Harvest Moon: Home Sweet Home Diklaim Jadi Game Versi Mobile Terbesar dari Natsume

Game Harvest Moon: Home Sweet Home. (Sumber: Natsume)

Indogamers.com - Tanggal 23 Agustus 2024 ini, Harvest Moon: Home Sweet Home akan resmi hadir di perangkat mobile, baik Android maupun iOS. Oleh sebab itu, penggemar diminta untuk ancang-ancang memainkan game seru yang satu ini.

Dikutip dari Bleeding cool, Harvest Moon: Home Sweet Home diklaim menjadi game Harvest Moon terbesar yang pernah ada di perangkat seluler.

Untuk lebih meyakinkan penggemar biar mau memainkannya, Natsume Inc. juga sudah merilis trailer resmi pertama untuk Harvest Moon: Home Sweet Home versi mobile.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Samsung Galaxy Ring, Cincin Teknologi Mutakhir Menjawab Kebutuhan Modern

Dalam trailer, gameplay yang ditampilkan dinilai sukses menunjukkan salah satu versi waralaba paling lengkap yang pernah ada. Bahkan, trailer berdurasi sekitar satu setengah menit itu dirasa jauh lebih halus dan kuat dalam hal presentasi.

Satu hal yang menarik dari trailer itu adalah beberapa konten tambahan baru seperti balap kuda yang sebelumnya belum pernah ada.

"Di Harvest Moon: Home Sweet Home, saatnya kembali ke asalmu dan meninggalkan kehidupan kota menuju desa masa kecilmu di Alba, tempat ikan segar dan sayuran terlezat ditanam dan ditangkap oleh petani dan pemancing setempat," demikian kata deskripsi game.

Baca Juga: Kung Fu Panda: Chi Master: RPG Aksi Baru yang Membawa Petualangan Po ke Level Selanjutnya

Diceritakan, desa Alba mengalami kekurangan jumlah penduduk karena sebagian anak muda mereka memutuskan untuk pindah ke kota besar. Dengan begitu, pemain ditantang untuk kembali ke sana, lalu membangun kejayaan Desa Alba menjadi jauh lebih baik.

Game ini juga mempunyai alur cerita menarik karena pemain akan dipertemukan lagi dengan teman masa kecil mereka dan wajah-wajah familiar lainnya.

"Panen tanaman, rawat hewan, ikan, tambang, dan banyak lagi. Kumpulkan dan kumpulkan Kebahagiaan untuk mengembangkan desa dan mendapatkan penduduk baru sambil berkompetisi dan mengikuti berbagai kontes dan festival!" tambah deskripsi game Harvest Moon: Home Sweet Home.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI