Indogamers.com - Semakin dekat dengan tahun perilisan, rumor panas tentang Grand Theft Auto Vi (GTA 6) kian merebak. Salah satunya adalah soal isu penundaan yang menyebut kalau Rockstar Games akan meluncurkannya pada tahun 2026.
Jika ini benar, maka penggemar harus ekstra bersabar di tengah proses menunggu trailer kedua yang sudah lama dinanti-nantikan.
Menariknya menurut informasi dari jurnalis Bloomberg, Jason Schreier, ia mengklaim telah memperoleh keterangan dari para pengembang di Rockstar Games.
Baca Juga: Sony Diduga Enggak Sengaja Beri Bocoran Soal PlayStation 5 Pro
“Internet (dan DM saya) meledak akhir pekan ini karena rumor bahwa GTA VI ditunda. Kabar baiknya adalah enam karyawan Rockstar semuanya mengatakan kepada saya bahwa mereka belum mendengar adanya penundaan. Berita buruknya: ini adalah permainan yang besar dan ambisius dan bisa saja gagal! Terlalu banyak waktu tersisa untuk mengatakan sesuatu yang pasti," katanya dikutip Indogamers.com dari Gameranx pada Selasa, 10 September 2024.
Menurutnya, enggak ada kepastian di dalam studio apakah game AAA tersebut akan benar-benar ditunda hingga tahun 2026.
Senada dengan itu, YouTuber LegacyKillaHD dan editor Insider Gaming, Tom Henderson mengungkapkan kabar yang enggak jauh berbeda.
Baca Juga: Simak Detailnya di Sini! Sega Umumkan Yakuza Wars Jadi Game Mobile
“Kecuali sumber aslinya memiliki sumber terkemuka di Rockstar, ini tidak benar-benar sesuai. Kita akan lihat apa yang terjadi. FWIW Saya juga belum pernah mendengar apa pun, tetapi sebagian besar pengembang tidak mengetahui hal-hal seperti ini," katanya.
Ia mengaku tidak tahu pasti dengan rahasia di dalam studio meski cukup jelas kalau saat ini tidak ada informasi tentang penundaan game.
"Tak seorang pun akan berkomentar karena hal ini dapat berubah dalam sekejap, dan tak seorang pun ingin mengambil risiko dan memberikan penghargaan kepada seseorang yang bisa saja berbohong, disesatkan, atau menganggap tebakan sebagai pembocor, karena hal ini bisa berdampak lebih besar," ungkap Tom.
Baca Juga: Rahasia Besar Terungkap! Ini Judul Asli The Legend of Zelda: Tears of the Kingdom
So, buat kamu yang sudah enggak sabar dengan GTA 6, tidak perlu cemas dan alangkah baiknya tutup telinga terhadap beragam rumor yang entah dari mana datangnya.***