Enggak Banyak Orang Tahu, Ini Fakta Unik Cover Football Manager 2024

Football Manager 2024 kabarnya akan digratiskan seminggu. (FOTO: footballmanager.com)

Indogamers.com - Cover atau sampul sebuah game menjadi elemen penting termasuk bagi Football Manager 2024. Ya, game ini baru saja dibuatkan turnamen berupa Piala Dunia FIFAe yang sukses dimenangkan oleh Indonesia.

Namun, tahukah kamu kalau cover pemain sepak bola yang sedang selebrasi memang terinspirasi dari kisah nyata?

Enggak perlu panjang kali lebar lagi deh ya, inilah fakta unik di balik proses pembuatan cover game Football Manager 2024 yang sangat ikonik. Keep scrolling guys!

Baca Juga: 6 Fakta Menarik tentang Coromon: Rogue Planet, Game Roguelike Seru Berbasis Turn Based yang sangat Ditunggu-tunggu!

Diambil dari sepak bola nyata

Sampul Football Manager 2024. (Sumber: FM)

Jadi ternyata, cover Football Manager 2024 ketika beberapa pemain berselebrasi memang diambil dari pertandingan di dunia nyata.

Disadur dari FIFA U Team pada Kamis, 5 September 2024, sampul di atas didasarkan pada gambar dari pertandingan Liga Champions UEFA, yang berlangsung di Estádio da Luz, antara SL Benfica dan Juventus.

Saat itu, Benfica sebagai tuan rumah sukses mencetak gol keempat mereka dan langsung merayakannya ke tepi lapangan.

Foto ikonik inilah yang kemudian diedit sedemikian rupa mulai dari warna, wajah pemain, dan penomorannya. Akan tetapi, hampir di setiap aspek lainnya dari foto aslinya tetap dipertahankan.

Baca Juga: Sutradara Spill Fakta Mengejutkan di Balik Minecraft Movie

Sejarah cover FM

Cover game Football Manager selama beberapa dekade ini menjadi branding penting dalam pemasaran game. Biasanya, pengembang akan menampilkan legenda sepak bola atau pemain terkemuka dimulai sejak awal tahun 1990an saat game ini masih bernama Championship Manager.

Bahkan, sampul yang dibuat kerap menjadi barang koleksi penggemar karena memiliki nilai seni yang tinggi. Selain itu, memiliki sampul game ini juga menambah kegembiraan baru di kalangan penggemar.

Cover yang unik pun berkembang menjadi tradisi koleksi yang menambah lapisan nostalgia sehingga edisi lama bisa menjadi barang berharga di kalangan kolektor.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI