Bos CD Projekt ungkap The Witcher 4 Telah Membuat Kemajuan Besar

The Witcher 4. (Sumber: CD Projekt Red)

Indogamers.com - Salah satu judul dari CD Projekt yang digadang-gadang bakal besar, The Witcher 4 dikabarkan bakal segera memasuki tahap pengembangan secara menyeluruh.

Pasalnya, judul yang diberi nama kode Polaris tersebut sudah menuntaskan tahap pra-produksi sebagaimana diungkapkan sama CFO Piotr Nielubowicz. Ini diyakini akan menjadi game besar, baik dari sisi kualitas maupun penjualan.

Disadur dari Gamingbolt pada Jumat, 30 Agustus 2024, pada tahun ini proyek tersebut dilaporkan telah membuat kemajuan yang cukup untuk dapat bertahan pada jadwal yang telah disusun tim pengembang.

Baca Juga: 5 Game Hack and Slash Terbaik Sepanjang Masa

Piotr Nielubowicz sekali lagi menjelaskan dalam laporan keuangan triwulanan perusahaan bahwa The Witcher 4 saat ini dikerjakan oleh lebih dari 400 orang.

Dengan modal amunisi sebesar itu, tim akan segera keluar dari tahap praproduksi dan memasuki fase produksi penuh.

“Tim Polaris yang bekerja keras untuk game berikutnya dalam saga Witcher membuat kemajuan besar, yang akan segera memungkinkan kami menyelesaikan pra-produksi dan membawa proyek ini ke tahap produksi penuh,” katanya.

Baca Juga: Seed Minecraft Terbaik 2024, Mana yang Palint Menantang?

Cukup menarik untuk ditunggu karena menurut Nielubowicz, timnya juga menyinggung Orion yang merupakan sekuel Cyberpunk 2077. Maka bisa dikatakan, pengembang benar-benar sibuk sehingga patut dipantau seperti apa hasil dari The Witcher 4.

“Enam bulan terakhir juga merupakan waktu sibuk bagi studio kami di Boston. Di sana, sekelompok veteran CD Projekt RED, sekarang dibantu oleh pengembang berbakat yang baru direkrut, sedang meletakkan dasar untuk game Cyberpunk lainnya dengan nama kode Orion,” tambahnya.

Sementara itu menurut aktor Doug Cockle yang menjadi pengisi suara protagonis Geralt of Rivia di judul Witcher sebelumnya membuat sebuah pernyataan yang cukup menggoda.

Baca Juga: Game Gratis Khusus Perempuan Cotton Match Akhirnya Siap Rilis, Lestarikan Tenun Melalui Game

Menurutnya, karakter tersebut akan kembali dalam seri The Witcher 4 meskipun bukan sebagai protagonis utama.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI