logo

Mengulik Gameplay Unik Infinity Nikki dan Panduan Mainnya untuk Pemula

RA_Majid
Kamis 22 Agustus 2024, 20:06 WIB
Game Infinity Nikki. (Sumber: IGN)

Game Infinity Nikki. (Sumber: IGN)

Indogamers.com - Infinity Nikki tampil menawan saat dunia fashion bertemu dengan elemen fantasi dalam kemasan game petualangan, tempur dan styling.

Bagaimana gameplay dan tips main Infinity Nikki buat pemula?

Biar lebih jelas, mari kita bahas semua yang perlu kamu tahu tentang game ini.

Gameplay Infinity Nikki

Game Infinity Nikki. (Sumber: Infinity Nikki News)

Sebagai pemula, memahami gameplay Infinity Nikki sangat penting.

Dalam game ini, kamu akan mengikuti Nikki yang sedang melakukan perjalanan mencari setelan legendaris di dunia fantasi bersama Momo.

Setelan yang mereka cari memiliki kekuatan besar, kunci untuk mewujudkan tekad Nikki menjadi stylist terkenal.

Sepanjang perjalanan, Nikki dan Momo harus menyelesaikan berbagai misi dan menghadapi setelan khusus yang memiliki kekuatan unik.

Setiap setelan memerlukan bahan-bahan tertentu yang bisa didapat melalui crafting.

Jika kamu menyukai tema fashion dengan sentuhan petualangan, Infinity Nikki tepat untuk dicoba.

Baca Juga: 8 Game Marvel Terbaik untuk Dimainkan di Konsol Handheld

Mode Game di Infinity Nikki

Game Infinity Nikki. (Sumber: IGN)

Infinity Nikki menawarkan beberapa mode game menantang, masing-masing dengan tugas berbeda-beda.

Berikut beberapa mode game yang perlu kamu ketahui:

  • Mode Perjalanan

    Mode ini mengikuti cerita utama Nikki dan terdiri dari berbagai tahap yang harus dilalui.

    Agar bisa maju. tiap tahap memerlukan kemenangan dalam pertempuran styling.

    Ada dua tingkat kesulitan di mode ini, masing-masing memberikan jenis item yang berbeda.

  • Kompetisi

    Di mode ini, kamu akan berpartisipasi dalam kompetisi styling dengan tema pakaian.

    Pakaian yang kamu buat akan dinilai oleh pemain lain, dan kamu bisa mendapatkan emas, mawar kristal atau berlian berdasar peringkat.

  • Arena Stylist

    Di sini, kamu akan bertarung dengan pemain lain dalam pertempuran styling dengan tema tertentu.

    Jika menang, kamu akan mendapat Koin Starlight untuk membeli pewarna dan resep crafting.

Baca Juga: 10 Game Marvel Terbaik di Android 2024, Sajikan Petualangan Epik

Setelan dalam Infinity Nikki

Infinity Nikki. (Sumber: Papper Games)

Ada berbagai setelan dalam Infinity Nikki, masing-masing dengan skill khusus buat meningkatkan performa kamu dalam game.

Berikut beberapa jenis setelan yang bisa ditemukan:

  • Setelan Koleksi
    Diperoleh dari acara dan pencapaian, serta bisa dibuat dengan crafting.

  • Setelan Target
    Digunakan untuk menyelesaikan bab cerita dan pertempuran styling.

  • Setelan Cerita
    Diperoleh dari acara khusus dan dipakai untuk menyelesaikan cerita spesial.

Baca Juga: 5 Game Gacha Terbaik 2024, Favoritmu yang Mana?

Mata Uang dalam Infinity Nikki

Game Infinity Nikki. (Sumber: Gematsu)

Mengetahui jenis mata uang dalam game ini penting untuk mengoptimalkan gameplay. Beberapa mata uang yang perlu kamu tahu antara lain:

  • Emas: Digunakan untuk crafting dan membeli barang di toko.

  • Stamina: Dipakai untuk menyelesaikan tahap-tahap game.

  • Berlian: Mata uang utama dalam acara dan pembelian di toko.

  • Mawar Kristal: Diperoleh dari kompetisi dan digunakan untuk taman kristal.

  • Koin Starlight: Dipakai untuk membeli pola, pewarna, dan resep.

  • Tiket Hati: Digunakan untuk membeli furnitur.

  • Koin Asosiasi: Diperoleh dari tahap komisi dan digunakan di toko asosiasi.

Baca Juga: 15 Game Gacha Terlaris Sepanjang Masa

Tips Menguasai Skill di Infinity Nikki

Game Infinity Nikki. (Sumber: Game Corner)

Skill dalam game Infinity Nikki memainkan peran penting saat terlibat pertempuran styling.

Setiap skill memiliki waktu cooldown dan penggunaan unik.

Berikut beberapa skill yang perlu kamu pahami:

  • Smile: Meningkatkan skor dengan jumlah tertentu.

  • Picky Immune: Mengabaikan efek mata kritis untuk beberapa detik.

  • Critical Eye: Menurunkan skor lawan.

  • Gift: Menghilangkan kaus kaki lawan.

  • Charming: Meningkatkan skor properti.

  • Clock: Menghilangkan sepatu lawan.

Secara keseluruhan, game Infinity Nikki menggabungkan strategi, kreativitas, dan cerita mendalam.

Dengan memahami gameplay, mode game, setelan, mata uang, dan skill yang ada, kamu bisa memaksimalkan pengalaman main dan menjadi stylist terbaik di Infinity Nikki.***

Follow Berita Indogamers di Google News
Editor :
Berita Terkait
Console

Selamat! Tim Legion of Racer yang Diperkuat 2 Talenta Indonesia Lolos ke Gran Turismo 7 Asia 2024

Kamis 22 Agustus 2024, 12:35 WIB
undefined
News

Game Simulasi Kehidupan Awan Floatopia Sapa Gamers Dunia, Bisa Dimainkan di Semua Platform

Kamis 22 Agustus 2024, 13:12 WIB
undefined
Guides

God of War: Titik Lokasi Keberadaan Valkyries dan Tips Melawannya

Kamis 22 Agustus 2024, 13:03 WIB
undefined
Guides

Cara Mendapatkan Spell Untuk Memperkuat Serangan di Black Myth: Wukong

Kamis 22 Agustus 2024, 13:21 WIB
undefined
News

Monster Hunter Rise Diskon Besar Sampai 75 Persen di Steam

Kamis 22 Agustus 2024, 15:40 WIB
undefined
News Update
E-Sport22 April 2025, 13:03 WIB

Bermitra dengan Level Infinite Filipina, GosuGamers Adakan Turnamen Komunitas Honor of Kings

Inisiatif ini bertujuan untuk menyoroti bakat komunitas terbaik, memberikan para pemain HoK di Filipina sebuah panggung kompetitif untuk menampilkan bakat dan keterampilan mereka.
GosuGamers adakan turnamen komunitas Honor of Kings. (FOTO: GosuGamers.)
Mobile22 April 2025, 13:00 WIB

Rekomendasi 5 Senjata Buat Close Combat di PUBG Mobile

Buat kamu yang sering terjebak di rumah sempit atau tangga sesak di PUBG Mobile, wajib banget simak artikel ini sampai habis guys.
Senjata AKM di PUBG. (Sumber: PUBG)
PC22 April 2025, 11:30 WIB

MAG B860 TOMAHAWK WIFI: Motherboard Masa Depan yang Siap Tempur

lagi cari motherboard yang bisa diajak ngebut bareng prosesor Intel Core Ultra terbaru, MAG B860 TOMAHAWK WIFI dari MSI ini bisa jadi pilihan kece.
MAG B860 TOMAHAWK WIFI. (Sumber: MSI)
E-Sport22 April 2025, 09:13 WIB

IKL Spring HoK 2025: RRQ Bikin AE Tersandung Lagi, Padahal Kemenangan Sudah di Depan Mata

Begitulah nasib Alter Ego (AE) waktu ketemu RRQ di pekan kedua IKL Spring 2025. Di laga lanjutan Week 2 Day 3 Match 3, AE harus kembali rela kehilangan kemenangan
IKL Spring 2025 Honor of Kings. (Sumber: IKL Spring)
Mobile22 April 2025, 08:37 WIB

Yaria, Sang Penjaga Hutan yang Bikin Musuh Frustrasi di Honor of Kings

Kamu suka main support tapi enggak mau jadi sekadar "pengantar minion", Yaria bisa jadi pilihan yang tepat di Honor of Kings.
Yaria Honor of Kings (FOTO: Yaria Honor of Kings)
E-Sport21 April 2025, 19:21 WIB

FFWS SEA 2025 Spring: Jadwal, Tim Peserta, Wakil Indonesia, Pembagian Grup, Prizepool, dan Info Terbaru Penting Lainnya

Turnamen ini akan mempertemukan 18 tim terbaik dari kawasan Asia Tenggara, termasuk di antaranya lima tim terkuat dari Indonesia dengan total hadiah USD 375.000.
FFWS SEA 2025 Spring. (FOTO: Garena)
Gadget21 April 2025, 18:04 WIB

Lolos TKDN, Motorola Edge 60 Fusion Segera Hadir di Indonesia?

Smartphone terbaru dari Motorola lolos sertifikasi TKDN, Motorola Edge 60 Fusion segera hadir untuk pasar Indonesia.
Motorola Edge 60 Fusion. (FOTO: India Today)
Gadget21 April 2025, 17:02 WIB

Aspire 7 Pro, Laptop Gaming Acer yang Dibekali Sistem Pendingin Kipas Ganda

Acer Aspire 7 Pro menawarkan sistem pendingin yang cukup optimal menggunakan kipas ganda yang mampu menjaga suhu tetap stabil saat digunakan dalam intensitas tinggi.
Acer Aspire 7 Pro, laptop gaming terbaru dari Acer. (FOTO: Acer)
Gadget21 April 2025, 16:33 WIB

Daftar 3 HP Termurah dengan Kamera 200 MP

HP dengan kamera 200 MP termurah menjadi pilihan terbaik saat kamu membutuhkan HP murah yang mampu menghasilkan foto berkualitas tinggi.
Redmi Note 13 Pro 5G (FOTO: Xiaomi)
Guides21 April 2025, 15:02 WIB

Cara Membeli Bibit di Harvest Moon Back to Nature yang Langka

Bibit langka di Harvest Moon Back to Nature bisa didapatkan dengan cara yang cukup ribet seperti berikut.
Ilustrasi mendapatkan bibit langka di Harvest Moon Back to Nature. (FOTO: youtube.com/rental PS chanel)
Portal Media Game Nomor 1 di Indonesia

Indogamers sebuah situs yang didedikasikan kepada pecinta game dari semua kalangan dan latar belakang. Hadir menjadi sumber informasi terpercaya bagi seluruh gamers di Indonesia.

Perumahan Bukit Hijau Felicity Village Blok B No. 6 Kelurahan Pondok Petir, Kecamatan Bojongsari, Kota Depok Provinsi Jawa Barat 16517

+62851 8306 6952

Subscribe

Anda juga bisa mengikuti update terbaru mengenai event-event yang sedang berjalan di media sosial kami.

© Copyright 2025 IndoGamers. All rights reserved.