The Pillars Akusisi Team Slayer Asal Banda Aceh untuk Divisi Barunya, PUBG Mobile

null

IDGS - The Pillars, Organisasi esports besutan Ariel Noah telah beranjak tiga bulan sejak didirkan Januari 2020. Di kesempatan ini, The Pillars resmi membuka divisi barunya di game PUBG Mobile. Kini The Pillars telah memiliki dua divisi game, Free Fire dan PUBG Mobile.

Pemain yang mengisi skuad The Pillars untuk divisi PUBG Mobile, sebenarnya tim asal Banda Aceh bernama Team Slayer. Sejak itu diakusisi oleh organisasi Esports Ariel diberi nama The Pillars Slayer.

Selain itu juga, hal menarik dalam divisi ini, terdapat salah satu pemain wanita Safira "ShaSha" Dwi Safitri yang bergabung dari total kelima pemain.

ShaSha akan menjadi pemain wanita pertama tampil di PUBG Mobile Pro League 2020. Pemain asal Jakarta ini memiliki kemampuan bermain di role Support, Sniper. Membuktikan bahwa kemampuan bisa disejajarkan oleh pro player yang didominasi pria.

https://www.instagram.com/p/B9RA2GVnk7y/

Berikut ini roster The Pillars Slayer :

  1. Rusli "BoboHoo" Jaya - Captain dan Scout.
  2. Kevin "Kental" - Rusher 1
  3. Muhammad "Bobbs" Yurriansyah Yasqi - Rusher 2
  4. Ahmad "Argenta"Muladi  - Scout, Support
  5. Safira "ShaSha" Dwi Safitri - Support, Sniper

Debut perdana mereka di fase grand final Dunia Games League 2020 bisa dibilang cukup menjanjikan, dari 8 match yang dipertandingkan di Basketball Hall Senayan, mereka berasil mendapatkan 1 Winner Winner Chicken Dinner di match terakhir setelah berhasil meratakan Bigetron Red Alien dan Cylo Esports.

Seperti yang kita ketahui bersama peraturan larangan bermain game online di Kota Serambi

Mekah ini mulai dijalankan oleh pemerintah Kota Aceh sejak dua tahun yang lalu. Kompetisi lokal mereka pun hampir punah mengingat hukum yang berlaku di Daerah Istimewa tersebut. Namun dengan adanya Roster asal kota Aceh ini membawa angin segar bahwa ternyata masih ada bakat yang tersembunyi di daerah paling Barat di Republik Indonesia.

(OAA/IDGS)

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI