Indogamers.com - Black Myth: Wukong sukses menggebrak industri game dunia saat ini setelah dirilis sejak tanggal 19 Agustus 2024. Akan tetapi, popularitas tetap tidak abadi karena bisa digeser dengan judul yang lain.
Adapun dari sekian banyak game, Phantom Blade Zero disebut-sebut akan siap untuk menandingi game di atas. Bahkan, game ini juga dinilai akan melampaui kesuksesan Bloodborne.
Phantom Blade Zero direncanakan hadir di PlayStation 5 meski belum diketahui kapan waktunya. Game ini adalah RPG yang dikembangkan dengan Unreal Engine 5 dan dirancang untuk menyaingi judul seperti Bloodborne serta Black Myth: Wukong.
Memang sih, hingga kini belum banyak informasi lebih dalam yang bisa dikulik dari Phantom Blade Zero. Akan tetapi, trailer gameplay berdurasi 8 menit yang telah dirilis telah membuka rahasia pengembang.
Disadur dari Gaming Bible pada Selasa, 27 Agustus 2024, pertarungannya dinilai sangat memukau mulai dari teknik memblokir dan menangkis yang perlu menjadi fitur penting untuk dikuasai.
Hanya saja, hingga perilisannya nanti diyakini akan butuh waktu yang cukup lama karena rumor menyebut kalau Phantom Blade Zero diperkirakan baru akan memasuki pasar pada tahun 2026.
Baca Juga: 7 Game Tower Defense Terbaik di Roblox
"Phantom World, dunia tempat game ini berada, adalah dunia tempat berbagai jenis kekuatan bertemu," demikian penjelasan CEO S-Game 'Soulframe' Liang dalam penjelasan di PlayStation Blog.
Menurutnya, game ini akan diisi dengan sajian teknik kungfu Tiongkok, mesin rumit yang mengingatkan pada steampunk, seni okultisme, dan hal-hal menarik yang tidak termasuk dalam kategori mana pun.
"Di Phantom Blade Zero, Anda adalah Soul, seorang pembunuh elit yang melayani organisasi yang sulit dipahami namun kuat yang dikenal sebagai 'The Order'. Dia dijebak atas pembunuhan pemimpin Ordo dan terluka parah dalam perburuan yang terjadi kemudian," tambahnya.
Baca Juga: Tips Mancing dan Lokasi Palm Lumber di Harvest Moon: Home Sweet Home
Akan tetapi cerita kemudian diarahkan saat seorang penyembuh mistik menyelamatkan nyawanya, sehingga ia harus berjuang untuk menemukan obatnya sebelum terlambat. So, tunggu saja gebrakan Phantom Blade Zero ya guys ya.***