berminat main game ini via PC, berikut informasi lengkap mengenai harga, link download, serta persyaratan spesifikasi perangkat.
Baca Juga: Wow! Game Terbaru Capcom Kunitsu-Gami: Path of the Goddess Tembus 500 Ribu Pemain
Harga & Link Download Kunitsu Gami: Path of the Goddess
Game Kunitsu Gami: Path of the Goddess di Steam dibanderol seharga Rp 597.000.
Harga bisa bervariasi, tergantung diskon atau promosi yang sedang berlangsung.
Saat ini tersedia versi demo yang bisa kamu mainkan secara gratis.
Adapun jika ingin men-download game Kunitsu Gami: Path of the Goddess, kamu bisa mengunjungi laman resmi game di Steam via tautan berikut:
https://store.steampowered.com/app/2510710/KunitsuGami_Path_of_the_Goddess/
Spesifikasi PC Minimal & Rekomendasi
Untuk memastikan game Kunitsu Gami: Path of the Goddess dapat berjalan lancar, berikut spesifikasi PC minimal yang diperlukan:
OS:
Windows 10 (64-bit)Prosesor:
Intel Core i5-4460 atau AMD FX-6300RAM:
8 GBGrafis:
NVIDIA GeForce GTX 760 atau AMD Radeon R7 260xDirectX:
Versi 11Sisa Ruang:
50 GB
Baca Juga: 10 Game Superhero Terbaik Sepanjang Masa
Sementara untuk sensasi main yang lebih optimal, berikut rekomendasi spesifikasi PC yang bisa kamu siapkan:
OS:
Windows 10 (64-bit)Prosesor:
Intel Core i7-6700K atau AMD Ryzen 5 1600RAM:
16 GBGrafis:
NVIDIA GeForce GTX 1060 atau AMD Radeon RX 580DirectX:
Versi 11Sisa Ruang:
50 GB
Berbekal spesifikasi rekomendasi, kamu bisa menikmati game Kunitsu Gami: Path of the Goddess dengan performa terbaik dan grafis maksimal.***